Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kebutuhan daging babi warga Sukabumi capai 250 Kg per hari

Kebutuhan daging babi warga Sukabumi capai 250 Kg per hari babi. shutterstock

Merdeka.com - Dinas Pertanian, Peternakan dan Ketahanan Pangan (DP2KP) Kota Sukabumi, Jawa Barat mencatat, kebutuhan daging babi untuk warga nonmuslim mencapai 250 kilogram setiap harinya.

"Daging babi tersebut dipasok dari wilayah Bogor, Bandung, Tangerang dan beberapa daerah lainnya," kata Kepala Seksi Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner (Keswan Kesmavet) DP2KP Kota Sukabumi, Riki Barata seperti ditulis Antara di Sukabumi, Kamis (22/12).

Namun, untuk lapak penjualannya hanya ditentukan satu titik saja yakni di Gang Peda, sehingga tidak berbaur dengan pedagang daging lainnya seperti daging sapi, kerbau, kambing/domba maupun ayam.

Pihaknya juga secara rutin melakukan pendataan terhadap pedagang daging babi dan diwajibkan melapor setiap waktu. Selain itu, setiap lapaknya pun harus diberi tanda bahwa yang dijualnya tersebut merupakan daging babi, agar konsumen bisa membedakan.

Harga daging babi memang lebih murah dibandingkan dengan daging sapi atau kerbau. Untuk itu, antisipasi adanya pengoplosan daging, pihaknya secara ketat melakukan pengawasan.Adapun konsumennya adalah warga nonMuslim khususnya masyarakat keturunan Tionghoa atau China. Di saat-saat tertentu permintaan daging ini meningkat seperti Imlek.

"Tidak hanya peredarannya saja yang kami awasi, tetapi kebersihan dan kualitasnya pun tetap diawasi. Karena bagaimanapun juga daging tersebut dikonsumsi oleh manusia," tambahnya.

Riki mengatakan, untuk daging babi yang dijual mayoritas dari ternak. Untuk penyembelihan atau jagalnya dilakukan di daerah pemasok karena di Kota Sukabumi tidak memiliki ternak dan tempat penjagalan babi.

Setiap daging yang dikirim harus dilengkapi surat dari pihak peternak dan dinas terkait, untuk memastikan daging tersebut aman untuk dikonsumsi manusia dan tidak terjangkit penyakit.

(mdk/idr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Siap-Siap, Daging Sapi Bakal Langka dan Makin Mahal Saat Ramadan hingga Lebaran

Siap-Siap, Daging Sapi Bakal Langka dan Makin Mahal Saat Ramadan hingga Lebaran

Asosiasi Pengusaha Importir Daging Indonesia (Aspidi) menyebut stok daging sapi terancam langka saat bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
Kisah Pedagang Kue Kering di Banyuwangi Banjir Pesanan Jelang Lebaran, Omzet Capai Rp10 Juta per Hari

Kisah Pedagang Kue Kering di Banyuwangi Banjir Pesanan Jelang Lebaran, Omzet Capai Rp10 Juta per Hari

Sehari 500 kilogram kue kering ludes terjual. Adapun omzet yang didapat bisa mencapai Rp10 juta per hari.

Baca Selengkapnya
Ibu di Banyuwangi Jual Ayam Ingkung tanpa Penyedap Rasa, Awalnya Iseng Kini Omzetnya Jutaan Rupiah per Hari

Ibu di Banyuwangi Jual Ayam Ingkung tanpa Penyedap Rasa, Awalnya Iseng Kini Omzetnya Jutaan Rupiah per Hari

Menariknya, pembeli menikmati sajian ayam ingkung di teras rumah layaknya makan di kediamannya sendiri

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pastikan Daging Aman Dikonsumsi Warga, Pemkab Banyuwangi Sidak Pasar dan RPH

Pastikan Daging Aman Dikonsumsi Warga, Pemkab Banyuwangi Sidak Pasar dan RPH

Petugas membawa beberapa alat untuk mengecek kondisi daging yang dijual oleh pedagang.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Basemen Alun-alun Kota Bandung yang Jadi Spot Kuliner Baru, Suguhkan 140 Lapak Makanan

Mengunjungi Basemen Alun-alun Kota Bandung yang Jadi Spot Kuliner Baru, Suguhkan 140 Lapak Makanan

Ada 140 lapak kuliner, mulai dari makanan ringan sampai makanan berat tersedia dengan harga yang terjangkau.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Bakso Kuah Rujak yang Unik di Jakarta Timur, Topingnya Pakai Buah Segar

Mencicipi Bakso Kuah Rujak yang Unik di Jakarta Timur, Topingnya Pakai Buah Segar

Bakso ini berisi potongan penuh buah-buahan. Segar, gurih dan unik. Wajib dicoba.

Baca Selengkapnya
Daya Tarik Situ Datar Pangalengan untuk Liburan Akhir Tahun, Ngadem di Pinggir Danau yang Dikelilingi Kebun Teh

Daya Tarik Situ Datar Pangalengan untuk Liburan Akhir Tahun, Ngadem di Pinggir Danau yang Dikelilingi Kebun Teh

Suasana syahdunya dijamin mampu melengkapi suasana libur akhir tahun di Bandung.

Baca Selengkapnya
Gampang Ditiru, Ini Cara Pisahkan Daging Kelapa dari Tempurung Tanpa Menggunakan Pisau

Gampang Ditiru, Ini Cara Pisahkan Daging Kelapa dari Tempurung Tanpa Menggunakan Pisau

Dengan cara ini, pemisahan daging kelapa berwarna putih menjadi lebih sederhana, bahkan bisa dilakukan hanya dengan menggunakan sendok nasi. Begini caranya

Baca Selengkapnya
Pegawai Lapas Jakarta Terlibat Kasus 52 Kg Sabu, Berhasil Digagalkan!

Pegawai Lapas Jakarta Terlibat Kasus 52 Kg Sabu, Berhasil Digagalkan!

Penangkapan dilakukan di dua lokasi berbeda, dimana salah satu tersangka ada pegawai Lapas.

Baca Selengkapnya