Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Perlambatan ekonomi negara berkembang hambat pemulihan harga minyak

Perlambatan ekonomi negara berkembang hambat pemulihan harga minyak world bank . AFP/File - Karen Bleier

Merdeka.com - Bank Dunia menyebut perlambatan ekonomi di negara berkembang menghambat pemulihan harga minyak dunia. Justru, sebaliknya, harga emas hitam diperkirakan bakal terus merosot dan memukul ekonomi global.

"Perlambatan ekonomi yang lebih cepat dari perkiraan di negara berkembang ditambah dengan tekanan finansial bakal lebih jauh menekan harga komoditas," ungkap Bank Dunia dalam laporan terbaru terkait prediksi pasar komoditas, seperti diberitakan Channel News Asia, Rabu (27/1).

Bank Dunia memproyeksi harga minyak di level USD 37 per barel tahun ini. Lebih rendah ketimbang proyeksi Oktober tahun lalu sebesar USD 51 per barel.

Medio bulan ini, harga minyak sempat menyentuh USD 30 per barel. Titik terendah dalam lebih dari 12 tahun terakhir lantaran melubernya pasokan tak disertai dengan peningkatan permintaan.

Sebelumnya, Bank Dunia telah merevisi proyeksi pertumbuhan ekonomi global menjadi sebesar 2,9 persen tahun ini. Menyusul perlambatan ekonomi global tahun lalu.

"Harga komoditas yang rendah bagai pedang bermata dua," kata Ayhan Kose, Direktur Prospek Pembangunan Bank Dunia. "Konsumen di negara pengimpor mendapat keuntungan, sementara negara pengekspor menderita."

Menurut Ayhan negara importir perlu waktu untuk mentransformasikan keuntungan dari penurunan harga minyak ke dalam pertumbuhan ekonomi. "Namun, eksportir sudah langsung menderita."

Bank Dunia menilai harga minyak bakal membaik perlahan.

(mdk/yud)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Usai Tertahan di Februari 2024, Harga BBM Pertamina Bakal Naik Usai Pemilu?

Usai Tertahan di Februari 2024, Harga BBM Pertamina Bakal Naik Usai Pemilu?

Usai Pemilu 2024, Arifin pun mempersilakan penjualan BBM non-subsidi kepada masing-masing badan usaha, mengikuti pergerakan harga minyak dunia.

Baca Selengkapnya
Sri Mulyani Sebut Ekonomi Makin Melemah: Amerika Kuat, China Terlilit Utang

Sri Mulyani Sebut Ekonomi Makin Melemah: Amerika Kuat, China Terlilit Utang

Bank Dunia memprediksi ekonomi global dari tahun ke tahun terus mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya
ADB Ingatkan Kenaikan Harga Beras Bisa Ganggu Perekonomian di Asia-Pasifik

ADB Ingatkan Kenaikan Harga Beras Bisa Ganggu Perekonomian di Asia-Pasifik

ADB mengingatkan kenaikan harga beras bisa mengganggu perekonomian Asia-Pasifik yang diramal mampu tumbuh 4,9 persen di 2024.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemerintah Jamin Tidak Ada Kenaikan Harga BBM Meski Minyak Dunia Mahal, Begini Penjelasannya

Pemerintah Jamin Tidak Ada Kenaikan Harga BBM Meski Minyak Dunia Mahal, Begini Penjelasannya

Menko Airlangga berjanji pemerintah tidak akan menaikkan BBM dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Ini Alasan Pertamina Tahan Harga BBM di Tengah Mahalnya Harga Minyak Dunia

Ternyata, Ini Alasan Pertamina Tahan Harga BBM di Tengah Mahalnya Harga Minyak Dunia

Harga BBM di SPBU Pertamina tidak mengalami kenaikan per 1 Maret 2024 ini.

Baca Selengkapnya
BI Prediksi Ekonomi Dunia Tumbuh Melambat di 2024, Bagaimana dengan Indonesia?

BI Prediksi Ekonomi Dunia Tumbuh Melambat di 2024, Bagaimana dengan Indonesia?

Pasar keuangan yang tidak pasti diprediksi bisa memperlambat ekonomi dunia.

Baca Selengkapnya
Penerimaan Pajak hingga Pertengahan Maret Tembus Rp342,88 Triliun

Penerimaan Pajak hingga Pertengahan Maret Tembus Rp342,88 Triliun

Mayoritas jenis pajak utama tumbuh positif sejalan dengan ekonomi nasional yang stabil.

Baca Selengkapnya
10 Negara dengan Harga BBM Termahal di Dunia

10 Negara dengan Harga BBM Termahal di Dunia

Setiap negara memiliki tingkat kemahalan bahan bakarnya. Berikut adalah daftar 10 negara dengan harga bahan bakar termahal.

Baca Selengkapnya
Jepang dan Inggris Masuk Jurang Resesi, Ternyata Begini Dampaknya ke Ekonomi Dunia

Jepang dan Inggris Masuk Jurang Resesi, Ternyata Begini Dampaknya ke Ekonomi Dunia

Padahal, Bank Indonesia memperkirakan pertumbuhan ekonomi dunia lebih baik dari proyeksi semula.

Baca Selengkapnya