Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

6 Cara Detoks Tubuh Lewat Gaya Hidup, Mudah & Tingkatkan Imun

6 Cara Detoks Tubuh Lewat Gaya Hidup, Mudah & Tingkatkan Imun Ilustrasi detoksifikasi. Shutterstock/verca

Merdeka.com - Seiring berjalannya waktu, tubuh yang rutin mengonsumsi makanan dan minuman akan mengendapkan berbagai zat. Berbagai zat tersebut dapat diperoleh tubuh melalui kegiatan kita sehari-hari.

Zat kimia, aditif, hingga radikal bebas bisa masuk ke sel-sel tubuh. Jika tak diserap dan dibutuhkan tubuh, zat-zat tersebut akan menjadi racun dan mengancam kesehatan.

Salah satu solusi tepat untuk mengeluarkan zat-zat racun yang menumpuk di tubuh yakni dengan melakukan beberapa cara detoks tubuh. Tak banyak orang yang tahu, cara detoks tubuh tersebut sebenarnya cukup mudah dan tak membutuhkan biaya yang tinggi.

Lantas, apa saja sebenarnya cara detoks tubuh lewat gaya hidup yang murah meriah tersebut? Berikut ulasan selengkapnya seperti yang dirangkum merdeka.com dari berbagai sumber.

Rutin Mengonsumsi Air Putih

Cara detoks tubuh yang cukup ampuh yakni dengan memenuhi kebutuhan cairan di dalam tubuh. Hal ini bisa Anda lakukan secara rutin dengan mengonsumsi 8 gelas air putih setiap hari. Akan lebih baik bagi Anda untuk rutin minum air putih hangat di pagi dan malam hari.

Seperti yang telah diketahui bersama, tubuh manusia umumnya terdiri dari cairan. Maka dari itu, seluruh sistem yang terdapat di dalam tubuh akan berjalan dengan normal jika kebutuhan cairan selalu terpenuhi.

ilustrasi air putih

©Pixabay/Baudolino

Dengan air pula, berbagai zat racun di dalam tubuh akan mudah luruh oleh sistem metabolisme. Sistem metabolisme yang baik tentu saja akan membutuhkan banyak air untuk memproduksi hasil sekresi berupa tinja dan urine.

Mengonsumsi Asupan Bergizi

Selain dengan rutin mengonsumsi air putih, cara detoks tubuh yang kedua tak lain dengan mengonsumsi asupan bergizi. Meski cairan tubuh terpenuhi, namun akan lebih sempurna jika tubuh mendapatkan berbagai nutrisi yang diperlukan.

ilustrasi detoksifikasi

Shutterstock/verca 

Salah satu tips untuk mendapatkan makanan bergizi yakni dengan memperhatikan asal-usul bahan makanan hingga cara memasaknya. Hindari untuk mengonsumsi berbagai makanan instan yang dikemas melalui proses kimia dan lain sebagainya.

Makanan yang diawetkan tersebut cenderung memiliki kandungan tinggi sodium dan natrium. Sebab, makanan dengan kandungan zat-zat tersebut diketahui justru dapat meningkatkan risiko penyakit darah tinggi hingga serangan jantung.

Berolahraga

Rutin mengonsumsi makanan bergizi dan air putih rupanya tak cukup untuk mengeluarkan racun-racun di dalam tubuh. Maka, cara detoks tubuh yang berikutnya tak lain dengan berolahraga. Hal ini jelas dapat meningkatkan metabolisme hingga racun dapat dikeluarkan dengan baik.

ilustrasi olahraga

blog.ochsner.org

Tak hanya semakin membuat tubuh berkeringat, berolahraga juga dapat mengalirkan oksigen ke seluruh tubuh. Dengan banyaknya kadar oksigen di dalam aliran darah, maka kesehatan jantung pun juga akan terjaga.

Jika tak mampu melakukan olahraga berat, cukup lakukan beberapa jenis olahraga ringan. Berjalan cepat atau melakukan peregangan setiap hari dapat membantu tubuh untuk mengeluarkan zat-zat racun atau detoksifikasi.

Hindari Alkohol dan Makanan Berlemak

Cara detoks tubuh yang selanjutnya adalah dengan menghindari alkohol dan makanan berlemak. Dilansir dari Liputan6, alkohol merupakan salah satu zat yang akan menjadi prioritas utama.

ilustrasi minuman keras

©2012 Merdeka.com

Jika kandungan alkohol masuk ke dalam tubuh, maka organ-organ justru akan memilih untuk mencernanya terlebih dahulu. Sehingga, kalori hingga nutrisi yang lain akan tersimpan di dalam tubuh dan mengendap menjadi lemak.

Bukannya mengeluarkan zat-zat racun di dalam tubuh, alkohol justru dapat mengikat lemak dan patogen lainnya hingga menyebabkan penyakit. Maka dari itu, ada baiknya untuk selalu menghindari minuman beralkohol dan makanan berlemak.

