Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hidup terpisah bikin hubungan ibu dan bayi jadi renggang

Hidup terpisah bikin hubungan ibu dan bayi jadi renggang Ilustrasi ibu dan anak. ©Shutterstock/wavebreakmedia

Merdeka.com - Bayi yang tinggal terpisah dengan ibunya, meski hanya satu malam, diketahui memiliki hubungan yang lebih renggang dibandingkan dengan bayi dan anak yang tinggal bersama ibunya. Hal ini biasanya terjadi pada anak yang orang tuanya hidup terpisah.

Hasil ini ditemukan oleh peneliti di University of Virginia setelah menganalisis data dari ribuan anak yang lahir di Amerika pada tahun 1998 sampai 2000. Di antara orang tua yang tinggal secara terpisah, diketahui bahwa tujuh persen anak di bawah satu tahun menghabiskan setidaknya satu malam terpisah dari ibunya untuk tinggal bersama ayah.

Bayi yang secara rutin menghabiskan satu malam atau lebih tinggal bersama ayah dan jauh dari ibu diketahui memiliki hubungan yang lebih jauh dan merasa tak aman dengan ibu mereka dibanding dengan bayi yang jarang pergi jauh dari ibunya untuk tinggal bersama ayah.

Uniknya, hasil ini hanya berlaku ketika anak berusia antara satu sampai tiga tahun. Penemuan ini tak berlaku bagi balita yang berusia di atas satu sampai tiga tahun. Peneliti mengungkap bahwa hubungan yang kuat antara bayi dan ibu dikembangkan ketika anak berusia nol sampai satu tahun masa kehidupannya.

Hubungan anak dengan ibu selama satu tahun pertama menjadi dasar hubungan kesehatan dan hubungan sosial pada kehidupan setelahnya, termasuk ketika mereka dewasa. Hubungan ini dibentuk antara bayi dengan pengasuh utamanya. Pengasuh utama ini bisa jadi ayah atau ibu, bergantung pada keadaan keluarga bayi.

"Kita tentu ingin bayi memiliki hubungan yang baik dengan kedua orang tua (jika orang tua hidup terpisah). Namun jika orang tua berpisah, sebaiknya anak memiliki hubungan yang kuat dan aman dengan salah satu orang tua," ungkap Samantha Tornello dari University of Virginia, seperti dilansir oleh US News (26/07).

Untuk itu, akan lebih baik jika dalam usia satu tahun bayi tidak dipisahkan terlalu sering dengan ibu atau pengasuh utamanya agar bayi bisa membentuk hubungan yang kuat dengan salah satu orang tua.

(mdk/kun)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Perjuangan Hidup Anak 16 Tahun yang Hidup Sebatang Kara, Senang saat Dapat Bantuan
Perjuangan Hidup Anak 16 Tahun yang Hidup Sebatang Kara, Senang saat Dapat Bantuan

Ia hidup sendirian karena ayahnya meninggal dan ibunya meninggalkannya sejak kecil.

Baca Selengkapnya
9 Cara Cepat Bantu Bayi Tertidur Pulas di Malam Hari
9 Cara Cepat Bantu Bayi Tertidur Pulas di Malam Hari

Anak yang rewel dan tak mau tidur dengan mudah di malam hari merupakan masalah orangtua. Berikut sejumlah cara untuk membantu anak tertidur pulas.

Baca Selengkapnya
Kapan Anak Perlu Mulai Dibiasakan Tidur Sendiri dan Bagaimana Memulainya?
Kapan Anak Perlu Mulai Dibiasakan Tidur Sendiri dan Bagaimana Memulainya?

Membiasakan bayi tidur sendiri bisa dilakukan mulai usia 3 bulan dengan berbagai cara.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
11 Cara Merangsang Kecerdasan Otak Bayi Sejak dalam Kandungan, Siapkan Sejak Dini
11 Cara Merangsang Kecerdasan Otak Bayi Sejak dalam Kandungan, Siapkan Sejak Dini

Kecerdasan bayi bisa mulai dibentuk semenjak masih janin oleh ibu.

Baca Selengkapnya
Panduan Terkait Kapan dan Berapa Lama Orangtua Bisa Meninggalkan Anak Sendirian
Panduan Terkait Kapan dan Berapa Lama Orangtua Bisa Meninggalkan Anak Sendirian

Meninggalkan anak sendirian di rumah bisa dilakukan oleh orangtua secara berjenjang seiring usia.

Baca Selengkapnya
Apakah Anak Bayi Kita Tidur Terlalu Lama? Ini Cara Mengetahuinya
Apakah Anak Bayi Kita Tidur Terlalu Lama? Ini Cara Mengetahuinya

Bayi yang baru lahir cenderung tidur dalam waktu yang cukup lama.

Baca Selengkapnya
Heboh Bayi Perempuan Dilahirkan di Teras Musala, Begini Kejadiannya
Heboh Bayi Perempuan Dilahirkan di Teras Musala, Begini Kejadiannya

Saksi melihat ada darah di depan teras musala. Ketika ditelusuri, saksi melihat bayi yang masih dalam kondisi hidup.

Baca Selengkapnya
Gejala Bayi Tersedak dan Cara Menanganinya, Wajib Tahu
Gejala Bayi Tersedak dan Cara Menanganinya, Wajib Tahu

Mengenali gejala tersedak pada bayi sangat penting untuk memberikan tindakan cepat dan tepat guna.

Baca Selengkapnya
Mengenal Gejala Selesma pada Anak, Begini Cara Mencegahnya
Mengenal Gejala Selesma pada Anak, Begini Cara Mencegahnya

Gejala selesma pada anak biasanya meliputi bersin, hidung tersumbat, sakit tenggorokan, hingga demam ringan. Namun kondisi ini bisa membaik dengan sendirinya.

Baca Selengkapnya