Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

10 Pekerjaan dengan tingkat kepuasan paling tinggi, pertama PNS

10 Pekerjaan dengan tingkat kepuasan paling tinggi, pertama PNS pns. ©sijaka.files.wordpress.com

Merdeka.com - Jobplanet.com melakukan riset mengenai tingkat kepuasan kerja karyawan di Indonesia. Platform komunitas online tersebut juga meneliti jenis pekerjaan dengan tingkat kepuasan paling tinggi.

Dalam riset ini, Jobplanet menganalisa data yang terkumpul sejak Januari hingga Juni 2016 lalu. Riset ini melibatkan 48.250 orang karyawan yang tersebar di seluruh Indonesia sebagai responden. Riset ini menggunakan sampel 18.900 perusahaan dari berbagai sektor industri.

Berdasarkan hasil riset ini, Jobplanet menemukan bahwa secara keseluruhan rata-rata tingkat kepuasan karyawan Indonesia terhadap pekerjaannya sebesar 3,46. Dalam penilaian ini, angka tertinggi adalah 5,0 yang mewakili nilai sangat puas.

Karyawan yang paling puas dengan pekerjaannya adalah karyawan di bidang pemerintahan, termasuk PNS. Hal-hal yang menjadi alasannya, antara lain adanya kepastian tentang tunjangan dan jaminan hari tua.

"Selain itu, tingkat persaingan untuk mendapatkan pekerjaan di bidang ini sangat tinggi, dan itu menjadi kebanggaan tersendiri bagi mereka yang telah lolos dalam proses rekrutmen," ungkap Chief Product Officer Jobplanet Indonesia, Kemas Antonius dalam keterangannya kepada merdeka.com di Jakarta, Selasa (19/7).

Hal lain yang juga menarik untuk disorot adalah, kebanyakan karyawan yang bekerja di bidang non-teknis merasa lebih puas dengan pekerjaan mereka ketimbang karyawan yang bekerja di bidang teknis.

Berikut penjelasan bidang pekerjaan paling memuaskan, dimulai dari peringkat 10:

Marketing dan Enginering

Peringkat 10 jenis pekerjaan dengan kepuasan tertinggi adalah bidang marketing. Rata-rata tingkat kepuasan kerja hanya 3,46. Karyawan yang bekerja di bidang ini, antara lain melakukan pekerjaan yang berhubungan dengan pemasaran produk, digital marketing, brand marketing, riset pasar, dan customer relationship management (CRM).

Kemudian peringkat 9 adalah karyawan bidang engineering. Rata-rata tingkat kepuasan kerja mencapai 3,47. Karyawan yang bekerja di bidang ini, antara lain perencana perkotaan dan tata ruang, arsitek, desainer interior, serta electrical dan mechanical engineer.

Karyawan IT dan Profesional

Peringkat 8 jenis pekerjaan dengan kepuasaan tertinggi adalah karyawan di bidang teknologi informasi. Rata-rata tingkat kepuasan kerja mencapai 3,49. Karyawan yang bekerja di bidang TI, antara lain game developer, web developer, application developer, UI/UX developer, hardware/software engineer, video engineer, system engineer, IT planner, dan IT project manager

Sedangkan peringkat 7 adalah pekerja profesional.Rata-rata tingkat kepuasan kerja mencapai 3,50. Pekerja  yang terbilang sebagai Profesional, antara lain penerjemah bahasa, pengamat seni dan budaya, agen properti, juru masak, pilot, dan gamer profesional.

Pekerja bidang hukum dan pengembangan bisnis

Peringkat 6 jenis pekerjaan dengan kepuasan tertinggi adalah di bidang hukum. Rata-rata tingkat kepuasan kerja di bidang ini mencapai 3,51. Karyawan yang bekerja di bidang ini, antara lain pengacara, auditor, dan petugas litigasi.

Sedangkan peringkat 5 adalah karyawan di bidang pengembangan bisnis. Rata-rata tingkat kepuasan kerja mencapai 3,51. Karyawan yang bekerja di bidang ini, antara lain konsultan bisnis, direktur, dan perencana strategi bisnis.

Bidang pelayanan dan Litbang

Peringkat 4 jenis pekerjaan dengan kepuasan tertinggi adalah di bidang pelayanan. Rata-rata tingkat kepuasan kerja mencapai 3,52. Karyawan yang bekerja di bidang Pelayanan, antara lain wedding planner dan wedding organizer, pramugari, pemandu wisata, pemilik dan pengelola hotel, serta ahli kosmetik dan perawatan kecantikan.

