Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

BPPT: Pemanfaatan DME Bisa Pangkas Impor Elpiji

BPPT: Pemanfaatan DME Bisa Pangkas Impor Elpiji Gas elpiji 12 kg. ©2014 merdeka.com/muhammad lutfhi rahman

Merdeka.com - Pemerintah terus mendorong penggunaan bahan bakar alternatif untuk mengurangi ketergantungan terhadap kebutuhan impor energi, salah satunya melalui pemanfaatan Dimethyl Ether (DME) untuk memenuhi kebutuhan energi rumah tangga.

Perekayasa Utama Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), Unggul Priyanto mengatakan, penggunaan DME mampu menghemat konsumsi elpiji sebanyak 20 persen.

"Angka ini perhitungannya untuk efisiensi kompor dan getting value hanya sampai 20 persen," kata Unggul Priyanto dikutip dari Antara, Jumat (12/3).

Apabila substitusi DME dilakukan di atas angka 20 persen, maka akan menyebabkan pengkerutan pada komponen karet dan non-metal pada kompor elpiji.

"DME enggak bisa dipakai 100 persen kecuali semua peralatannya ganti–kompor ganti, selang ganti–itu ribet dan mahal, tetapi kalau kita berani ke sana ya enggak masalah, karena ini pilihan," kata Unggul.

Saat ini konsumsi elpiji di Indonesia mencapai 7 juta metrik ton per tahun, sedangkan angka produksi elpiji dari kilang-kilang minyak dan gas hanya 2 juta metrik ton, sehingga pemerintah harus mengimpor sekitar 5 juta metrik ton atau 75 persen kebutuhan elpiji setiap tahun.

Substitusi DME 20 persen mampu memperbaiki neraca perdagangan yang timpang akibat belanja impor elpiji, karena karakteristik DME mirip dengan komponen elpiji berupa propana dan butana, sehingga bisa diterapkan untuk bahan bakar rumah tangga.

Subsidi Elpiji

Dalam APBN 2021, pemerintah menyiapkan subsidi elpiji tabung ukuran tiga kilogram untuk konsumsi rumah tangga sebanyak 7,5 juta metrik ton dengan nilai anggaran mencapai Rp40,29 triliun.

Di banyak negara maju seperti Jepang dan China, DME tak hanya digunakan untuk solvent, aerosol propellant ataupun refrigerant, tetapi telah dimanfaatkan sebagai bahan bakar kendaraan diesel, rumah tangga hingga pembangkit listrik.

Bahan baku DME berasal dari banyak sumber mulai dari batu bara, gas alam, bahkan biogas yang terbuat dari pembusukan bahan-bahan organik.

"Kalau mau bikin DME dari batu bara dan gas alam harga bahan baku harus diskon, sama seperti biodiesel yang tidak hanya sekedar mengurangi impor tetapi juga menjadi buffer untuk kelebihan produksi CPO yang selama ini menimbulkan masalah di market," kata Unggul.

(mdk/idr)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pertamina Patra Niaga Bareng Kementerian ESDM Cek Kesiapan Layanan Energi di Banyuwangi dan Bali

Pertamina Patra Niaga Bareng Kementerian ESDM Cek Kesiapan Layanan Energi di Banyuwangi dan Bali

Pertamina Patra Niaga kini mempersiapkan diri untuk memenuhi lonjakan konsumsi energi saat Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya
Anggaran Subsidi Pupuk Ditambah Rp14 Triliun, Mekanisme Penebusan Hanya Pakai KTP

Anggaran Subsidi Pupuk Ditambah Rp14 Triliun, Mekanisme Penebusan Hanya Pakai KTP

Hal ini diharapkan bisa dimanfaatkan oleh seluruh petani dalam memenuhi kebutuhan pupuk.

Baca Selengkapnya
Konsumsi Energi Fosil Masih Terus Naik, Target Bauran EBT Turun Jadi 17 Persen di 2025

Konsumsi Energi Fosil Masih Terus Naik, Target Bauran EBT Turun Jadi 17 Persen di 2025

Target bauran EBT sebesar 17-19 persen bisa tercapai jika negara konsisten menyuntik mati PLTU batu bara

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Kementerian PUPR Menyiapkan Pemimpin Masa Depan

Cara Kementerian PUPR Menyiapkan Pemimpin Masa Depan

Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai upaya dari Kementerian PUPR meningkatkan kapasitas SDM.

Baca Selengkapnya
Dirut PLN Resmikan Rumah Bersama Transisi Energi Indonesia, Ini Tujuannya

Dirut PLN Resmikan Rumah Bersama Transisi Energi Indonesia, Ini Tujuannya

Rumah bersama ini merupakan komitmen pemerintah untuk memperkuat kolaborasi antar kementerian/lembaga terkait untuk percepatan transisi EBT.

Baca Selengkapnya
Indonesia Bakal Surplus Gas Hingga 2035, ESDM: Calon Pembeli dari Dalam Negeri Harus Disiapkan

Indonesia Bakal Surplus Gas Hingga 2035, ESDM: Calon Pembeli dari Dalam Negeri Harus Disiapkan

Akibat harga gas bumi murah atau harga gas bumi tertentu (HGBT) kepada tujuh sektor industri tellah berdampak pada berkurangnya penerimaan negara.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Begini Transformasi Industri Berbasis Teknologi Dilakukan Semen Indonesia Grup

Terungkap, Begini Transformasi Industri Berbasis Teknologi Dilakukan Semen Indonesia Grup

Melalui TEMC, PT Semen Tonasa berhasil menghemat penggunaan energi hingga 4.899 Terajoule (TJ) atau setara dengan 167.228 ton batu bara.

Baca Selengkapnya
ESDM: Transisi Energi Penting untuk Tingkatkan Daya Saing Produk Indonesia di Mata Dunia

ESDM: Transisi Energi Penting untuk Tingkatkan Daya Saing Produk Indonesia di Mata Dunia

Program transisi energi juga sejalan dan mendukung program pemerintah yang lain

Baca Selengkapnya
Jelang Hari Raya Galungan, Pertamina Tambah dan Percepat Penyaluran LPG 3 Kg di Bali

Jelang Hari Raya Galungan, Pertamina Tambah dan Percepat Penyaluran LPG 3 Kg di Bali

Pertamina menjamin ketersediaan stok LPG di pangkalan-pangkalan resmi.

Baca Selengkapnya