Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

AirAsia Harap Pemindahan Penerbangan ke Kertajati Bikin Okupansi Penumpang Naik

AirAsia Harap Pemindahan Penerbangan ke Kertajati Bikin Okupansi Penumpang Naik Bandara Kertajati. ©Liputan6.com/Bawono Yadika

Merdeka.com - Maskapai AirAsia Indonesia mendukung pemerintah terkait rencana pemindahan penerbangan pesawat jet komersil dari Bandara Husein Sastranegara Bandung (BDO) ke Bandara Internasional Kertajati Jawa Barat (BIJB). Pemindahan ini diharapkan dapat berdampak langsung pada peningkatan okupansi penumpang.

"Kita berharap okupansi akan tetap sama agar masyarakat menggunakan airport internasional Jawa Baratnya supaya okupansinya tetap tinggi. Atau bahkan supaya lebih tinggi lagi, jadi outputnya utilisasi Kertajati semakin baik dan tinggi lagi," kata Direktur Niaga AirAsia Indonesia Rifai Taberi di Majalengka, Selasa (18/6).

Rifai melanjutkan, AirAsia sendiri hanya melayani satu rute penerbangan di Bandara Husein Sastranegara, yakni Bandung-Denpasar. Setelah dipindah, nantinya rute tersebut akan berubah menjadi Kertajati-Denpasar.

Sementara itu, untuk pemberian insentif, pihaknya mengungkapkan belum mengetahui insentif apa yang akan ditawarkan oleh operator bandara, yakni PT Angkasa Pura II bagi maskapai yang telah memindahkan rutenya ke Bandara Kertajati.

"Oh saya kurang tahu, tapi biasanya kan AP I sudah punya program insentifnya sendiri," kata dia.

Sebelumnya, Lion Air angkat suara terkait rencana pemerintah untuk memindahkan penerbangan pesawat jet komersil dari Bandara Husein Sastranegara Bandung (BDO) ke Bandara Kertajati (BIJB). Pihaknya mengaku akan mengikuti pemerintah selaku regulator.

"Kita kan sebagai maskapai harus patuh, nurut sama regulator. Jadi kita ikut saja," tutur Managing Director Lion Air Group, Daniel Putut, di Majalengka, Jawa Barat, Selasa (18/6).

Putut melanjutkan, setidaknya ada 10 rute yang nantinya akan dipindahkan dari pihak manajemen. Dia pun berharap, hal ini tidak berdampak pada tingkat antusiasme penumpang ke depan.

Reporter: Bawono Yadika

Sumber: Liputan6.com

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah
Jelang Lebaran, Penerbangan dari Jakarta dan Surabaya Menuju Banyuwangi Ditambah

Memasuki arus mudik Lebaran sejumlah maskapai penerbangan menambah frekuensi penerbangannya ke Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Tiga Bandara di Indonesia Masuk Daftar Terburuk di Dunia, Begini Respon Pemerintah
Tiga Bandara di Indonesia Masuk Daftar Terburuk di Dunia, Begini Respon Pemerintah

Penilaian AirHelp dalam menentukan daftar bandara terburuk dunia mempertimbangkan berbagai faktor.

Baca Selengkapnya
Kereta Api Airlangga Jakarta-Surabaya Jadi Favorit Masyarakat, Ini Alasannya
Kereta Api Airlangga Jakarta-Surabaya Jadi Favorit Masyarakat, Ini Alasannya

Kereta Api Airlangga menempuh perjalan selama 11 jam 45 menit untuk sampai tujuan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Antisipasi Lonjakan Pemudik Lebaran, Sejumlah Maskapai di Adi Soemarmo Tambah Jam Operasional
Antisipasi Lonjakan Pemudik Lebaran, Sejumlah Maskapai di Adi Soemarmo Tambah Jam Operasional

Maskapai Citilink, Batik Air dan Super Air Jet mengajukan penambahan slot terbang.

Baca Selengkapnya
Bandara Dhoho Kediri Siap Beroperasi, Super Air Jet Jadi Maskapai Pertama yang Mengudara
Bandara Dhoho Kediri Siap Beroperasi, Super Air Jet Jadi Maskapai Pertama yang Mengudara

Sebelumnya bandara ini ditargetkan beroperasi pertengahan 2023 lalu.

Baca Selengkapnya
Diresmikan Jokowi, Bendungan Karian di Banten Pasok Kebutuhan Air serta Jakarta
Diresmikan Jokowi, Bendungan Karian di Banten Pasok Kebutuhan Air serta Jakarta

Jokowi mengatakan, bendungan dan Instalasi Pengolahan Air itu memiliki banyak manfaat untuk masyarakat.

Baca Selengkapnya
Jumlah Bandara Internasional Indonesia Berkurang
Jumlah Bandara Internasional Indonesia Berkurang

Selama ini bandara internasional hanya melayani penerbangan internasional ke beberapa negara tertentu saja dan bukan merupakan penerbangan jarak jauh.

Baca Selengkapnya
Penampakan 15 Balon Terbang di Jalur Penerbangan Terpadat Kawasan Pekalongan
Penampakan 15 Balon Terbang di Jalur Penerbangan Terpadat Kawasan Pekalongan

Pihak AirNav menyebut bahaya balon udara raksasa liar dari penerbangan antara menutupi pandangan pilot.

Baca Selengkapnya