Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polda Lampung tangkap 50 pelaku kasus pencurian dengan kekerasan

Polda Lampung tangkap 50  pelaku kasus pencurian dengan kekerasan Ilustrasi Pencurian. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Kapolda Lampung Brigjen Pol Edward Syah Pernong mengatakan pihaknya menangkap 50 orang tersangka yang terlibat 67 kasus kejahatan sejak 23 hingga 29 November 2015. hal itu untuk menekan tindak kriminalitas di wilayah Lampung.

"Penangkapan para penjahat ini dilakukan selama 'Operasi Sikat' yang sudah sepekan kami laksanakan," kata Edward di Bandar Lampung, seperti dikutip Antara, Minggu (29/11).

Sebanyak 50 tersangka yang ditangkap dalam 67 kasus kejahatan itu, di antaranya sembilan kasus pencurian dengan kekerasan, 22 kasus pencurian dengan pemberatan, 27 kasus pencurian kendaraan bermotor serta satu kasus penyalahgunaan senjata api ilegal (rakitan).

Kasus-kasus itu merupakan hasil penanganan Subdit III Jatanras Polda Lampung dan tujuh polres di Provinsi Lampung, yaitu Polresta Bandarlampung, Polres Lampung Selatan, Polres Lampung Timur, Polres Tanggamus, Polres Metro, Polres Waykanan, dan Polres Mesuji.

Edward memaparkan operasi tersebut guna sebagai langkah kongkrit Kepolisian Daerah Lampung dalam memberantas tindak kriminalitas agar wilayah setempat aman.

"Operasi ini lebih menitikberatkan pada pelaku kejahatan 'C-3' yang masih sering menciptakan keresahan di tengah masyarakat di wilayah ini," terangnya.

Lebih jauh Dia mengungkapkan, C-3 (pencurian dengan kekerasan), pemberatan serta pencurian kendaraan bermotor merupakan momok bagi masyarakat, sehingga perlu terus ditingkatkan pemberantasannya agar kondisi keamanan kembali terjaga.

Selain itu Polda lampung menyita 71 pucuk senjata api rakitan yang diperoleh dari masyarakat setempat. "Dalam sepekan ini, kami juga telah menyita sebanyak 71 pucuk senjata api rakitan dari masyarakat," paparnya.

Menurutnya, senjata-senjata itu bukan sepenuhnya hasil sitaan melainkan sebagian merupakan penyerahan dari masyarakat yang sudah semakin sadar terkait bahaya kepemilikan barang-barang berbahaya dan terlarang tersebut.

"Masyarakat mulai sadar, dan sejumlah senjata rakitan laras panjang maupun pendek sudah diserahkan ke pihak kepolisian agar tidak disalahgunakan," tutupnya.

(mdk/ang)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bukannya Melindungi Masyarakat, Dua Polisi di Garut Malah Jadi Otak Penculikan dan Pencurian
Bukannya Melindungi Masyarakat, Dua Polisi di Garut Malah Jadi Otak Penculikan dan Pencurian

Kepolisian Resor Garut menangkap enam pelaku pencurian dan penculikan terhadap salah seorang warga

Baca Selengkapnya
Kompolnas Pantau Kesiapan Operasi Ketupat 2024 di Polda Jatim
Kompolnas Pantau Kesiapan Operasi Ketupat 2024 di Polda Jatim

Tim Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) yang dipimpin Pudji Hartanto Iskandar memantau persiapan pengamanan Operasi Ketupat 2024 di wilayah hukum Polda Jatim

Baca Selengkapnya
Gelar Ops Keselamatan Jaya, Polisi Tindak 6.774 Pelanggaran Paling Banyak Pengendara Bandel Lawan Arah
Gelar Ops Keselamatan Jaya, Polisi Tindak 6.774 Pelanggaran Paling Banyak Pengendara Bandel Lawan Arah

Operasi Keselamatan 2024 mulai dari tanggal 4 sampai 17 Maret mendatang

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Polda Jateng Bakal Tegas ke Peserta Kampanye Pakai Knalpot Brong, Ini Sanksinya
Polda Jateng Bakal Tegas ke Peserta Kampanye Pakai Knalpot Brong, Ini Sanksinya

Langkah-langkah preemtif, preventif, maupun represif akan dilakukan kepolisian dalam mewujudkan Jateng bebas knalpot brong.

Baca Selengkapnya
DPR dan Korlantas Ungkap Persiapan Terkini Menuju Arus Mudik Lebaran 2024
DPR dan Korlantas Ungkap Persiapan Terkini Menuju Arus Mudik Lebaran 2024

Korlantas menjelaskan persiapan mudik balik Lebaran 2024 mencapai 98 persen.

Baca Selengkapnya
Korlantas Polri Tinjau Arus Lalin Jakarta-Merak Jelang Operasi Ketupat 2024, Ini Hasilnya
Korlantas Polri Tinjau Arus Lalin Jakarta-Merak Jelang Operasi Ketupat 2024, Ini Hasilnya

Operasi ketupat akan segera digelar Kepolisian jelang Lebaran 2024

Baca Selengkapnya
Polisi Kampanyekan Pemilu Damai sambil Dengar Curhatan Warga
Polisi Kampanyekan Pemilu Damai sambil Dengar Curhatan Warga

Berbagai cara dilakukan Kepolisian dalam memastikan Pemilu 2024 berlangsung damai.

Baca Selengkapnya
Polisi Bakal Tindak Tegas Ormas yang Maksa Minta THR ke Pengusaha
Polisi Bakal Tindak Tegas Ormas yang Maksa Minta THR ke Pengusaha

Pihaknya tidak bisa bergerak sendiri tanpa adanya peran serta masyarakat.

Baca Selengkapnya
12 Pengeroyok Anggota Polisi Saat Hendak Bubarkan Tawuran Ditangkap
12 Pengeroyok Anggota Polisi Saat Hendak Bubarkan Tawuran Ditangkap

Akibat peristiwa itu, anggota Polres Jakpus mengalami luka robek pada bagian kepala.

Baca Selengkapnya