Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tak bisa jalankan Windows Update, laptop Samsung rawan virus

Tak bisa jalankan Windows Update, laptop Samsung rawan virus Samsung ATIV Book 9 Lite. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Bagi laptop berbasis Windows, update sistem operasi (OS) yang diberikan oleh Microsoft menjadi hal yang sangat penting. Tidak disangka, fitur 'Windows Update' itu tidak berfungsi di laptop Samsung. Apa yang bakal terjadi?

Satu hal yang pasti, absennya Windows Update membuat laptop sangat rentan sistem keamanannya. Peluang laptop terkena virus atau dihack pun meningkat. Windows Update memang berperan untuk memasang pembaruan OS Windows, termasuk driver, software, hingga patch 'anti-virus' (security update).

Menurut Patrick Barker, pakar software dari Microsoft Community, ternyata matinya Windows Update disebabkan oleh software yang bernama Samsung 'SW Update'. Software itu dimiliki oleh laptop Samsung atau bisa diunduh oleh laptop Samsung.

SW Update sejatinya memiliki tugas 'mulia', yakni membantu pengguna memasang pembaruan piranti lunak dan driver dari Samsung. Akan tetapi, dalam SW Update ternyata terdapat program 'Disable_Windowsupdate.exe' yang mematikan fitur Windows Update, TechRadar (24/06).

"Satu-satunya hal yang membedakan Samsung SW Update dengan software pembaruan vendor laptop lain adalah SW Update menonaktifkan Windows Update," ujar Patrick Barker dalam blognya.

Terkait kasus tersebut, Samsung lewat Customer Supportnya menjawab bila program pembunuh Windows Update itu diperlukan agar laptop Samsung aman dari masalah saat pembaruan.

"Ketika Anda mengaktifkan Windows Update, dia akan memasang driver default yang mungkin tidak kompatibel dengan laptop Samsung. Misalnya, jika laptop Samsung yang memiliki USB 3.0, terdapat kemungkinan port USB itu nantinya tidak bisa berfungsi saat update Windows dijalankan. Nah, untuk menghindari hal itu, SW Update akan mencegah pembaruan Windows," jawab Samsung.

Setelah kasus ini mengemuka, Microsoft kabarnya akan segera bertemu dengan Samsung untuk membahas masalah tersebut.

"Windows Update adalah komponen penting sebagai bentuk komitmen kami menjaga keamanan pengguna. Kami tidak merekomendasikan nonaktivasi atau modifikasi Windows Update dalam bentuk apapun karena hal ini bisa membahayakan konsumen," ungkap Microsoft.

(mdk/bbo)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tinggal Update Software, Ini Daftar HP Samsung yang Kebagian Fitur Canggih AI

Tinggal Update Software, Ini Daftar HP Samsung yang Kebagian Fitur Canggih AI

Berikut adalah deretan HP Samsung khususnya flagship yang mendapatkan fitur AI.

Baca Selengkapnya
Komputer Berusia 50 Tahun Lebih Ditemukan saat Bersih-bersih Rumah, Tanpanya Mustahil Ada Macbook dan Android, Ini Penampakannya

Komputer Berusia 50 Tahun Lebih Ditemukan saat Bersih-bersih Rumah, Tanpanya Mustahil Ada Macbook dan Android, Ini Penampakannya

Ditemukan tak sengaja saat sedang bersih-bersih rumah. Tanpa komputer ini tak akan muncul Apple dan Android.

Baca Selengkapnya
Macam-Macam Virus dan Pengaruhnya pada Tubuh, Perlu Diwaspadai

Macam-Macam Virus dan Pengaruhnya pada Tubuh, Perlu Diwaspadai

Terdapat berbagai macam virus yang dapat membawa penyakit serius.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Penyebab Selesma dan Gejalanya yang Perlu Diwaspadai, Kenali Cara Mencegahnya

Penyebab Selesma dan Gejalanya yang Perlu Diwaspadai, Kenali Cara Mencegahnya

Selesma adalah infeksi virus yang menyerang saluran pernapasan bagian atas, seperti hidung dan tenggorokan.

Baca Selengkapnya
Momen Wanita Histeris saat Kondisi Banjir, Panik Lihat Laptop dan Ijazahnya Terendam

Momen Wanita Histeris saat Kondisi Banjir, Panik Lihat Laptop dan Ijazahnya Terendam

Wanita ini baru mendapatkan ijazah pada penghujung 2023 lalu.

Baca Selengkapnya
Cara Mencegah Penularan Virus Nipah, Kenali Gejalanya

Cara Mencegah Penularan Virus Nipah, Kenali Gejalanya

Infeksi virus Nipah dapat dicegah dengan menghindari paparan terhadap babi dan kelelawar serta menerapkan kebiasaan bersih.

Baca Selengkapnya
Viral Sindikat Maling dalam Bus Tertangkap di Klaten, Diduga Tukar Laptop dengan Buku

Viral Sindikat Maling dalam Bus Tertangkap di Klaten, Diduga Tukar Laptop dengan Buku

Modus pencurian serupa sebenarnya sudah sering terjadi, namun jarang terungkap.

Baca Selengkapnya
Heboh! Ipad Penumpang Bus Rosalia Indah Ditukar Buku dan Genteng, Ternyata Ada Korban lain Macbook 'Disulap' jadi Yellowpages

Heboh! