Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

LMAN Koordinasi dengan Pemprov DKI Soal Pemindahan Aset ke Ibu Kota Baru

LMAN Koordinasi dengan Pemprov DKI Soal Pemindahan Aset ke Ibu Kota Baru Desain Istana Kepresiden Ibu Kota Baru. Instagram@nyoman_nuarta

Merdeka.com - Direktur Utama Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN) Basuki Purwadi mengatakan, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terkait pemindahan aset negara ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur.

Langkah ini diambil seiring dengan Presiden Joko Widodo yang meminta agar pembangunan IKN Nusantara dimulai pada Juni atau Juli tahun ini sehingga pemindahan bisa dilakukan pada semester I-2024.

"Aset-aset yang ada di ibu kota sekarang ini ada yang masih dipakai kementerian/lembaga (K/L). Aset itu bisa dioptimalisasi jika sudah kosong dan tidak digunakan," katanya dalam media briefing di Jakarta, dikutip Antara, Jumat (24/5).

Dia menegaskan LMAN sangat siap mendukung pembangunan IKN baru Nusantara di Kalimantan Timur mengingat sudah ada peraturan pemerintah (PP) yang mengatur langkah ini. "Kemarin, Presiden menginginkan agar Juni atau Juli ini sudah mulai pembangunan. Kalau kami nantinya memang ditugaskan ya kami siap karena sudah ada PP yang mengatur itu," katanya.

Di sisi lain, LMAN hingga saat ini belum mendapat penugasan dari pemerintah dalam pembangunan IKN Nusantara. Pendanaan IKN dapat dilakukan melalui lembaga yang bertugas menyelenggarakan tugas di bidang pengelolaan aset dan pembiayaan infrastruktur nasional. Artinya ekuivalen kata-katanya LMAN.

Meski demikian, keterlibatan LMAN tertuang dalam PP 17/2022 tentang Pendanaan dan Pengelolaan Anggaran Dalam Rangka Persiapan, Pembangunan dan Pemindahan IKN serta Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Khusus IKN.

Pasal 7 ayat (2) PP ini menyebutkan pendanaan pengadaan tanah untuk persiapan dan pembangunan IKN dapat dilakukan oleh satuan kerja di lingkungan kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang keuangan negara.

Urusan pemerintahan di bidang keuangan negara ini termasuk dalam melaksanakan fungsi dan tugas manajemen aset negara yang berkaitan dengan proyek strategis nasional (PSN). Dalam PP tersebut memang tidak spesifik menyebutkan LMAN sebagai institusi yang berperan mendanai pengadaan lahan IKN.

Menurut Basuki, hal itu dilakukan karena pemerintah tidak ingin membatasi atau menutup kesempatan partisipasi dari pihak lain. "Kita tahu kebutuhan dana IKN ini cukup besar. Kalau hanya ditutup pemerintah saja maka tidak mencukupi. Jadi tidak hanya LMAN tapi bisa kontribusi swasta, KPBU dan lainnya," tandasnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Kumpulkan Kepala Desa di Istana, Ini yang Dibahas
Jokowi Kumpulkan Kepala Desa di Istana, Ini yang Dibahas

Jokowi mengumpulkan Aliansi Lintas Asosiasi Kepala Desa di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (29/12).

Baca Selengkapnya
Tak Bahas Hak Angket, Istana Minta Pertemuan Jokowi dan 2 Menteri PKB Tak Dispekulasikan ke Mana-Mana
Tak Bahas Hak Angket, Istana Minta Pertemuan Jokowi dan 2 Menteri PKB Tak Dispekulasikan ke Mana-Mana

Ari menyebut pertemuan tersebut juga merupakan permintaan dari para menteri PKB.

Baca Selengkapnya
Dinas Perdana, AHY Dampingi Jokowi Resmikan Bendungan Lokak di Sulut
Dinas Perdana, AHY Dampingi Jokowi Resmikan Bendungan Lokak di Sulut

AHY mengatakan ingin meninjau langsung kantor-kantor Kementerian ATR/BPN yang ada di daerah.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Wali Kota Balikpapan Anggap Membangun IKN Lebih Realistis daripada Buat 40 Kota Setara Jakarta
Wali Kota Balikpapan Anggap Membangun IKN Lebih Realistis daripada Buat 40 Kota Setara Jakarta

Dia juga menyoroti keberanian Gibran sebagai sosok pemuda yang ingin menghadirkan perubahan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Menutup Akhir Tahun 2023, OIKN Bagikan Perkembangan Pembangunan Ibu Kota Nusantara
Menutup Akhir Tahun 2023, OIKN Bagikan Perkembangan Pembangunan Ibu Kota Nusantara

OIKN menggelar diskusi terbuka bersama media dalam rangka membagikan informasi perkembangan terbaru pembangunan Ibu Kota Nusantara.

Baca Selengkapnya
Usai dengan Menteri, Giliran Jokowi Undang Relawan Buka Puasa Bersama di Istana
Usai dengan Menteri, Giliran Jokowi Undang Relawan Buka Puasa Bersama di Istana

Salah satu organisasi relawan yang diundang yakni Bara JP dan JoMan.

Baca Selengkapnya
Mengenal Tari Kandangan Jawa Barat, Siap Tampil pada HUT RI ke-78 di Istana Merdeka
Mengenal Tari Kandangan Jawa Barat, Siap Tampil pada HUT RI ke-78 di Istana Merdeka

Pemerintah Provinsi Jawa Barat siap mengirimkan keikutsertaan Tari Kandangan pada 17 Agutus di Istana Merdeka

Baca Selengkapnya
30 Persen Pemudik Belum Kembali ke Jakarta
30 Persen Pemudik Belum Kembali ke Jakarta

Kondisi arus balik landai lantaran belum semua pemudik kembali ke Jakarta.

Baca Selengkapnya
Iwan Sutrisman Dijanjikan Jadi Tentara Malah Dibunuh Prajurit TNI AL, Ini Sosok Korban & Pelaku
Iwan Sutrisman Dijanjikan Jadi Tentara Malah Dibunuh Prajurit TNI AL, Ini Sosok Korban & Pelaku

Korban dijanjikan menjadi tentara dan pelaku meminta uang ratusan juta rupiah dari keluarga.

Baca Selengkapnya