Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Makanan Burung Nuri Terbaik, Lengkap Beserta Cara Memberikannya

6 Makanan Burung Nuri Terbaik, Lengkap Beserta Cara Memberikannya 7 Jenis Burung Nuri Cantik Bersuara Merdu, Termasuk Hewan Dilindungi. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Makanan burung nuri perlu diketahui untuk Anda yang ingin memelihara burung yang cantik ini. Ada beragam jenis burung yang memiliki bentuk unik dan suara merdu, salah satunya burung nuri. Jenis burung berparuh bengkok ini memiliki keunikan yang meliputi bentuk fisik, kicauan, dan perilakunya.

Burung nuri sendiri merupakan spesies dalam genus Eclectus yang terbagi menjadi beberapa jenis dan tersebar di dunia. Di Indonesia, burung nuri memiliki habitat asli di pulau-pulau tropis, seperti di Papua, Maluku, Halmahera, dan daerah sekitarnya. Burung yang memiliki bulu warna-warni ini, sangat gemar bertengger di pohon besar dan tinggi.

Adapun ciri-ciri burung nuri, antara lain memiliki paruh bengkok, warna bulu indah, suara merdu, dan berat badan sekitar 375 sampai 550. Sementara, makanan burung nuri sendiri biasanya berupa biji-bijian.

Selain itu, ada beberapa makanan burung nuri yang perlu diketahui para pecinta burung. Berikut sejumlah makanan burung nuri yang merdeka.com lansir dari rimbakita.com dan Halodoc:

Biji-bijian

utuh

© Huffingtonpost.com

Salah satu makanan burung nuri yang terbaik adalah biji-bijian. Ada banyak jenis biji-bijian yang bisa diberikan, seperti beras merah, barley, quinoa, dan juga oatmeal. Selain disukai burung nuri, beberapa bijian tersebut juga kaya akan nutrisi penting yang mampu menjaga kesehatan burung nuri.

Dikutip dari Halodoc, kombinasi pemberian pakan yang baik untuk burung nuri harus terbagi menjadi beberapa persentase. Anda bisa memberikan pelet dengan skala 50-70 persen, sementara rasio sayuran yang dibutuhkan sekitar 30-50 persen. Sedangkan, biji-bijian rasio yang dibutuhkan tidak lebih dari 10-20 persen.

Buah-buahan

Makanan burung nuri selanjutnya, yaitu buah-buahan. Burung nuri sangat menyukai buah-buahan yang memiliki rasa manis. Selain itu, buah-buahan juga kaya vitamin dan mineral yang dapat membantu memenuhi kebutuhan nutrisinya.

Ada sejumlah buah-buahan yang bisa diberikan, seperti pisang, apel, jeruk, mangga, pepaya, hingga buah delima. Tentunya, Anda harus memilih jenis buah-buahan yang organik agar lebih sehat.

Sayur-sayuran

Sayur-sayuran menjadi salah satu makanan yang disukai burung nuri. Sejumlah sayur-sayuran, seperti paprika, wortel, brokoli, hingga bayam, sangat baik diberikan burung nuri. Selain mudah dikunyah, sayuran tersebut juga kaya akan vitamin dan mineral yang dapat menjaga kesehatan burung nuri.

Dengan memberikan jenis sayur-sayuran secara berkala, burung nuri kesayangan Anda akan jauh lebih aktif dan sehat. Tentu saja, hal ini harus didampingi dengan jenis makanan lainnya, seperti biji-bijian dan buah-buahan.

Kacang-kacangan

ilustrasi kacang kacangan

©©2012 Shutterstock/Krzysztof Slusarczyk

Selain buah dan sayuran, Anda juga dapat memberi makan burung nuri dengan kacang-kacangan. Anda bisa memberikan burung nuri semua jenis kacang tawar, tetapi usahakan tidak memberinya secara berlebihan. Meski mengandung protein tinggi, tetapi kacang-kacangan juga memiliki kandungan lemak yang cukup tinggi.

Adapun beberapa jenis kacang yang bisa Anda berikan, yaitu kacang polong, almond, kacang made, dan jenis kacang-kacangan lainnya. Dengan memberikan kacang-kacangan ini secara teratur, efektif menjaga kesehatan dan pertumbuhan burung nuri.

Pelet

Makanan burung nuri terbaik selanjutnya, yaitu pelet. Makanan ini menjadi komponen penting pada kombinasi pakan burung nuri. Pelet mengandung kadar nutrisi cukup tinggi, sehingga sangat baik untuk pakan burung nuri.

