Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jenderal Gatot: Kepercayaan rakyat pada TNI meningkat

Jenderal Gatot: Kepercayaan rakyat pada TNI meningkat Gladi resik HUT TNI. ©2014 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menyatakan kepercayaan rakyat kepada Tentara Nasional Indonesia (TNI) meningkat, bahkan paling tinggi dibandingkan dengan instansi atau lembaga lainnya. Mantan Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Kasad) ini menyebut peningkatan tersebut terjadi berkat profesionalisme prajurit.

"Profesionalisme prajurit TNI itu telah meningkatkan kepercayaan rakyat Indonesia kepada TNI," kata Gatot saat memberikan pembekalan kepada 972 prajurit Koarmatim di Gedung Panti Armada Koarmatim Ujung, Surabaya, Selasa (10/11), demikian dilansir Antara.

Gatot menambahkan, kondisi itu jauh berbeda dengan tahun 1998. Saat itu, kepercayaan rakyat kepada TNI mencapai titik terendah. Atas alasan itu, dia mengingatkan seluruh prajurit untuk menghindari tindakan yang menyakiti hati rakyat demi kepentingan pribadi.

Demi menjaga kepercayaan rakyat, Gatot berkomitmen bersama seluruh Kepala Staf Angkatan untuk tidak membela prajurit yang melakukan kesalahan, jika perlu diberikan hukuman tambahan, seperti pemecatan. Gatot beralasan, tindakan tegas ini sangat penting karena dia mencintai 400 ribu prajuritnya yang disiplin dibandingkan membela orang yang bersalah.

Pada kesempatan tersebut, Panglima TNI mengaku bangga kepada prajurit Koarmatim karena mampu melaksanakan tugas, terutama saat puncak perayaan HUT Ke-70 TNI di Dermaga Indah Kiat Cilegon, Banten. Saat itu, para prajurit mampu menunjukkan TNI kuat, hebat dan profesional, siap mewujudkan Indonesia yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian.

"Kehebatan yang ditunjukkan para prajurit TNI pada saat demonstrasi pertempuran dengan menggunakan peluru tajam yang dilaksanakan dengan sangat profesional sehingga tidak menimbulkan kerugian personel maupun material, perlahan tapi pasti telah mempengaruhi penguatan nilai tukar rupiah terhadap dolar hingga penguatan nilai tukar yang tertinggi di seluruh dunia," paparnya.

Panglima TNI juga mengakui adalah soliditas dan kekompakan prajurit TNI, baik tingkat Satker, Kotama, Angkatan dan TNI pada umumnya. Selain itu, Panglima TNI juga mengingatkan untuk selalu menjaga hubungan baik dengan masyarakat, membina fisik dan kesamaptaan jasmani dengan cara rutin berolahraga.

Dalam kegiatan tersebut, acara pembekalan turut dihadiri Kasal Laksamana Ade Supandi, Kasad Jenderal TNI Mulyono, dan Wakasau Marsdya TNI Bagus Puruhito. Selain itu, hadir pula Pangarmatim Laksda TNI Darwanto, para Asisten Panglima TNI, dan para Pangkotama TNI Angkatan Laut Wilayah Timur.

(mdk/tyo)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jenderal TNI AD Bilang Begini Usai Peristiwa Pengeroyokan Akibat Knalpot Brong
Jenderal TNI AD Bilang Begini Usai Peristiwa Pengeroyokan Akibat Knalpot Brong

Dengan suara knalpot bising menyulut emosi masyarakat sekitar, termasuk prajurit TNI.

Baca Selengkapnya
Jenderal TNI Pasang Badan 3 Anak Buah Diamankan Polisi Malaysia: Saya Bertanggung Jawab!
Jenderal TNI Pasang Badan 3 Anak Buah Diamankan Polisi Malaysia: Saya Bertanggung Jawab!

Jenderal TNI ini pasang badan terhadap 3 anak buahnya yang diamankan oleh polisi Malaysia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Kasau Baru Ungkap Pesan Jokowi: TNI AU Harus Kuat, Bukan Berarti Perang dengan Negara Tetangga
Kasau Baru Ungkap Pesan Jokowi: TNI AU Harus Kuat, Bukan Berarti Perang dengan Negara Tetangga

Jokowi meminta TNI AU kuat, namun bukan berarti manakut-nakuti musuh dan perang dengan negara lain.

Baca Selengkapnya
Jokowi: ASN, TNI, Polri dan BIN Harus Netral
Jokowi: ASN, TNI, Polri dan BIN Harus Netral

Netralitas di Pemilu 2024 tujuannya untuk menjaga kedaulatan rakyat.

Baca Selengkapnya
Gaji TNI/Polri dan PNS Naik 8 Persen Mulai Awal Tahun 2024, Nominalnya Jadi Segini
Gaji TNI/Polri dan PNS Naik 8 Persen Mulai Awal Tahun 2024, Nominalnya Jadi Segini

Jokowi berharap gaji PNS dapat meningkatkan kinerja serta akselerasi transformasi ekonomi dan pembangunan nasional.

Baca Selengkapnya
Gaji Pokok TNI Resmi Naik 8 Persen di 2024, Ini Rincian Besaran Terbaru Berdasarkan Pangkat
Gaji Pokok TNI Resmi Naik 8 Persen di 2024, Ini Rincian Besaran Terbaru Berdasarkan Pangkat

Dalam jenjang pangkat di TNI, terdapat beberapa golongan, yang mana di setiap golongan juga memiliki beberapa pangkat.

Baca Selengkapnya
Jokowi Naikkan Gaji TNI-Polri dan PNS Jelang Pencoblosan Pilpres 2024, Anies: Kenapa Baru Tahun Ini?
Jokowi Naikkan Gaji TNI-Polri dan PNS Jelang Pencoblosan Pilpres 2024, Anies: Kenapa Baru Tahun Ini?

Anies menyayangkan gaji PNS dan TNI/Polri baru dinaikkan jelang Pemilu 2024

Baca Selengkapnya
Respons Panglima TNI Jenderal Agus Soal Prajurit Keroyok Relawan Ganjar-Mahfud
Respons Panglima TNI Jenderal Agus Soal Prajurit Keroyok Relawan Ganjar-Mahfud

Respons Panglima TNI Jenderal Agus Soal Prajurit Keroyok Relawan Ganjar-Mahfud

Baca Selengkapnya