Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Guvera hadir sebagai penyedia konten musik streaming legal

Guvera hadir sebagai penyedia konten musik streaming legal Guvera © 2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Salah satu musuh utama dari industri musik Tanah Air atau juga di dunia adalah konsumsi massal musik online ilegal. Untuk itu, Guvera hadir sebagai solusi tepatnya.

Tepatnya di awal bulan Februari 2014 ini, Guvera sebuah layanan musik streaming tanpa batas dan legal hadir di Indonesia. Guvera menyediakan jalur resmi dan sah untuk mengakses musik secara online yang memberikan royalti kepada artis dan label yang memproduksinya.

Segala jenis musik tersedia untuk siapa saja di Guvera, dari pop dan rock, hingga klasik sampai dangdut juga ada. Nikmati playlist yang menghadirkan musisi tenar legendaris seperti "Sang Dewa Gitar Bersabda" atau playlist untuk mengenang legenda dunia seperti "Tribute to Nelson Mandela" dan masih banyak lagi lainnya.

"Guvera Indonesia saat ini tengah membangun tim untuk mendukung pengguna, artis, label dan juga mitra bisnis kami," kata Chief Commercial Officer Guvera, Michael Wallis-Brown saat peluncuran di kantor Guvera Indonesia di Jakarta (04/02).

Guvera dikembangkan sebagai bentuk jawaban atas konsumsi massal musik online ilegal dengan menyediakan jalur resmi dan sah untuk mengakses musik secara online yang memberikan royalti kepada artis dan label yang memproduksinya.

Berlangganan Guvera sangat mudah dan terjangkau. Saat ini tersedia paket berlangganan 1, 3, 6 dan 12 bulan dengan pembayaran kartu kredit atau Doku Wallet. Pelanggannya juga dapat menikmati layanan Guvera seharga Rp 55 ribu untuk paket 1 bulan dan mendapatkan akses online dan offline tak terbatas untuk menikmati musik.

Katalog Guvera menghadirkan lisensi paling komprehensif di Indonesia saat ini, dengan konten dari Aquarius, Musica, Nagaswara, Trinity, Sani Music, Virgo Ramayana, Indosemar Sakti demikian pula label internasional seperti Sony, Universal dan Warner. Dengan adanya kantor di Jakarta, Guvera Indonesia dapat menjangkau komunitas musik lokal untuk senantiasa memperkaya koleksi musiknya.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada mitra bisnis kami PT Skybee yang telah membantu membangun kehadiran Guvera di Indonesia. Kami akan terus memperkuat layanan kami di pasar yang sangat dinamis dan menjanjikan dengan berinvestasi pada orang, konten, pengembangan produk dan marketing," tambah Michael Wallis-Brown.

Selain dari pihak Guvera, acara tersebut juga dihadiri oleh pihak Skybee yang secara langsung diwakili oleh sang CEO yaitu Pontus Sonnerstedt.

Marketing Director Guvera Indonesia Dian Nur Farida turut mengatakan, "Anggaplah Guvera sebagai perpustakaan koleksi musikmu, akan tetapi lebih besar. Guvera adalah sebuah cara baru untuk menjelajahi musik di mana kami selalu menghadirkan playlist baru setiap saat."

Acara peluncuran Guvera Indonesia yang turut dimeriahkan oleh penyanyi muda berbakat Raisa ini, juga merupakan acara peresmian kantor Guvera Indonesia di Jakarta.

(mdk/das)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
AVISI: Perlu Bersama-sama Temukan Solusi Melawan Pembajakan Konten Ilegal
AVISI: Perlu Bersama-sama Temukan Solusi Melawan Pembajakan Konten Ilegal

AVISI: Perlu Bersama-sama Temukan Solusi Melawan Pembajakan Konten Ilegal

Baca Selengkapnya
Jutaan Orang Menonton! Konser Musik Ini Jadi yang Terbesar di Dunia, Lho
Jutaan Orang Menonton! Konser Musik Ini Jadi yang Terbesar di Dunia, Lho

konser musik juga dapat menjadi bukti sahih dari perkembangan sosio-kultur masyarakat.

Baca Selengkapnya
Peringati 1 Tahun Terbentuknya AVISI: Bersama Temukan Solusi untuk Melawan Pembajakan Konten Ilegal
Peringati 1 Tahun Terbentuknya AVISI: Bersama Temukan Solusi untuk Melawan Pembajakan Konten Ilegal

AVISI menyelenggarakan kegiatan yang berjudul 'AVISI 2024 Indonesia Video Streaming Conference' dengan tema 'Anticipating Indonesia's Video Streaming Piracy Evo

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pengertian Musik, Asal Usul, Unsur, dan Fungsinya
Pengertian Musik, Asal Usul, Unsur, dan Fungsinya

Musik dapat diartikan sebagai ekspresi suara yang diorganisir dan diatur sedemikian rupa sehingga menghasilkan harmoni, melodi, dan ritme yang menyenangkan.

Baca Selengkapnya
Apa itu Alat Musik Ritmis? Berikut Jenis dan Cara Menggunakannya
Apa itu Alat Musik Ritmis? Berikut Jenis dan Cara Menggunakannya

Merdeka.com merangkum informasi tentang pengertian alat musik ritmis, jenis, dan cara menggunakannya.

Baca Selengkapnya
Diisi Deretan Aksi Panggung Musisi Terkenal Indonesia, Yuk Intip Kemeriahan KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024
Diisi Deretan Aksi Panggung Musisi Terkenal Indonesia, Yuk Intip Kemeriahan KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024

BRI dukung penyelenggaraan KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024. Seperti apa keseruannya?

Baca Selengkapnya
Kisah Gadis Blitar Bikin Jam Tangan Kece dari Limbah Kayu, Awalnya Coba-coba Kini Omzetnya Puluhan Juta Rupiah per Bulan
Kisah Gadis Blitar Bikin Jam Tangan Kece dari Limbah Kayu, Awalnya Coba-coba Kini Omzetnya Puluhan Juta Rupiah per Bulan

Terinspirasi dari banyaknya limbah kayu yang dihasilkan dari produksi alat musik, gadis ini mencoba berinovasi dengan teman-temannya

Baca Selengkapnya
Gelar Nobar Bola Ilegal, Sejumlah Tempat Usaha di Bali Digeledah dan TV-nya Disita
Gelar Nobar Bola Ilegal, Sejumlah Tempat Usaha di Bali Digeledah dan TV-nya Disita

Mereka diduga melakukan pelanggaran nonton bersama atas konten milik SCM

Baca Selengkapnya
6 Tanda Anak Miliki Bakat Musik, Harus Disadari Orangtua Sejak Dini
6 Tanda Anak Miliki Bakat Musik, Harus Disadari Orangtua Sejak Dini

Banyak orangtua menginginkan anaknya istimewa dan bisa melakukan berbagai macam hal. Salah satunya adanya banyak orangtua ingin buah hati bisa bermain musik.

Baca Selengkapnya