Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menko Darmin nilai waktu peluncuran online single submission tepat, kenapa?

Menko Darmin nilai waktu peluncuran online single submission tepat, kenapa? Menko Darmin Nasution dan Mendag Enggartiato Lukita. ©2018 foto: humas menko perekonomian

Merdeka.com - Menteri Koordinator Perekonomian, Darmin Nasution, mengatakan peluncuran pelayanan perizinan terintegrasi secara elektronik atau online single submission (OSS) merupakan berkah disaat gonjang-ganjing perekonomian dunia. Saat ini tengah terjadi perang dagang dan kenaikan suku bunga Amerika Serikat yang membawa dampak kepada perekonomian global termasuk Indonesia.

"(OSS) Muncul pada saat yang tepat. Pada waktu dunia gonjang ganjing dengan perang dagang, dengan kenaikan tingkat bunga di Amerika Serikat dan sebagainya. Itu namanya blessing in disguise. Kita bersyukur kepada Tuhan," ujar Menko Darmin di Kantornya, Jakarta, Senin (9/7).

Menko Darmin mengatakan, operasional OSS berlaku di seluruh Indonesia dan dapat diakses kapanpun dan di manapun. Hal ini dinilai akan mampu menggenjot pertumbuhan investasi dalam negeri yang akhirnya akan berdampak baik bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia ke depan.

"OSS bisa dilakukan kapan pun dan di mana pun. Bisa dari kamar hotel, Anda melakukan investasi. Model pelayanan perizinan di OSS lounge itu menyediakan pelayanan perizinan secara mandiri. Dia mau terlatih sendiri boleh. Berbantuan, dia bilang aku agak gaptek sedikit tolong dibantuin, ada yang akan membantunya. Kemudian ada konsultasi dan klinik berusaha yang membantu penyelesaian pertanyaan yang diajukan oleh investor," jelasnya.

Mantan Direktur Jenderal Pajak tersebut menambahkan, OSS tidak hanya bisa diakses oleh perusahaan atau PT. Sistem ini dijamin dapat dilakukan oleh Firma, koperasi, CV (Commanditaire Vennootschap), perorangan dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM). "Jadi bukan hanya dapat diakses perusahaan berbentuk PT, bisa juga koperasi, Firma, CV, perorangan bahkan UKM," jelasnya.

Sementara itu, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Thomas Lembong mengatakan, keluhan nomor satu investor domestik adalah regulasi, di mana perizinan berbelit-belit dan berkepanjangan serta berlebihan. Oleh karena itu, peluncuran OSS diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan tersebut.

"Visi misi OSS saya rasakan sekali suatu yang sangat baik. Diluncurkannya PP nomor 24 tahun 2018, BKPM akan all out dengan OSS ini. PP 24 mewajibkan semua lembaga, kementerian dan non kementerian untuk memproses semua izin PP 24 melalui OSS. OSS merupakan cermin keseriusan dan kesungguhan pemerintah," jelas Lembong.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Respons Agus Gumiwang Masuk Bursa Calon Ketum Golkar
Respons Agus Gumiwang Masuk Bursa Calon Ketum Golkar

Jawabannya masih sama yaitu masih fokus mengurus perindustrian.

Baca Selengkapnya
Seleksi CPNS Bakal Digelar Tiga Kali Tahun Ini, Cek Jadwal Lengkapnya di Sini
Seleksi CPNS Bakal Digelar Tiga Kali Tahun Ini, Cek Jadwal Lengkapnya di Sini

Kepala Badan Kepegawaian Negara, Haryomo Dwi Putranto mengatakan, pihaknya saat ini tengah meminta masing-masing instansi untuk melakukan rincian formasi.

Baca Selengkapnya
Persaudaraan Jangan Sampai Memudar karena Tidak Bisa Menerima Hasil Pemilu
Persaudaraan Jangan Sampai Memudar karena Tidak Bisa Menerima Hasil Pemilu

Masyarakat Indonesia patut bersyukur dan bersuka cita karena telah melewati proses Pemilu 2024

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024

Jokowi bersyukur karena pelaksanaan pemilihan umum 2024 berjalan lancar. Jokowi menargetkan arus modal masuk dan investasi kembali masuk ke Indonesia.

Baca Selengkapnya
Patut Dicoba, Begini Resolusi Investasi 2024 untuk Masyarakat Berusia 18-35 Tahun
Patut Dicoba, Begini Resolusi Investasi 2024 untuk Masyarakat Berusia 18-35 Tahun

Masyarakat Indonesia diajak dan diingatkan untuk konsisten dan bijaksana dalam membuat Keputusan investasi.

Baca Selengkapnya
72 Persen Penggunaan Pinjaman Online Dimanfaatkan untuk Peningkatan Kualitas Hidup
72 Persen Penggunaan Pinjaman Online Dimanfaatkan untuk Peningkatan Kualitas Hidup

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menargetkan mencapai angka peningkatan indeks literasi keuangan yaitu 65 persen dan inklusi keuangan 93 persen pada 2027.

Baca Selengkapnya
OJK dan Kemendagri Sepakat untuk Perkuat Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah
OJK dan Kemendagri Sepakat untuk Perkuat Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah

Diharapkan setiap TPAKD dapat memiliki unit-unit Pusat Literasi dan Inklusi Keuangan yang tersebar, terdekat, dan bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Baca Selengkapnya
Didorong Konsumsi Pemilu, Ekonomi Indonesia Diprediksi Tumbuh 5,5 Persen di 2024
Didorong Konsumsi Pemilu, Ekonomi Indonesia Diprediksi Tumbuh 5,5 Persen di 2024

penyelenggaraan pesta demokrasi memberi dampak positif terhadap perekonomian nasional.

Baca Selengkapnya
Staf Ahli Wakil Presiden sebut Ketidakpastian Situasi Politik Akibat Pemilu 2024 Pengaruhi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia
Staf Ahli Wakil Presiden sebut Ketidakpastian Situasi Politik Akibat Pemilu 2024 Pengaruhi Pertumbuhan Ekonomi Indonesia

Nurdin optimistis pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2024 berada pada kisaran 5 persen.

Baca Selengkapnya