Sedangkan di peringkat 3 adalah karyawan di bidang penelitian dan pengembangan. Rata-rata tingkat kepuasan kerja mencapai 3,57. Karyawan yang bekerja di bidang Litbang, antara lain ahli teknologi kelistrikan, ahli teknologi dan pengembangan pangan, staf Litbang, serta ilmuwan dan ahli Geofisika.

Bidang media dan PNS

Peringkat 2 jenis pekerjaan dengan kepuasan tertinggi adalah karyawan di bidang media dan Public Relations (PR). Rata-rata tingkat kepuasan kerja mencapai 3,59. Karyawan yang bekerja di bidang media dan PR, antara lain wartawan, praktisi PR, pembawa acara, editor, copywriter, serta fotografer dan kameramen.

Sedangkan peringkat 1 atau pertama jenis pekerjaan dengan kepuasan tertinggi adalah di bidang pemerintahan. Rata-rata tingkat kepuasan kerja: 3,70. Karyawan yang bekerja di bidang pemerintahan, antara lain pegawai negeri sipil (PNS), petugas pelayanan sosial, serta anggota kepolisian dan tentara. 

 

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Persen PNS DKI Tak Masuk Kerja Hari Pertama Usai Libur Nataru
5 Persen PNS DKI Tak Masuk Kerja Hari Pertama Usai Libur Nataru

SKPD/UKPD yang memiliki tugas dan fungsi pelayanan kepada masyarakat pun tetap melaksanakan tugasnya itu.

Baca Selengkapnya
Ternyata, Kenaikan PPN 12 Persen Jadi Tertinggi di Asia Tenggara
Ternyata, Kenaikan PPN 12 Persen Jadi Tertinggi di Asia Tenggara

Kenaikan PPN dengan menggunakan single tarif dapat menyebabkan semakin menurunnya daya saing industri.

Baca Selengkapnya
PPPK adalah Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja, Berikut Penjelasannya
PPPK adalah Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja, Berikut Penjelasannya

PPAK Adalah Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Info Terbaru: Pencairan Kenaikan Gaji PNS 8 Persen Dirapel ke Bulan Maret 2024
Info Terbaru: Pencairan Kenaikan Gaji PNS 8 Persen Dirapel ke Bulan Maret 2024

Perbaikan penghasilan berupa kenaikan gaji untuk ASN pusat dan daerah TNI Polri sebesar 8 persen dan kenaikan untuk pensiun sebesar 12 persen.

Baca Selengkapnya
Ada 1,6 Juta Lowongan Kerja Formasi PPPK Awal Tahun 2024, Intip Besaran Gaji dan Tunjangannya
Ada 1,6 Juta Lowongan Kerja Formasi PPPK Awal Tahun 2024, Intip Besaran Gaji dan Tunjangannya

Dalam rekrutmen tahun ini, Pemerintah membuka 1,6 juta formasi untuk PPPK.

Baca Selengkapnya
Rapel Kenaikan Gaji PNS Cair Hari Ini, Segini Besarannya
Rapel Kenaikan Gaji PNS Cair Hari Ini, Segini Besarannya

Pencairan kenaikan gaji PNS ini telah dikonfirmasi langsung oleh Direktur Jenderal Anggaran Kemenkeu, Isa Rachmatarwata.

Baca Selengkapnya
PNS Kerja 6,5 Jam per Hari dan Pulang Jam 3 Sore Selama Bulan Ramadan, Ini Syaratnya
PNS Kerja 6,5 Jam per Hari dan Pulang Jam 3 Sore Selama Bulan Ramadan, Ini Syaratnya

Hal tersebut tertuang dalam Peraturan Presiden No. 21/2023 tentang Hari dan Jam Kerja Instansi Pemerintah dan Pegawai Aparatur Sipil Negara

Baca Selengkapnya
Kenaikan Gaji Pensiunan PNS Sebesar 12 Persen Belum Cair Hingga Saat Ini, Begini Penjelasan Taspen
Kenaikan Gaji Pensiunan PNS Sebesar 12 Persen Belum Cair Hingga Saat Ini, Begini Penjelasan Taspen

Pemerintah masih menunggu penerbitan PP tentang Peraturan Gaji Pegawai Negeri Sipil.

Baca Selengkapnya
Ternyata, 121.626 PNS Sudah Ikuti Uji Kompetensi untuk Pindah ke Ibu Kota Nusantara
Ternyata, 121.626 PNS Sudah Ikuti Uji Kompetensi untuk Pindah ke Ibu Kota Nusantara

Adapun uji kompetensi terhadap para PNS itu menurutnya sudah dilakukan sejak tahun 2022.

Baca Selengkapnya