Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Harga Tiket Pesawat Sudah Turun?

Harga Tiket Pesawat Sudah Turun? Ilustrasi pesawat. ©2014 Merdeka.com/Shutterstock/IM_photo

Merdeka.com - Pemerintah Jokowi-JK akan kembali menggelar rapat koordinasi (rakor) terkait evaluasi kebijakan penurunan tarif tiket pesawat pada sore ini, Senin (8/7). Persoalan mahalnya tarif tiket pesawat khususnya penerbangan Low Cost Carrier (LCC) domestik memang belakangan menjadi sorotan di masyarakat.

Dalam rapat koordinasi yang dilakukan pada awal Juli kemarin, pemerintah bersama pihak maskapai telah sepakat untuk menjual tiket penerbangan murah di hari Selasa, Kamis, dan Sabtu mulai dari pukul 10.00 WIB sampai dengan 14.00 WIB. Sementara di luar hari-hari yang disebutkan penurunan tidak berlaku.

Adapun penurunan harga tiket yang telah ditetapkan tersebut akan diberikan diskon hingga 50 persen dari tarif batas atas (TBA) yang diatur oleh pemerintah.

Namun, masyarakat masih perlu bersabar. Sebab hingga kini pemerintah maupun pihak maskapai belum juga memutuskan rute-rute penerbangan mana saja yang akan diberlakukan penurunan tarif tersebut. Rencananya, sore ini pemerintah bakal mengumumkannya.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sendiri pun sebelumnya sempat memastikan penurunan harga tiket pesawat berbiaya murah atau Low Cost Carrier (LCC) seperti Lion Air dan Citilink akan terjadi untuk semua rute penerbangan.

"(Itu penurunan tiket untuk rute favorit atau gimana?) Semua. Semua rute (penerbangan)," katanya saat ditemui di Kementerian Kemaritiman, Jakarta beberapa waktu lalu.

Berdasarkan pantauan merdeka.com terhadap online travel agent (OTA) seperti Traveloka untuk waktu dan jam-jam keberangkatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah dan maskapai belum ada perubahan. Harga yang ditawarkan kedua maskapai seperti Citilink dan Lion Air masih sama.

Misalnya saja, untuk Citilink penerbangan domestik rute Bandara Soekarno-Hatta menuju Yogyakarta keberangkatan pukul 12.45 WIB pada hari Selasa (9/7) dibanderol sebesar Rp 874.100. Angka ini sama dengan keberangkatan pada pukul 21.50 WIB.

Sedangkan rute lainnya, untuk keberangkatan di hari yang sama dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Solo Adi Sumarmo pada pukul 11.40 WIB sebesar Rp 917.000. Harga tersebut juga tak berbeda dengan keberangkatan pada pukul 20.10 WIB.

Berbeda dengan Citilink, maskapai Lion Air di hari yang sama rute Bandara Soekarno-Hatta menuju Yogyakarta justru belum menyediakan jam keberangkatan yang ditetapkan oleh pemerintah. Kendati begitu, harga yang ditawarkan Lion Air keberangkatan pukul 04.50 WIB dan 19.00 WIB lebih rendah dari Citilink yakni sebesar Rp 723.400.

Sementara untuk rute dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Solo Adi Sumarmo di hari yang sama pada keberangkatan 07.50 WIB dan 15.45 masing-masing dipatok sebesar Rp 754.200.

Jika dibandingkan dengan keberangkatan pada Rabu (10/7) dengan rute penerbangan sama yakni Bandara Soekarno-Hatta menuju Yogyakarta kedua maskapai menawarkan tarif yang tidak berubah.

Untuk maskapai CItilink keberangkatan pukul 12.45 WIB dan 21.50 WIB harga masih dipatok sebesar Rp 874.100. Sedangkan maskapai berlogo singa merah untuk jadwal keberangkatan 04.50 WIB, 18.05 WIB dan 19.00 WIB masih sebesar Rp 723.400.

(mdk/azz)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi soal Harga Beras Naik: Bukan Cuma di Negara Kita, Negara Lain juga Mengalami

Jokowi soal Harga Beras Naik: Bukan Cuma di Negara Kita, Negara Lain juga Mengalami

Jokowi mengaku sudah memerintahkan Direktur Utama Badan Urusan Logistik (Bulog) untuk mencari beras dengan harga murah.

Baca Selengkapnya
Begini 5 Cara Beli Tiket Pesawat agar Dapat Harga Murah di Musim Liburan

Begini 5 Cara Beli Tiket Pesawat agar Dapat Harga Murah di Musim Liburan

Biasanya sejumlah maskapai penerbangan menyediakan harga tiket yang lebih murah di hari Jumat.

Baca Selengkapnya
Harga Tiket Pesawat Mahal, Menhub: Tak Ada Maskapai Langgar Tarif Batas Atas

Harga Tiket Pesawat Mahal, Menhub: Tak Ada Maskapai Langgar Tarif Batas Atas

Menhub sepakat jika harga tiket angkutan udara wajib terus dipantau agar tidak melebihi ketentuan Tarif Batas Atas (TBA) yang ditetapkan Kemenhub.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Menhub Pertimbangkan Naikkan Tarif Batas Atas, Siap-Siap Harga Tiket Pesawat Bakal Lebih Mahal

Menhub Pertimbangkan Naikkan Tarif Batas Atas, Siap-Siap Harga Tiket Pesawat Bakal Lebih Mahal

Menurut Menhub Budi, ada empat faktor utama yang membuat batas tarif pesawat melonjak.

Baca Selengkapnya
Jokowi Sebut Harga Beras Naik karena Perubahan Iklim Sebabkan Gagal Panen

Jokowi Sebut Harga Beras Naik karena Perubahan Iklim Sebabkan Gagal Panen

Jokowi menjelaskan kenaikan harga beras tidak hanya terjadi di Indonesia, namun seluruh dunia.

Baca Selengkapnya
Tips Dapat Tiket Pesawat Harga Murah, meski Waktunya Mepet

Tips Dapat Tiket Pesawat Harga Murah, meski Waktunya Mepet

Harga tiket pesawat bisa turun seiring dengan semakin dekatnya tanggal keberangkatan.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Harga Beras Turun Saya Dimarahi Petani, Kalau Naik Dimarahi Ibu-ibu

Jokowi: Harga Beras Turun Saya Dimarahi Petani, Kalau Naik Dimarahi Ibu-ibu

Jokowi mengaku tak mudah bagi pemerintah mengelola pangan untuk masyarakat Indonesia yang jumlah penduduknya mebcapai 270 juta orang.

Baca Selengkapnya
Jarang Orang Tahu, Ini Tips Beli Tiket Pesawat Bisa Hemat hingga 25 Persen

Jarang Orang Tahu, Ini Tips Beli Tiket Pesawat Bisa Hemat hingga 25 Persen

Jarang Orang Tahu, Ini Tips Beli Tiket Pesawat Bisa Hemat hingga 25 Persen

Baca Selengkapnya
Terapkan Pola Tarif Seperti Hotel & Pesawat, Tarif Kereta Cepat Whoosh Lebih Mahal saat Jam Sibuk

Terapkan Pola Tarif Seperti Hotel & Pesawat, Tarif Kereta Cepat Whoosh Lebih Mahal saat Jam Sibuk

Di luar jam sibuk harga tiket kereta cepat Jakarta - Bandung tersebut menjadi lebih murah.

Baca Selengkapnya