Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lokasi deklarasi Prabowo-Hatta, rumah Soekarno simpan istri ke 8

Lokasi deklarasi Prabowo-Hatta, rumah Soekarno simpan istri ke 8 Deklarasi Prabowo-Hatta. ©2014 merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa resmi mendaftarkan diri sebagai capres dan cawapres di pilpres 9 Juli nanti ke KPU . Prabowo dan Hatta mendeklarasikan diri sebagai pasangan capres dan cawapres di Rumah Polonia, Jl Cipinang Cempedak, Jakarta Timur, rumah peninggalan Presiden RI pertama Soekarno .

Tidak banyak yang tahu bagaimana sejarah Rumah Polonia tersebut. Namun Rumah Polonia dipilih sebagai tempat deklarasi karena dinilai punya nilai sejarah tinggi bagi sejarah Bung Karno.

Sejarawan JJ Rizal mengungkap fakta di balik sejarah rumah tersebut. Dia malah melihat tidak ada yang istimewa di dalam sejarah Rumah Polonia itu.

"Rumah itu memang betul rumah Soekarno , tapi tidak ada momen historis yang menjadikan tempat itu penting," ujar JJ Rizal saat berbincang dengan merdeka.com, Selasa (20/5) malam.

Menurut dia, dalam sejarahnya hanya sesekali rumah itu didatangi oleh Bung Karno. Sebab, lanjut dia, rumah itu dijadikan tempat persembunyian bagi istri ke delapan Soekarno yang bernama Yurike Sanger.

"Itu rumah hanya di datangi sesekali, hanya digunakan untuk simpanan istrinya yang ke 8, namanya Yurike Sanger," ujar dia.

Dalam konteks ini, JJ Rizal malah melihat, pasangan Prabowo dan Hatta hanya ingin meledek kubu Jokowi - JK dengan mengungkit Rumah Polonia tersebut. Apalagi, Jokowi punya visi revolusi mental.

"Nah jadi menurut gue dalam konteks ini sebenarnya gue ngerasa Prabowo dan Gerindra justru pengen ngeledek PDIP yang selama ini diidentifikasikan dengan Soekarno , bahwa Jokowi ingin revolusi mental. Rumah Yurike istri Soekarno yang masih SMA ini memang Soekarno revolusioner, tapi dalam hal kawin," kata dia.

Namun sayangnya, JJ Rizal melanjutkan, Kubu Jokowi dan PDIP tidak melihat hal ini. Sebab sebagian besar tidak memahami sejarah dengan baik dan benar.

"Tapi orang Jokowi dan PDIP ini nggak ngerti, jadi nggak masuk," tegas dia.

Di sisi lain, dia juga menyayangkan pernyataan Wakil Ketua Umum PAN Dradjad Wibowo yang dalam deklarasi itu juga mengatakan bahwa Rumah Polonia adalah rumah yang sangat historis. Padahal, kata dia, sama sekali tidak ada historisnya dalam rumah yang hanya digunakan untuk menyembunyikan istri ke delapan Bung Karno.

"Lebih sedih lagi mereka juga Gerindra nggak ngerti mengapa Rumah Polonia rumah penting. Pendapat Dradjad Wibowo rumah itu historis. Mana historisnya? Hanya untuk menempatkan bininya, karena dia masih SMA," pungkasnya.

Seperti diketahui, Prabowo-Hatta mendeklarasikan diri sebagai pasangan capres dan cawapres pada (19/5) di Rumah Polonia. Sementara Jokowi - JK mendeklarasikan diri di Gedung Joang, Jakarta.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Rumah Kuno di Salatiga Ini Jadi Saksi Bisu Pertemuan Pertama Presiden Soekarno dengan Istri Keempatnya, Begini Penampakannya
Rumah Kuno di Salatiga Ini Jadi Saksi Bisu Pertemuan Pertama Presiden Soekarno dengan Istri Keempatnya, Begini Penampakannya

Warga setempat mengaku pernah melihat sesosok menyerupai Bung Karno di rumah tersebut

Baca Selengkapnya
Melihat Isi Rumah Prabowo Subianto, Berbalut Kemewahan dan Ada Lukisan Jenderal Soedirman
Melihat Isi Rumah Prabowo Subianto, Berbalut Kemewahan dan Ada Lukisan Jenderal Soedirman

Rumah capres nomor urut 2 Prabowo Subianto terletak di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya
Didampingi Prabowo, Jokowi Resmikan Rumah Sakit Panglima Besar Soedirman di Bintaro
Didampingi Prabowo, Jokowi Resmikan Rumah Sakit Panglima Besar Soedirman di Bintaro

RSPPN ini sebagai wujud penghargaan dan penghormatan atas konstribusi luar biasa Panglima Besar Soedirman dalam sejarah perjuangan bangsa.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Lokasi Capres Prabowo Subianto Nyoblos di Pemilu 2024
Lokasi Capres Prabowo Subianto Nyoblos di Pemilu 2024

Setelah mencoblos, Prabowo bakal berkumpul di kediaman Kertanegara IV, Jakarta Selatan untuk memantau penghitungan suara.

Baca Selengkapnya
Raja Yordania Beri Ucapan Selamat ke Prabowo Usai Unggul Pilpres 2024: Saya Sangat Bangga Kawanku
Raja Yordania Beri Ucapan Selamat ke Prabowo Usai Unggul Pilpres 2024: Saya Sangat Bangga Kawanku

Raja Abdullah mengatakan dirinya sudah lama kenal dengan Prabowo. Dia pun mengetahui bahwa Indonesia membutuhkan sosok Prabowo.

Baca Selengkapnya
Kata Bijak Soekarno tentang Perjuangan, Bakar Semangat Jiwa Muda di Bulan Kemerdekaan
Kata Bijak Soekarno tentang Perjuangan, Bakar Semangat Jiwa Muda di Bulan Kemerdekaan

Merdeka.com merangkum informasi tentang kata-kata bijak Soekarno tentang perjuangan yang perlu Anda ketahui.

Baca Selengkapnya
Pulang Kampung, Prabowo: Kapan Lagi Ada Putra Minahasa Masuk Istana
Pulang Kampung, Prabowo: Kapan Lagi Ada Putra Minahasa Masuk Istana

Prabowo Subianto mengajak masyarakat Minahasa untuk membantu memenangkan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Foto Lawas Keluarga Besar Soemitro Djojohadikoesoemo yang Jarang Terekspos, Netizen 'Keluarga Kelas Priyayi'
Foto Lawas Keluarga Besar Soemitro Djojohadikoesoemo yang Jarang Terekspos, Netizen 'Keluarga Kelas Priyayi'

Jarang terekspos, belum lama ini kembali beredar potret sang mendiang yang merupakan ayah dari Prabowo Subianto itu bersama dengan keluarga besarnya.

Baca Selengkapnya
Momen Hangat Prabowo Hadiri Syukuran Ulang Tahun ke-65 Titiek Soeharto
Momen Hangat Prabowo Hadiri Syukuran Ulang Tahun ke-65 Titiek Soeharto

Momen Hangat Prabowo Hadiri Syukuran Ulang Tahun ke-65 Titiek Soeharto

Baca Selengkapnya