Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KAI DAOP 5 Purwokerto Berlakukan Tarif Khusus Naik Kereta Api, Mulai dari Rp15 Ribu

KAI DAOP 5 Purwokerto Berlakukan Tarif Khusus Naik Kereta Api, Mulai dari Rp15 Ribu Kereta Api Indonesia. ©2021 Merdeka.com/kai.id

Merdeka.com - Pada 28 September nanti, PT Kereta Api Indonesia akan berulang tahun ke-77. Menjelang hari ulang tahunnya, KAI DAOP 5 Purwokerto mulai memberlakukan tiket khusus untuk keberangkatan kereta api.

Manajer Humas PT KAI DAOP 5 Purwokerto, Krisbiyantoro mengatakan, tarif khusus itu merupakan wujud pelayanan tambahan kepada pelanggan kereta api dengan memanfaatkan tempat duduk yang masih tersedia. Dalam hal ini, para calon penumpang bisa melakukan pembelian tiket melalui aplikasi KAI Access atau loket stasiun maksimal 2 jam sebelum keberangkatan selama tiket masih tersedia.

Lantas kereta api apa saja yang mendapatkan tarif khusus itu? Berikut selengkapnya:

Mulai dari Rp15 Ribu

kereta api indonesia

istimewa ©2022

Krisbiyantoro mengatakan, kereta api dan relasi yang memberlakukan tarif khusus tersebut di antaranya relasi Kroya-Cilacap pergi pulang (PP) meliputi KA Wijayakusuma kelas eksekutif dengan harga tiket Rp25.000 dan kelas ekonomi Rp15.000, KA Purwojaya kelas eksekutif Rp30.000, KA Kamandaka kelas ekonomi Rp20.000, serta KA Joglosemarkerto kelas eksekutif Rp25.000 dan kelas ekonomi Rp15.000.

Selain itu, relasi Purwokerto-Cirebon PP meliputi KA Kutojaya Utara kelas ekonomi dengan harga tiket Rp25.000, KA Sawunggalih kelas ekonomi Rp25.000 dan kelas eksekutif Rp65.000, KA Ranggajati kelas eksekutif Rp65.000 dan kelas bisnis Rp45.000, KA Argo Dwipangga kelas eksekutif Rp65.000, serta KA Argo Lawu kelas eksekutif Rp65.000.

Kereta Api Jarak Menengah

indonesia

©2018 Merdeka.com

Di samping itu, ada pula kereta api jarak menengah dengan tujuan Yogyakarta dan Tasikmalaya yang mendapat tarif khusus. Untuk jurusan Yogyakarta, ada KA Argo Dwipangga kelas eksekutif Rp85.000, KA Argo Lawu kelas eksekutif Rp85.000, KA Senja/Fajar Utama Solo kelas eksekutif Rp85.000 dan kelas ekonomi Rp65.000, KA Taksaka kelas eksekutif Rp85.000, KA Ranggajati kelas eksekutif Rp85.000, KA Ranggajati kelas bisnis Rp75.000, KA Senja/Fajar Utama Yogya kelas eksekutif Rp85.000 dan kelas ekonomi Rp65.000, KA Mataram kelas eksekutif Rp85.000 dan kelas ekonomi Rp65.000, serta KA Kertanegara kelas eksekutif Rp85.000 dan kelas ekonomi Rp65.000.

Lalu ada kereta api relasi Purwokerto-Cilacap PP yang terdiri atas KA Purwojaya kelas eksekutif Rp30.000, Kamandaka kelas ekonomi Rp20.000, sedangkan untuk relasi Kroya-Tasikmalaya PP meliputi KA Argo Wilis kelas eksekutif Rp80.000, KA Turangga kelas eksekutif Rp80.000, KA Lodaya kelas eksekutif Rp80.000 dan kelas ekonomi Rp50.000, serta KA Pasundan kelas ekonomi Rp50.000.

Tujuan Lain

indonesia

©2018 Merdeka.com

Selain itu, tarif khusus juga diberlakukan untuk relasi Kroya-Yogyakarta PP yang meliputi KA Argo Wilis kelas eksekutif Rp85.000, KA Turangga kelas eksekutif Rp85.000Lodaya kelas eksekutif Rp85.000 dan kelas ekonomi Rp60.000, KA Wijayakusuma kelas eksekutif Rp85.000 dan kelas ekonomi Rp60.000, serta KA Malabar kelas eksekutif Rp85.000 dan kelas bisnis Rp75.000 serta kelas ekonomi Rp60.000, sedangkan relasi Kroya-Lempuyangan PP hanya untuk KA Pasundan kelas ekonomi Rp60.000.

Selanjutnya, relasi Cilacap-Yogyakarta PP terdiri atas KA Wijayakusuma kelas eksekutif Rp85.000 dan kelas ekonomi Rp60.000 serta KA Joglosemarkerto kelas eksekutif Rp85.000 dan kelas ekonomi Rp60.000. Sementara untuk relasi Cilacap-Solo PP hanya untuk KA Wijayakusuma kelas eksekutif Rp95.000 dan kelas ekonomi Rp70.000.

