Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

LPKR Incar Milenial Sebagai Pasar Properti Terbesar Saat ini

LPKR Incar Milenial Sebagai Pasar Properti Terbesar Saat ini 3 Alasan kenapa millennial lebih suka jadikan apartemen sebagai hunian. ©Shutterstock

Merdeka.com - PT Lippo Karawaci Tbk. (LPKR) menghadirkan hunian untuk pembeli rumah pertama atau first-time home buyers, terutama di kalangan milenial, seiring dengan pertumbuhan permintaan di segmen tersebut. Menurut CEO LPKR, John Riady, segmen milenial sebagai pembeli rumah pertama menjadi salah satu market properti terbesar saat ini.

Hal ini terbukti pada acara Priority Unit Selection proyek Cendana Homes Series baru bertajuk Cendana Marq, Cendana Nest, dan Cendana Clov’r, di mana sebanyak 272 unit rumah tapak bernuansa modern tersebut habis terjual dalam waktu singkat.

Segmen milenial juga dikenal menyukai desain bernuansa modern, stylish, dan mengusung konsep eco-living - sesuai dengan produk yang disediakan oleh LPKR. "LPKR sebagai pengembang properti terkemuka terus aktif dan jeli dalam melakukan consumer research untuk memahami aspirasi dan motivasi segmen market kami," ujarnya di Jakarta, Jumat (13/5).

Selain menjadi hunian pertama bagi first-time home buyers, John juga menambahkan bahwa Cendana Marq, Cendana Nest, dan Cendana Clov'r bisa menjadi wahana investasi jangka panjang. Sebab, ketiga hunian tersebut berada di tengah perkotaan dengan fasilitas unggul seperti area Perkantoran Menara Matahari, Universitas Pelita Harapan (UPH), Siloam Hospital, Hotel Aryaduta Lippo Village, Imperial Klub Golf, hingga tempat hang-out Benton Junction.

Kinerja LPKR

Seperti diketahui, LPKR berhasil membukukan pra penjualan sebesar Rp1,21 triliun pada kuartal pertama tahun 2022 atau sekitar 23 persen dari target tahun 2022 sebesar Rp5,2 triliun, yang didukung oleh permintaan pemilik rumah perdana.

"Pencapaian tersebut didukung oleh penjualan klaster rumah tapak yang menyasar pemilik rumah pertama yang berkontribusi sekitar 71,8 persen dari total pra penjualan kuartal pertama tahun 2022. LPKR berupaya menjawab kebutuhan pembeli rumah pertama," jelas John.

"Untuk mencapai target pra penjualan sebesar Rp5,2 triliun pada tahun 2022, LPKR berencana untuk terus meluncurkan klaster produk rumah tapak dan unit komersil sekaligus memperluas jangkauan pasar ke segmen kelas atas dan apartemen mid-rise," tegas John.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Incar Generasi Milenial, Cicilan Rumah Baru Ini Rp1,8 Juta per Bulan
Incar Generasi Milenial, Cicilan Rumah Baru Ini Rp1,8 Juta per Bulan

Saat ini, tren permintaan properti oleh generasi milenial tengah mengalami lonjakan. Minat generasi milenial dalam membeli rumah tapak mencapai 64,4 persen.

Baca Selengkapnya
Pengembang Incar Milenial untuk KPR Rumah di Bawah Rp1 Miliar, Cicilan Rp4 Juta per Bulan
Pengembang Incar Milenial untuk KPR Rumah di Bawah Rp1 Miliar, Cicilan Rp4 Juta per Bulan

Dengan pilihan cicilan Rp4 jutaan per bulan hunian ini memiliki kelebihan yang cukup layak dipertimbangkan.

Baca Selengkapnya
Generasi Milenial Kini Incar Rumah dengan Cicilan Rp4 Juta-an per Bulan, Ini Buktinya
Generasi Milenial Kini Incar Rumah dengan Cicilan Rp4 Juta-an per Bulan, Ini Buktinya

Pengembang punya cara untuk memudahkan konsumen, khususnya generasi milenial.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Dirut BTN Prediksi Sektor Properti Tumbuh 12 Persen di 2024, Ini Sederet Faktor Pemicunya
Dirut BTN Prediksi Sektor Properti Tumbuh 12 Persen di 2024, Ini Sederet Faktor Pemicunya

Sektor properi didorong pelonggaran rasio LTV/FTV Kredit/Pembiayaan Properti menjadi maksimal 100 persen untuk semua jenis properti.

Baca Selengkapnya
Pengembang Properti Mulai Jual Perumahan dan Apartemen di IKN Nusantara
Pengembang Properti Mulai Jual Perumahan dan Apartemen di IKN Nusantara

Sejumlah perusahaan yang turut membangun hunian, antara lain Konsorsium Nusantara dan Pakuwon yang membangun apartemen dan rumah tapak.

Baca Selengkapnya
Insentif Pajak Dongkrak Pembelian Properti, Kenaikan Suku Bunga Geser Tren KPR
Insentif Pajak Dongkrak Pembelian Properti, Kenaikan Suku Bunga Geser Tren KPR

Di akhir 2023, penambahan inventori baru pada proyek perumahan naik hingga dua kali lipat, sementara permintaan akan rumah baru juga naik hingga 27 persen.

Baca Selengkapnya
LKPP Bertekad Sejahterakan UMKK Jateng Lewat e-Katalog
LKPP Bertekad Sejahterakan UMKK Jateng Lewat e-Katalog

Kepala LKPP Hendrar Prihadi menyebut alokasi anggaran pada rencana umum pengadaan barang dan jasa setiap tahunnya mencapai Rp1.200 triliun.

Baca Selengkapnya
Konglomerat Indonesia Kesulitan Jual Hunian Mewahnya di Singapura
Konglomerat Indonesia Kesulitan Jual Hunian Mewahnya di Singapura

Tidak satu pun dari 16 properti yang dijual mendapat perhatian publik.

Baca Selengkapnya
Polri Ingatkan Pemudik Lapor RT Jika Tinggalkan Rumah Kosong dan Kendaraan
Polri Ingatkan Pemudik Lapor RT Jika Tinggalkan Rumah Kosong dan Kendaraan

Imbauan itu sesuai dengan perintah Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Baca Selengkapnya