Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sering berantem, kelakuan TNI-Polri mirip anak SMK

Sering berantem, kelakuan TNI-Polri mirip anak SMK Tawuran pelajar. ©2013 Merdeka.com/M. Luthfi Rahman

Merdeka.com - Belakang ini dua institusi negara TNI dan Polri kerap terlibat keributan. Padahal, dua lembaga itu harusnya bekerja sama untuk melindungi bangsa ini.

Lucunya, keributan di antara mereka sering kali dipicu hanya masalah sepele, seperti pandang-pandangan, salah paham, atau hal kecil lainnya. Hal ini tentu membuat malu TNI dan Polri yang sudah dididik mempunyai mental kuat.

Seperti contoh, dalam kasus terakhir di Karawang, Jawa Barat. TNI dan Polri terlibat bentrok hanya masalah sepele, yakni pandang-pandangan.

"Saling pandang-pandangan saja awalnya. Itukan anggota Brimob Cikole yang di BKO-kan di Karawang dalam rangka pengamanan unjuk rasa, di situ dan pandang-pandangan tetapi ternyata (yang dipandang) warga sipil itu TNI," ujar Kapolda Jabar Irjen Suhardi Alius, Rabu (20/11).

Contoh kasus lainnya, anggota TNI dan Brimob terlibat keributan hingga berujung penusukkan di Venus Karaoke, Depok Town Square (Detos), Kota Depok, Jawa Barat. Akibatnya, kedua belah pihak mengalami luka-luka di beberapa bagian tubuhnya.

Penyebab masalah itu benar-benar sepele yakni masalah rokok. Namun, gara-gara saling minta rokok itulah dua institusi tersebut saling hajar dan berujung penusukkan.

Berawal dari minta rokok, saling minta rokok. Entah siapa mulai duluan, di situlah salah pahamnya," ujar Pangdam Jaya, Mayjend TNI E Hudawi Lubis kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (19/10).

Dari dua contoh kasus di atas tentu sebagai aparat yang telah digembleng tentang kedisiplinan harusnya merasa malu. Anak SMK saja rasanya tak pantas saling serang dan baku hantam.

Malah, kelakuan TNI dan Polri yang doyan berantem mirip dengan pelajar SMK yang sedikit-sedikit berkelahi serta tawuran. Pelajar SMK kerap kali berkelahi dengan penyebab yang sepele. Tak jarang, penyebab perkelahian anak SMK dipicu oleh sebab yang sama seperti keributan TNI dan Polri.

Contoh perkelahian anak SMK yang karena hal sepele seperti terjadi di Pamekasan. Gara-gara bercanda di kelas berujung tawuran massal.

"Itu memang berawal dari guyon dalam kelas yang berlebihan, kemudian terjadi keributan di depan gerbang SMK 2, dan saat itu sudah bisa dilerai," kata Kabid Dikmen Disdik Pamekasan Moh.Tarsun, Rabu (19/11).

Contoh yang sempat menghebohkan adalah tawuran SMA 6 dengan SMA 70 di Bulungan yang menyebabkan satu orang tewas. Pemicunya juga masalah sepele dan bak preman, yakni pelanggaran terhadap batas wilayah kekuasaan.

"Empat siswa SMA 6 yang melewati batas teritori tersebut dengan melintas masuk Jalan Bulungan. Melihat kejadian itu, sejumlah siswa SMA 70 pun langsung mengadakan serangan," ujar Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Hermawan, Senin (1/10/12).

Kalau pelajar sering berkelahi karena ego mereka yang masih sangat tinggi dan merasa paling benar sehingga minta dihormati. Sedangkan siswa dari sekolah lain adalah manusia yang harus menghormati dan menjaga batasan-batasan yang diberlakukan oleh mereka.

Lalu apakah TNI dan Polri sering bentrok lantaran ingin dianggap berwibawa dan minta dihormati?

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ibu ini Sukses Besarkan 3 Anak Laki-Laki jadi Abdi Negara, Dua Jenderal TNI Polri, Satu Perwira Polisi
Ibu ini Sukses Besarkan 3 Anak Laki-Laki jadi Abdi Negara, Dua Jenderal TNI Polri, Satu Perwira Polisi

Ini sosok di balik suksesnya tiga perwira TNI-Polri saat ini hingga mampu menjabat posisi strategis. Siapa orangnya?

