Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ekonom sebut BUMN terancam bangkrut jika Jokowi setuju gabung TPP

Ekonom sebut BUMN terancam bangkrut jika Jokowi setuju gabung TPP Ilustrasi BUMN. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Ekonom Emil Salim mengatakan Indonesia tidak seharusnya bergabung dalam pasar bebas Amerika Serikat (AS) atau Trans-Pacific Partnership (TPP).

Emil menilai, beberapa poin dalam perjanjian kerja sama TPP tidak sejalan dengan peraturan dan visi misi pemerintah Indonesia. Selain itu, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang dinilai belum siap bersaing dengan perusahaan asing, berpotensi mengalami kebangkrutan jika Indonesia terburu-buru memutuskan bergabung dengan TPP.

"Dalam TPP disebutkan bahwa tidak ada hak spesial bagi BUMN dalam persaingan pengerjaan sebuah program," imbuhnya di Hotel JW Marriott, Jakarta, Selasa (24/11).

Menurutnya, akan lebih bijak jika Indonesia fokus terlebih dahulu pada kerja sama ASEAN plus 3, yaitu perjanjian dagang antar negara ASEAN ditambah dengan Jepang, Korea Selatan, dan China.

Dia menambahkan, perjanjian dagang ASEAN plus 3 dinilai cukup membantu Indonesia dalam menyelesaikan pekerjaan rumah pembangunan dalam negeri. Apalagi, lanjut Emil, negara-negara tersebut sudah menjadi mitra Indonesia sejak dulu sehingga mengenal seluk beluk permasalahan ekonomi Indonesia.

"Mengapa pemerintah kita terlalu menganggap bahwa Amerika Serikat (AS) adalah pasar yang besar? Masih banyak pasar yang lebih bagus dan menguntungkan bagi Indonesia selain AS," kata Emil.

Dia berharap pemerintah bisa memahami situasi secara menyeluruh sebelum mengambil keputusan. Emil menyebut, bahkan AS sendiri hanya memikirkan kepentingan negara-negara sekutunya.

"Mereka akan menolak segala negosiasi yang tidak menguntungkan. Contohnya di APEC, harusnya bisa kita sadari itu. Fokus saja dulu pada ASEAN plus 3," pungkasnya.

(mdk/bim)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Bersyukur Pemilu Berjalan Lancar di saat Geopolitik Global Kurang Kondusif
Jokowi Bersyukur Pemilu Berjalan Lancar di saat Geopolitik Global Kurang Kondusif

Dia melihat masyarakat riang gembira berbondong-bondong ke TPS.

Baca Selengkapnya
Jokowi Puji Kontribusi BUMN, Erick Thohir: Beri Dampak Nyata untuk Ultramikro dan UMKM
Jokowi Puji Kontribusi BUMN, Erick Thohir: Beri Dampak Nyata untuk Ultramikro dan UMKM

BUMN dan UMKM harus terus berkolaborasi dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional.

Baca Selengkapnya
Jokowi Akhirnya Ungkap Tiga Tantangan Besar Ekonomi Indonesia 2024, Ini Detailnya
Jokowi Akhirnya Ungkap Tiga Tantangan Besar Ekonomi Indonesia 2024, Ini Detailnya

Tantangan berat ketiga berasal dari disrupsi teknologi yang memberikan tekanan besar di sektor ketenagakerjaan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024

Jokowi bersyukur karena pelaksanaan pemilihan umum 2024 berjalan lancar. Jokowi menargetkan arus modal masuk dan investasi kembali masuk ke Indonesia.

Baca Selengkapnya
Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,11 Persen, Jokowi: Negara Lain Masuk Jurang Resesi
Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,11 Persen, Jokowi: Negara Lain Masuk Jurang Resesi

Menurut Jokowi, pertumbuhan ekonomi Indonesia banyak dikontribusikan oleh belanja konsumsi masyarakat hingga masuknya investasi.

Baca Selengkapnya
Bertemu Presiden JAPINDA, Jokowi Apresiasi Bantuan Promosi Kerja Sama Ekonomi
Bertemu Presiden JAPINDA, Jokowi Apresiasi Bantuan Promosi Kerja Sama Ekonomi

Jokowi berharap JAPINDA dapat terus mendukung peningkatan investasi dan alih teknologi di sektor ekonomi.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Bertemu Pengusaha dan Investor di Vietnam, Ini Dampak bagi Indonesia
Presiden Jokowi Bertemu Pengusaha dan Investor di Vietnam, Ini Dampak bagi Indonesia

Jokowi menyoroti pentingnya kolaborasi sektor bisnis untuk mewujudkan visi bersama kedua negara.

Baca Selengkapnya
Jokowi Kaget Lulusan S2 dan S3 Indonesia Kalah dari Vietnam dan Malaysia
Jokowi Kaget Lulusan S2 dan S3 Indonesia Kalah dari Vietnam dan Malaysia

Jokowi bakal menggelontorkan anggaran agar populasi produktif S2 dan S3 di Indonesia bisa meningkat drastis.

Baca Selengkapnya
Cerita Tom Lembong Bak Kena Kutukan 2 Kali Jadi Penasihat Ekonomi Capres, Jokowi dan Anies
Cerita Tom Lembong Bak Kena Kutukan 2 Kali Jadi Penasihat Ekonomi Capres, Jokowi dan Anies

Tom Lembong menjadi penasihat ekonomi Jokowi sejak 2013.

Baca Selengkapnya