Cukupi Kebutuhan Istirahat

Cara detoks tubuh yang paling ampuh berikutnya adalah dengan mencukupi kebutuhan tidur. Sesibuk apa pun kita menjalani rutinitas sehari-hari, ada baiknya untuk selalu memperhatikan durasi waktu istirahat yang dibutuhkan tubuh.

ilustrasi tidur menggunakan guling

©europeanbedding.sg/

Normalnya, setiap orang memiliki waktu tidur yang harus dipenuhi selama 8-9 jam setiap harinya. Hal ini bisa diatur dengan memenuhi kebutuhan tidur selama 7 jam di malam hari serta 1 hingga 2 jam di siang hari.

Dengan mencukupi kebutuhan tidur, maka tubuh akan senantiasa memperbaiki berbagai sistem di dalamnya. Hal ini akan berpengaruh besar terhadap berat badan, penurunan kadar kortisol untuk mengatur stres, serta memperbaiki sel-sel di dalam tubuh.

Kelola Stres

Cara detoks tubuh yang terakhir adalah dengan mengelola stres. Terkadang, menjalani rutinitas sehari-hari mampu membuat bosan hingga berujung pada stres berlebih. Jangan salah, stres berlebihan tersebut dapat mendatangkan penyakit dan mengikat racun-racun di dalam tubuh.

di tempat kerja

©Shutterstock

Untuk itu, perlu bagi Anda untuk selalu mengelola stres agar berbagai racun di dalam tubuh dapat dikeluarkan dengan baik. Cara mengelola stres tersebut bisa dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya yakni dengan melakukan kegiatan menyenangkan hingga pikiran menjadi lebih segar dan siap menjalani rutinitas kembali.

(mdk/mta)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
8 Cara Mengatasi Kulit Belang dengan Efektif, Lakukan Hal Ini

8 Cara Mengatasi Kulit Belang dengan Efektif, Lakukan Hal Ini

Kulit belang dapat muncul sebagai bercak, noda, atau flek pada wajah, leher, tangan, atau area tubuh lainnya.

Baca Selengkapnya
Tips Biar Tubuh Tak Gampang Tumbang Saat Berkegiatan di Tengah Cuaca yang Tak Menentu

Tips Biar Tubuh Tak Gampang Tumbang Saat Berkegiatan di Tengah Cuaca yang Tak Menentu

Menjalankan gaya hidup sehat ternyata ada banyak sekali manfaatnya bagi kesehatan.

Baca Selengkapnya
Dampak Anak Sering Tidur Larut Malam, Bisa Ganggu Perkembangan si Kecil

Dampak Anak Sering Tidur Larut Malam, Bisa Ganggu Perkembangan si Kecil

Anak yang sering tidur larut malam bisa mengalami berbagai masalah, mulai dari fisik, emosional, hingga akademik. Dampaknya pun bisa memengaruhi perkembangannya

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
10 Makanan Terbaik untuk Menguatkan Imunitas Tubuh

10 Makanan Terbaik untuk Menguatkan Imunitas Tubuh

Penting untuk mempertahankan dan memperkuat imunitas tubuh. Yuk, cek makanan apa saja yang bisa memperkuat imunitas tubuh!

Baca Selengkapnya
12 Cara Menghilangkan Bulu Kaki dengan Aman dan Efektif

12 Cara Menghilangkan Bulu Kaki dengan Aman dan Efektif

Menghilangkan bulu kaki merupakan salah satu perawatan kecantikan yang sering dilakukan.

Baca Selengkapnya
Tips Menjaga Kualitas Tidur di Bulan Ramadan, Biar Tetap Segar dan Fit Selama Berpuasa

Tips Menjaga Kualitas Tidur di Bulan Ramadan, Biar Tetap Segar dan Fit Selama Berpuasa

Jaga kualitas tidur sangat penting biar tubuh tetap fit selama puasa, gimana caranya?

Baca Selengkapnya
Tips Cukup Tidur dan Anti Ngantuk saat Menjalani Puasa Ramadan

Tips Cukup Tidur dan Anti Ngantuk saat Menjalani Puasa Ramadan

Pada saat bulan Ramadan, seseorang biasa mengalami kurang tidur sehingga menimbulkan rasa mengantuk di siang hari.

Baca Selengkapnya
4 Hal yang Membuatmu Panjang Umur dan Bugar

4 Hal yang Membuatmu Panjang Umur dan Bugar

Umur Panjang dan Tubuh Sehat dengan Beberapa Tips Berikut.

Baca Selengkapnya
9 Cara Menumbuhkan Kembali Rambut yang Rontok Secara Alami dan Cepat

9 Cara Menumbuhkan Kembali Rambut yang Rontok Secara Alami dan Cepat

ada berbagai cara yang sebenarnya dapat membantu menumbuhkan kembali rambut yang telah rontok. Yuk, simak!

Baca Selengkapnya