Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Eksperimen nuklir Korea picu gunung berapi meletus?

Eksperimen nuklir Korea picu gunung berapi meletus? Gunung berapi. ©2013 Softpedia.com

Merdeka.com - Bulan lalu, pemerintah Korea Utara (Korut) melakukan uji coba bom nuklir di pusat penelitian Punggye-ri. Celakanya, uji coba tersebut dikatakan ilmuwan mampu memicu letusan gunung berapi Paekdu yang tengah mati 'suri'.

Perlu diketahui, eksperimen nuklir Korut bulan lalu menghasilkan gempa berkekuatan 5,1 skala Richter yang terasa ratusan kilometer dari pusat ledakan yang ada di dalam tanah. Nah, masalah bermula saat gunung berapi Paekdu letaknya hanya 70 mil dari pusat ledakan.

Nah, ilmuwan seismologi Korea Selatan, Hong Tae-kyung, mengungkapkan kekhawatirannya soal guncangan bom nuklir yang diperkirakan mampu mengaktifkan kembali gunung berapi Paekdu.

"Guncangan tanah kuat mengakibatkan efek dinamis luar biasa yang bisa menggoncang kubah magma di dalam gunung berapi Paekdu, berakibat pada peningkatan aktivitas vulkanis," ujar Tae-kyung dalam makalah yang dipublikasikan di jurnal Nature.

"Ledakan nuklir bawah tanah dekat gunung berapi aktif menimbulkan ancaman langsung ke gunung itu," lanjutnya.

Gung berapi Paekdu sendiri adalah gunung tertinggi di Korut yang posisinya berbatasan dengan China. Gunung ini pernah mengeluarkan salah satu erupsi paling dahsyat dalam sejarah manusia di tahun 946.

Ketika itu lava yang mengalir dari Paekdu diperkirakan mencapai ketebalan ratusan meter. Debu vulkanik dari letusan itu juga sampai tersebar hingga bagian utara Jepang. Tidak aneh bila Korea Selatan ikut khawatir akan uji coba nuklir Korut itu.

Sumber: Daily Mail

(mdk/bbo)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gunung Semeru Dua Kali Erupsi Hari Ini
Gunung Semeru Dua Kali Erupsi Hari Ini

Erupsi Gunung Semeru terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 22 mm dan durasi 137 detik.

Baca Selengkapnya
Alami Erupsi, Ini 5 Fakta Gunung Ili Lewotolok yang Kawahnya Berbentuk Bulan Sabit
Alami Erupsi, Ini 5 Fakta Gunung Ili Lewotolok yang Kawahnya Berbentuk Bulan Sabit

Letusan pertama gunung api ini terjadi pada tahun 1640

Baca Selengkapnya
Semeru Erupsi Lagi, Begini Sejarah Letusan Gunung Tertinggi di Pulau Jawa
Semeru Erupsi Lagi, Begini Sejarah Letusan Gunung Tertinggi di Pulau Jawa

Teramati kolom abu setinggi 800 meter dari puncak gunung dan guguran material ke arah Besuk Kobokan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Badan Geologi Pantau Intensif Gunung di Sekitar Gunung Ruang, Deteksi Ada Peningkatan Kegempaan
Badan Geologi Pantau Intensif Gunung di Sekitar Gunung Ruang, Deteksi Ada Peningkatan Kegempaan

Letusan eksplosif memunculkan fenomena alam kilatan petir vulkanik

Baca Selengkapnya
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Ini 4 Fakta di Baliknya
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Ini 4 Fakta di Baliknya

Warga diminta waspada terhadap bencana susulan akibat letusan Semeru.

Baca Selengkapnya
Sabtu Pagi, Gunung Marapi Sumbar Kembali Erupsi Diiringi Dentuman Keras
Sabtu Pagi, Gunung Marapi Sumbar Kembali Erupsi Diiringi Dentuman Keras

Gunung Marapi meletus pukul 06.03 WIB namun tinggi kolom abu tidak teramati.

Baca Selengkapnya
Gunung Semeru dan Marapi Erupsi Lagi, Masyarakat Diminta Waspada
Gunung Semeru dan Marapi Erupsi Lagi, Masyarakat Diminta Waspada

Gunung Semeru memuntahkan letusan disertai Awan Panas Guguran (APG) pada Senin (25/12) sekitar pukul 05.12 WIB.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Letusan Keempat Gunung Berapi di Islandia Ciptakan Celah Baru, Cahaya Lava Bikin Langit Malam Terang Berwarna Oranye
FOTO: Penampakan Letusan Keempat Gunung Berapi di Islandia Ciptakan Celah Baru, Cahaya Lava Bikin Langit Malam Terang Berwarna Oranye

Letusan terbaru gunung berapi di Semenanjung Islandia ini merupakan erupsi keempat sejak Desember 2023 lalu.

Baca Selengkapnya
Gunung Semeru Meletus, Muntahkan Abu Setinggi 900 Meter
Gunung Semeru Meletus, Muntahkan Abu Setinggi 900 Meter

Gunung Semeru mengalami 28 kali gempa erupsi, 1 kali gempa guguran, 6 kali gempa hembusan, dan tiga kali gempa harmonik.

Baca Selengkapnya