Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jelang Lebaran, Harga Kelapa Perlahan Naik

Jelang Lebaran, Harga Kelapa Perlahan Naik Kelapa. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Kelapa salah satu komoditas paling laris jelang Lebaran 2021. Bahan makanan santan tersebut, memiliki banyak manfaat untuk dikelola menjadi berbagai jenis panganan khas Idul Fitri.

Di Pasar Baru Bekasi Timur, Jawa Barat, harga kelapa mulai merangkak naik karena permintaan yang semakin tinggi. Saat kondisi normal, harga kelapa mencapai Rp8.000 per butir namun kini mencapai Rp12.000 per butir.

Salah satu pedagang kelapa parut, Rohimah mengatakan, kelapa mengalami kenaikan harga setiap kali ada perayaan besar. Khusus Lebaran, kenaikan bisa terjadi hingga 3 kali lipat.

"Kalau hari ini, masih Rp12.000 per butir. Itu sudah diparut. Biasakan Rp8.000 per butir. Belum terlalu mahal kalau dibandingkan Lebaran sebelum sebelumnya bisa mencapai Rp24.000 per butir," ujarnya kepada merdeka.com, Senin (10/5).

Meski mengalami kenaikan, masyarakat tetap membeli kelapa untuk kebutuhan. Komoditas ini bahkan tak pernah sepi pembeli.

"Selalu ada yang beli kalau kelapa ya. Kadang, ada juga yang kehabisan, nggak sempat beli datang sore sudah pasti kehabisan. Tapi disini kan pasar besar, bukanya juga nonstop pasti selalu ada stok kita dari mana-mana. Harganya yang beda beda," jelasnya.

Tanggapan Pembeli

Salah satu pembeli, Yuni mengatakan, kenaikan harga kelapa sudah pasti terjadi setiap Lebaran. Keluarganya pasti tetap membeli mengingat ada kebutuhan untuk makanan seperti rendang dan opor serta jenis makanan lainnya.

"Kelapa sudah biasa naik ya kalau hari Lebaran. Makanya kita kadang beli dari jauh hari. Tapi kelapa utuh. Di simpen buat kebutuhan. Kadang kurang, beli pas Lebaran pasti harga naik," jelasnya.

Yuni mengatakan, tidak keberatan dengan adanya kenaikan harga tersebut, mengingat harga sejumlah bahan pangan lain masih stabil. Salah satunya cabai, yang sudah mulai turun ke Rp70.000 per Kilogram (Kg).

"Tahun ini, alhamdulillah yang naik nggak semua seperti tahun tahun sebelumnya. Kalau hanya kelapa kita masih maklum, karena memang biasa naik sebentar, terus 3 hari setelah Lebaran normal lagi. Cabai juga awal tahun sampai April naik tajam, ini sudah turun. Mudah mudahan bisa terus stabil," tandasnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Harga Kebutuhan Pokok Melonjak di H-6 Jelang Idul Fitri
FOTO: Harga Kebutuhan Pokok Melonjak di H-6 Jelang Idul Fitri

Sejumlah komoditas pangan rata-rata mengalami kenaikan harga menjelang Lebaran Idul Fitri 2024.

Baca Selengkapnya
Jelang Pemilu dan Ramadan, Harga Beras di Seluruh Indonesia Kompak Naik dan Langka
Jelang Pemilu dan Ramadan, Harga Beras di Seluruh Indonesia Kompak Naik dan Langka

Mengutip Panel Harga Badan Pangan Nasional harga beras di Papua Tengah pernah mencapai Rp36.130 per kg di 10 Februari 2024.

Baca Selengkapnya
Jelang Bulan Ramadan, Jokowi Ingin Masyarakat Beribadah Tenang
Jelang Bulan Ramadan, Jokowi Ingin Masyarakat Beribadah Tenang

Para menteri diminta untuk menjaga harga pangan jelang Idul Fitri.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Badan Pangan Sebut Harga Beras Bakal Turun di Saat Ramadan, Ini Alasannya
Badan Pangan Sebut Harga Beras Bakal Turun di Saat Ramadan, Ini Alasannya

Kepala Bapanas menyebut harga beras saat Ramadan akan turun.

Baca Selengkapnya
FOTO: Usai Lebaran, Harga Beras di Tingkat Penggilingan Mulai Turun
FOTO: Usai Lebaran, Harga Beras di Tingkat Penggilingan Mulai Turun

Harga beras di tingkat penggilingan mengalami penurunan, dari awal bulan puasa seharga Rp12.500 per kilogram hingga kini menjadi Rp10.500 per kilogram.

Baca Selengkapnya
6 Kue Lebaran Khas Minang, Ada yang Bentuknya Unik hingga Berbahan Dasar Bawang Merah
6 Kue Lebaran Khas Minang, Ada yang Bentuknya Unik hingga Berbahan Dasar Bawang Merah

Momen perayaan lebaran tidak lepas dari suguhan kuliner khas daerah yang lezat dan jarang sekali ditemukan keberadaannya.

Baca Selengkapnya
Harga Telur Ayam Naik Tajam Jelang Ramadan, Pedagang Khawatir Pelanggan Kabur
Harga Telur Ayam Naik Tajam Jelang Ramadan, Pedagang Khawatir Pelanggan Kabur

Ipah menyebut, kenaikan harga telur ayam telah berlangsung selama satu pekan terakhir.

Baca Selengkapnya
H-1 Jelang Puasa Ramadan, Pedagang Pasar Senen Bingung Harga Daging Sapi Terus Naik
H-1 Jelang Puasa Ramadan, Pedagang Pasar Senen Bingung Harga Daging Sapi Terus Naik

Pedagang Pasar Senen mengaku merasa bingung untuk harga daging kerap melonjak setiap bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
Harga Pangan di Jakarta Naik, Ternyata Ini Penyebabnya
Harga Pangan di Jakarta Naik, Ternyata Ini Penyebabnya

Ada beberapa harga komoditas bahan pangan yang mengalami kenaikan antara lain, beras, telur ayam, daging ayam, dan gula pasir.

Baca Selengkapnya