Meski kaya akan kandungan nutrisi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memberi pelet untuk burung nuri. Pasalnya, ada beberapa pelet yang mengandung gula dan pewarna yang tidak baik diberikan. Maka dari itu, pastikan membaca label komposisi dan bahan yang ada pada kemasan.

Pakan Buatan

Pakan buatan bisa menjadi alternatif makanan burung nuri. Anda bisa mencampurkan gandu, sayur, beras merah, dan biji-bijian lainnya untuk diberikan sebagai pakan sehari-hari. Selain disukai burung nuri, campuran makanan ini juga kaya akan nutrisi penting yang mampu menjaga pertumbuhan burung nuri.

Untuk mendapatkan manfaatnya secara optimal, Anda dapat memberikannya secara rutin dan teratur. Dengan begitu, burung nuri akan jauh lebih sehat dan aktif.

 

(mdk/jen)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Karakteristik Burung Kutilang, Lengkap dengan Jenis Makanan dan Cara Merawatnya
Karakteristik Burung Kutilang, Lengkap dengan Jenis Makanan dan Cara Merawatnya

Burung kutilang atau cangkurileung, ketilang, atau genthilang menjadi burung yang banyak dijumpai di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Berapa Hari Sekali Burung Murai Mandi dan Bagaimana Cara Merawat Kebersihannya?
Berapa Hari Sekali Burung Murai Mandi dan Bagaimana Cara Merawat Kebersihannya?

Mandikan burung murai sehari sekali, bersihkan kandangnya, dan beri obat kutu jika diperlukan.

Baca Selengkapnya
Mengenal 3 Burung Unik Asli Madura, Ada yang Bersuara Aneh dan Menakutkan saat Malam Hari
Mengenal 3 Burung Unik Asli Madura, Ada yang Bersuara Aneh dan Menakutkan saat Malam Hari

Mirisnya, burung-burung endemik ini kian hari kian langka.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Awalnya Hobi, Pria Asal Tulungagung Ketagihan Ternak Burung Murai Harga Jualnya Capai Rp8 Juta per Ekor
Awalnya Hobi, Pria Asal Tulungagung Ketagihan Ternak Burung Murai Harga Jualnya Capai Rp8 Juta per Ekor

Ia mengunggah informasi burung murai dagangannya melalui Facebook, YouTube, hingga Instagram

Baca Selengkapnya
12 Jenis Pleci yang Ada di Indonesia, Berikut Bentuk dan Ciri Fisiknya yang Perlu Diketahui
12 Jenis Pleci yang Ada di Indonesia, Berikut Bentuk dan Ciri Fisiknya yang Perlu Diketahui

merdeka.com merangkum informasi tentang jenis pleci yang ada di Indonesia, sekaligus ciri fisiknya yang penting untuk diketahui para pecinta burung.

Baca Selengkapnya
50 Contoh Pantun Lucu yang Menghibur, Cocok untuk Cairkan Suasana Saat Berkumpul
50 Contoh Pantun Lucu yang Menghibur, Cocok untuk Cairkan Suasana Saat Berkumpul

Berikut contoh pantun lucu yang menghibur dan cocok untuk mencairkan suasana saat berkumpul.

Baca Selengkapnya
Sensasi Gurih Nagih Burpal, Kelezatan Autentik dari Jantung Kuningan
Sensasi Gurih Nagih Burpal, Kelezatan Autentik dari Jantung Kuningan

Kuliner burpal masih belum populer, namun rasanya jangan ditanya.

Baca Selengkapnya
Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini  Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat
Bersih-bersih Jelang Ramadan dan Lebaran, Ini Hilangkan Jamur pada Pintu Kulkas Tanpa Disikat

Untuk menyambut Ramadan dan Hari Raya, menjaga kebersihan kulkas agar makanan tetap segar menjadi sangat penting. Berikut adalah tips untuk membersihkannya.

Baca Selengkapnya
Cara Mudah Membuat Rebusan Mengkudu untuk Turunkan Gula Darah hingga Asam Urat
Cara Mudah Membuat Rebusan Mengkudu untuk Turunkan Gula Darah hingga Asam Urat

Meskipun citarasa buah mengkudu tidak begitu enak, namun buah ini memiliki banyak manfaat yang luar biasa. Inilah metode yang tepat untuk mengolahnya.

Baca Selengkapnya