Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Erick Thohir Disebut Dapat Dukungan NU Maju Cawapres

Erick Thohir Disebut Dapat Dukungan NU Maju Cawapres Konpers Erick Thohir Terkait Piala Dunia U-17 2023. ©2023 Bola.com/Bagaskara Lazuardi

Merdeka.com - Peneliti Senior Populi Center Usep Saepul Ahyar menyebut Menteri BUMN Erick Thohir merupakan sosok penting bagi kalangan warga Nahdlatul Ulama (NU) atau Nahdliyin. Menurutnya, Erick Thohir figur yang tidak berlawanan dengan NU dan bahkan acapkali memberikan bantuan.

Usep mengatakan, berkat hal tersebut elektabilitas Erick Thohir sebagai calon wakil presiden (cawapres) ikut terdampak menjadi lebih kuat.

“Ya pandangannya tidak diametral berlawanan dengan NU ya selalu dipertimbangkan oleh NU itu, ya saya kira, Erick Thohir termasuk yang diametral bahkan membantu,” kata Usep, Sabtu (1/7).

Usep menjelaskan di kalangan Nahdliyin setiap pemimpin yang kerap memberikan bantuan akan mendapatkan balasan. Seperti yang dilakukan oleh Erick Thohir dalam berbagai kesempatan.

Anggota Kehormatan Banser NU tersebut terekam sering membantu PBNU ataupun nahdliyin melalui berbagai kegiatan. Seperti halnya penyelenggaraan acara harlah ke-100 NU yang turut dibantu Erick Thohir sebagai Ketua Steering Committee (SC) Panitia Harlah ke-100 NU.

Begitu juga dengan pendirian 250 Badan Usaha Milik NU (BUMNU), Erick Thohir menjadi salah satu inisiator program kemandirian ekonomi tersebut.

“Kalau orang-orang yang mengakomodasi dan membantu seperti Pak Erick akan dibantu dengan sangat baik di kalangan NU, nah ini modal yang baik,” ucap Usep.

Peran Erick Thohir di NU ini kemudian diganjar dukungan dari para nahdliyin dalam kategori cawapres. Elektabilitas Ketum PSSI tersebut sebagai cawapres terekam sebagai yang tertinggi.

Seperti diungkapkan oleh Indonesia Political Opinion (IPO), pada survei yang diadakan 5-13 Juni 2023 silam, Erick Thohir berhasil mendapatkan suara tertinggi. Pada skema dengan 20 nama cawapres, Erick Thohir berhasil mendulang suara 15,5 persen.

Angka tersebut lebih tinggi dari kandidat cawapres lainnya seperti Mahfud MD, Agus Harimurti Yudhoyono dan Ridwan Kamil.

“Kenapa Pak Erick Thohir itu tinggi elektabilitas, karena mengakomodasi dan membantu bahkan terlibat dalam proses-proses NU, itu salah satu faktor juga ya, itu salah satu faktor kenapa Pak Erick Thohir punya elektabilitas sebagai cawapres,” pungkas Usep.

(mdk/tin)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Erick Thohir: Kalau Ada yang Protes Hilirisasi, Perlu Dipertanyakan Nasionalismenya
Erick Thohir: Kalau Ada yang Protes Hilirisasi, Perlu Dipertanyakan Nasionalismenya

Erick Thohir buka suara mengenai masih banyaknya pihak yang tak setuju dengan hilirisasi.

Baca Selengkapnya
26 UMKM Binaan BUMN Semen Pamer Produk di Perayaan Natal BUMN, Ini Daftarnya
26 UMKM Binaan BUMN Semen Pamer Produk di Perayaan Natal BUMN, Ini Daftarnya

Erick Thohir menyebut, pelaku UMKM di Indonesia sangat membutuhkan pendampingan untuk mengembangkan usahanya.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Resmi Bubarkan 7 Perusahaan BUMN, Begini Nasib Karyawannya
Erick Thohir Resmi Bubarkan 7 Perusahaan BUMN, Begini Nasib Karyawannya

Pembubaran 7 perusahaan BUMN merupakan bagian dari program transformasi yang diusung sejak 2019 lalu.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Erick Thohir Minta Suntikan Dana Rp44 Triliun di 2025, Diberika kepada 16 Perusahaan BUMN
Erick Thohir Minta Suntikan Dana Rp44 Triliun di 2025, Diberika kepada 16 Perusahaan BUMN

Usulan Penyertaan Modal Negara ini untuk menjamin keberlanjutan program yang digarap perusahaan BUMN.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir: Saya Beri Kesempatan Perempuan untuk Isi Puncak Kepemimpinan BUMN
Erick Thohir: Saya Beri Kesempatan Perempuan untuk Isi Puncak Kepemimpinan BUMN

Erick Thohir mendorong kepemimpinan perempuan di perusahaan BUMN.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Bolehkan Pegawai BUMN LIbur di Hari Jumat, Pengamat: Gaji Tetap Sama, Bisa Timbulkan Kecemburuan
Erick Thohir Bolehkan Pegawai BUMN LIbur di Hari Jumat, Pengamat: Gaji Tetap Sama, Bisa Timbulkan Kecemburuan

kebijakan tersebut tidak memiliki kepentingan yang mendesak. Performa pegawai BUMN bisa menjadi lebih rendah.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Sentil 6 Perusahaan BUMN Kurang Informatif, Ada Inalum Hingga Asabri
Erick Thohir Sentil 6 Perusahaan BUMN Kurang Informatif, Ada Inalum Hingga Asabri

Sebelumnya, Erick menyebut ada 8, namun kemudian dia meralatnya dengan menyebut ada 6 BUMN.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Pangkas 7 Perusahaan BUMN Karya Jadi 3 Saja, Begini Pembagian Tugasnya
Erick Thohir Pangkas 7 Perusahaan BUMN Karya Jadi 3 Saja, Begini Pembagian Tugasnya

Erick menyampaikan, penggabungan ketujuh perusahaan ini merupakan bentuk dari perbaikan tata kelola BUMN Karya.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir ke Anak-Anak Muda Pendukung Prabowo: Jaga TPS, Jangan Sampai Kita Dicurangi
Erick Thohir ke Anak-Anak Muda Pendukung Prabowo: Jaga TPS, Jangan Sampai Kita Dicurangi

Erick Thohir mengajak anak-anak muda dalam TKN Prabowo-Gibran menjaga TPS untuk mencegah kecurangan Pemilu.

Baca Selengkapnya