"Kami juga memberikan tarif khusus untuk beberapa KA kelas eksekutif maupun kelas ekonomi relasi Purwokerto-Lempuyangan PP, Purwokerto-Solo PP, Purwokerto-Purwosari PP, Kutoarjo-Yogyakarta PP, Purwokerto-Kutoarjo PP, Kutoarjo-Lempuyangan PP, Kutoarjo-Solo PP, dan Kutoarjo-Purwosari PP. Pada KA Fakultatif atau KA tambahan berlaku pula tarif khusus dengan menyesuaikan relasi KA regulernya," kata Krisbiyantoro dikutip dari ANTARA pada Senin (19/9).

Manfaat Tarif Khusus

ilustrasi kereta api indonesia

© instagram.com/kai121_

Krisbiyantoro mengatakan, tarif khusus juga sangat bermanfaat bagi sekolah-sekolah yang ingin menyelenggarakan kegiatan outing class edutrain untuk mengenalkan alat transportasi kereta api.

Menurut dia, pihak sekolah bisa memanfaatkan short trip seperti perjalanan dari Purwokerto-Cilacap PP dengan menggunakan KA Kamandaka dengan tarif hanya Rp20.000 untuk satu kali perjalanan.

"Kami mengajak 'Ayo Naik KA' dan dapatkan pengalaman yang menyenangkan perjalanan dengan menggunakan KA, karena KAI terus berupaya menghadirkan layanan yang menjawab kebutuhan pelanggannya, termasuk anak-anak di masa pandemi seperti sekarang ini dengan menyediakan sarana transportasi yang sehat, selamat, aman dan nyaman," kata Krisbiyantoro.

(mdk/shr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
KAI Batalkan Perjalanan Kereta Api Akibat Banjir Semarang, Ini Daftar Kereta Terdampak
KAI Batalkan Perjalanan Kereta Api Akibat Banjir Semarang, Ini Daftar Kereta Terdampak

Calon penumpang yang telah memiliki tiket, bisa melakukan pembatalan tiket di loket stasiun. Nantinya akan dikembalikan 100 persen di luar bea pesan.

Baca Selengkapnya
Ingat, Penumpang Kereta Api yang Turun Melebihi Stasiun Tujuan Harus Bayar 2 Kali Lipat dari Harga Tiket
Ingat, Penumpang Kereta Api yang Turun Melebihi Stasiun Tujuan Harus Bayar 2 Kali Lipat dari Harga Tiket

KAI menjelaskan bahwa kebijakan ini diberlakukan untuk menjaga kenyamanan bersama serta menegakkan tata tertib di dalam kereta api.

Baca Selengkapnya
Catat, Ini Daftar Perjalanan Kereta Api yang Dibatalkan Terdampak Banjir Semarang
Catat, Ini Daftar Perjalanan Kereta Api yang Dibatalkan Terdampak Banjir Semarang

Pembatalan tiket kereta api dapat dilakukan hingga 7 hari setelah jadwal keberangkatan yang tertera pada tiket.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jalur Kereta Api Terindah di Dunia Ini Lintasi 55 Terowongan dan 196 jembatan, Segini Harga Tiketnya
Jalur Kereta Api Terindah di Dunia Ini Lintasi 55 Terowongan dan 196 jembatan, Segini Harga Tiketnya

Rute indah ini ditempuh dalam waktu empat jam perjalanan.

Baca Selengkapnya
Tarif KRL Jabodetabek Bakal Naik, Dirut KAI Commuter: Tunggu Tanggal Mainnya
Tarif KRL Jabodetabek Bakal Naik, Dirut KAI Commuter: Tunggu Tanggal Mainnya

Tarif KRL memang belum pernah mengalami kenaikan lagi sejak 2016.

Baca Selengkapnya
56 Persen Tiket Kereta Jarak Jauh Angkutan Lebaran Sudah Terjual
56 Persen Tiket Kereta Jarak Jauh Angkutan Lebaran Sudah Terjual

PT KAI menyelenggarakan masa angkutan Lebaran tersebut yang dimulai pada 31 Maret sampai dengan 22 April.

Baca Selengkapnya
Informasi Terbaru: Tiket Kereta Api untuk Mudik Lebaran Masih Tersisa 789.531
Informasi Terbaru: Tiket Kereta Api untuk Mudik Lebaran Masih Tersisa 789.531

Angka itu didapat berdasarkan pantauan data pada Kamis (4/4) pukul 08.00 WIB.

Baca Selengkapnya
KAI Alihkan Rute Kereta Api Jarak Jauh Jalur Selatan Imbas Kecelakaan KA Turangga di Bandung
KAI Alihkan Rute Kereta Api Jarak Jauh Jalur Selatan Imbas Kecelakaan KA Turangga di Bandung

Sekitar pukul 06.30 WIB terjadi kecelakaan kereta api yang melibatkan KA Turangga PP 65a dengan Kereta Api Lokal Bandung Raya di Cicalengka, Kabupaten Bandung

Baca Selengkapnya
Daftar Perjalanan Kereta Api yang Terganggu Akibat Anjloknya KA Pandalungan di Sidoarjo
Daftar Perjalanan Kereta Api yang Terganggu Akibat Anjloknya KA Pandalungan di Sidoarjo

KAI melakukan upaya evakuasi rangkaian kereta api dan perbaikan jalur rel yang mengalami kerusakan.

Baca Selengkapnya