Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pembangunan bandara modern percepat gerak roda perekonomian

Pembangunan bandara modern percepat gerak roda perekonomian Bandara Soekarno-Hatta. ©2017 Merdeka.com/Kirom

Merdeka.com - Pembangunan sejumlah bandara baru yang modern di kawasan Timur Indonesia seperti di Papua, Maluku dan Pontianak bisa menjadi katalis dalam menumbuhkan perekonomian daerah. Keberadaan bandara atau terminal baru di bandara seperti di Bandara Supadio Pontianak diyakini akan menggerakkan roda perekonomian setempat.

"Ritel dan bongkar muat serta kargo spontan akan tumbuh. Tuntutan ketersediaan moda angkutan pun akan muncul. Sehingga dengan cepat roda perekonomian pun akan bergerak cepat," kata pengamat infrastruktur yang juga Guru Besar Insfrastruktur ITB Harun Alrasyid di Jakarta, Sabtu (30/12).

Seperti diketahui, Presiden Jokowi dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi baru saja meresmikan terminal baru Bandara Supadio Pontianak. Sebelum itu, Presiden Jokowi dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi juga mengunjungi bandara Nabire dan Sorong.

"Apa yang dilakukan Manhub Budi Karya Sumadi sudah tepat. Ini mempercepat tumbuhnya perekonomian daerah karena kehadiran bandara tersebut menjadi penggerak kegiatan ekonomi daerah setempat. Istilahnya dikapitalisasi," papar Harun.

Menurutnya, yang harus dilakukan pemerintah pusat dan daerah saat ini adalah melakukan sinergi bagaimana kapitalisasi ekonomi itu bisa dilakukan. Dalam hal ini, pemerintah pusat bisa membantu penyediaan lahan, kota transportasi, modal, bisnis plan dan instruktur untuk transfer ilmu dan SDM.

Sebaliknya pemerintah daerah diingatkan agar responsif untuk menggerakkan pelaku-pelaku usaha dan masyarakat setempat agar mau buka usaha di kawasan bandara yang sudah dibangun tersebut.

"Pemda membangun gudang kargo, misalnya pusat-pusat ritel penjualan dan pasar terbuka. Misalnya di Nabire ada potensi muatan lokal yang bisa dijual apakah itu cendera mata atau makanan khas, dinas pariwisata dan dinas perdagangan setempat bisa menggerakkan hal ini," papar dia.

Diharapkan, dengan kehadiran bandara-bandara yang dibangun Menteri Perhubungan ini semakin mempercepat pertumbuhan. "Tumbuh sih pasti. Tapi dengan dibangunnya bandara yang lengkap, pertumbuhan akan lebih cepat lagi," kata dia.

Tahun 2017 ini Kementerian Perhubungan (Kemenhub) meresmikan sejumlah bandara dan satu terminal baru di berbagai wilayah Indonesia. Bandara-bandara yang juga ikut diresmikan adalah bandara Maratua dan Morowali. Selanjuttnya, bandara Letung dan Tebelian pada bulan Maret. Lalu bandara Namniwel Pulau Buru, Werur, Koroway Batu, serta terminal baru bandara Radin Inten II Lampung.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pembangunan Dikebut, Bandara dan Lapangan IKN Siap Dipakai Sebelum 17 Agustus
Pembangunan Dikebut, Bandara dan Lapangan IKN Siap Dipakai Sebelum 17 Agustus

Bandara IKN punya luas terminal 7.350 m2 dan luas area bandara 347 ha.

Baca Selengkapnya
Pemerataan Ekonomi di Bali, Gibran: Kita Kaji Pembangunan Bandara di Buleleng
Pemerataan Ekonomi di Bali, Gibran: Kita Kaji Pembangunan Bandara di Buleleng

, jadi kita kaji pembangunan bandara di Buleleng, agar muncul titik pertumbuhan ekonomi baru." ujar Gibran

Baca Selengkapnya
Apresiasi Pj Gubernur Kaltim untuk Perkembangan Ekonomi di Penajam Paser Utara
Apresiasi Pj Gubernur Kaltim untuk Perkembangan Ekonomi di Penajam Paser Utara

Kabupaten Penajam Paser Utara menjadi salah satu contoh perkembangan yang sangat cepat di bidang ekonomi salah satunya UMKM.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mencolok di Tengah Kota, Begini Kisah Menara Air Belanda di Pandeglang Peninggalan Tahun 1848
Mencolok di Tengah Kota, Begini Kisah Menara Air Belanda di Pandeglang Peninggalan Tahun 1848

Walau sering direnovasi, namun bentuknya masih dibiarkan sesuai aslinya

Baca Selengkapnya
Penampakan KA Ekonomi New Generation dan Sederet Fasilitas Kerennya, Diminati Pemudik Tahun Ini
Penampakan KA Ekonomi New Generation dan Sederet Fasilitas Kerennya, Diminati Pemudik Tahun Ini

KA Mutiara Timur ini berangkat dari Stasiun Ketapang pukul 21.45 wib & tiba di tujuan akhir Stasiun Surabaya Pasar Turi pukul 04.21 wib.

Baca Selengkapnya
Soal Pembangunan IKN, Anies Lebih Pilih Perbaiki Jalan dan Kelas Rusak di Kalimantan
Soal Pembangunan IKN, Anies Lebih Pilih Perbaiki Jalan dan Kelas Rusak di Kalimantan

Anies menilai dana yang dipakai untuk membangun IKN akan sangat bermanfaat ketika dipakai untuk membangun ruang kelas hingga jalan rusak di Kalimantan

Baca Selengkapnya
Jalankan Bisnis Bareng Sejak Kuliah, Pasutri Asal Malang Mengaku Rezekinya Mengalir Deras setelah Punya Anak
Jalankan Bisnis Bareng Sejak Kuliah, Pasutri Asal Malang Mengaku Rezekinya Mengalir Deras setelah Punya Anak

Saat pertama kali berkenalan, keduanya sama-sama memiliki latar belakang ekonomi yang sulit.

Baca Selengkapnya
Enam Perusahaan BUMN Kolaborasi dengan KIP Perkuat Keterbukaan Informasi Publik
Enam Perusahaan BUMN Kolaborasi dengan KIP Perkuat Keterbukaan Informasi Publik

Keterbukaan informasi publik memiliki peran signifikan dalam pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif.

Baca Selengkapnya
Pertumbuhan Ekonomi Kota Semarang Melaju Pesat, Tertinggi se-Jateng
Pertumbuhan Ekonomi Kota Semarang Melaju Pesat, Tertinggi se-Jateng

Laju pertumbuhan ekonomi Kota Semarang yang meningkat hingga 5,79 persen.

Baca Selengkapnya