Baca Selengkapnya
Ayahnya Tentara Anaknya Diberi Nama Satuan Bantuan Tempur di TNI AD, Kini Jadi Jenderal Bintang 2 di Polri
Ayahnya Tentara Anaknya Diberi Nama Satuan Bantuan Tempur di TNI AD, Kini Jadi Jenderal Bintang 2 di Polri

Sosok jenderal polisi ini miliki nama dari satuan bantuan tempur milik TNI AD. Ternyata ada cerita di baliknya.

Baca Selengkapnya
Anak Yatim ini 2 Kali Gagal kini jadi Polisi Bikin Jenderal Polisi Salut, Sang Ibu 'Semoga Almarhum Bangga'
Anak Yatim ini 2 Kali Gagal kini jadi Polisi Bikin Jenderal Polisi Salut, Sang Ibu 'Semoga Almarhum Bangga'

Simak kisah inspiratif Bintara Polri anak yatim, sampai bikin kagum dua jenderal polisi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Para Anak Kembar di Akmil & Akpol, Sosoknya Calon Jenderal Masa Depan di TNI-Polri
Para Anak Kembar di Akmil & Akpol, Sosoknya Calon Jenderal Masa Depan di TNI-Polri

Para anak kembar ini sama-sama lolos seleksi dan menjadi taruna di Akmil dan Akpol. Mereka pun menjalani pendidikan bersama dengan kembarannya.

Baca Selengkapnya
Prajurit TNI ini Bangga Anaknya jadi Polisi, Saking Bahagianya Seragam Sang Putra Dijaga di Bawah Pohon
Prajurit TNI ini Bangga Anaknya jadi Polisi, Saking Bahagianya Seragam Sang Putra Dijaga di Bawah Pohon

Seorang prajurit TNI AD bangga saat menghadiri pelantikan putranya menjadi anggota Polri, ia sampai menjaga seragam sang anak sambil duduk di bawah pohon.

Baca Selengkapnya
⁠Ibunya Letkol TNI AD 2 Putrinya Calon Perwira TNI & Polri, Kedekatan Sang Anak dengan 'Cinta Pertama' Jadi Perhatian
⁠Ibunya Letkol TNI AD 2 Putrinya Calon Perwira TNI & Polri, Kedekatan Sang Anak dengan 'Cinta Pertama' Jadi Perhatian

Seorang suami istri bangga dengan pencapaian anaknya yang berhasil jadi calon perwira TNI Polri.

Baca Selengkapnya
Jenderal Non Akpol Mudik Bareng Adiknya Brigjen TNI dan Perwira Polisi, Sungkem ke Ibu Sebelum Ramadan
Jenderal Non Akpol Mudik Bareng Adiknya Brigjen TNI dan Perwira Polisi, Sungkem ke Ibu Sebelum Ramadan

Dua jenderal TNI-Polri bersaudara mudik bareng sebelum Ramadhan.

Baca Selengkapnya
Tegas! Letjen TNI Minta Anak Buah Jangan Sombong 'Kesombongan Akan Menjatuhkan Kalian'
Tegas! Letjen TNI Minta Anak Buah Jangan Sombong 'Kesombongan Akan Menjatuhkan Kalian'

Letjen TNI beri pesan penting untuk anggotanya sampai singgung kesombongan.

Baca Selengkapnya
Tak Main-Main, Perempuan Sederhana ini Selalu 'Dikawal' Jenderal TNI Polri dan Perwira Polisi, Ketiganya Tunduk & Taat
Tak Main-Main, Perempuan Sederhana ini Selalu 'Dikawal' Jenderal TNI Polri dan Perwira Polisi, Ketiganya Tunduk & Taat

Musarofah seorang ibu yang berhasil mendidik tiga anak laki-lakinya menjadi orang sukses. Tiga anak laki-laki Musarofah perwira TNI Polri.

Baca Selengkapnya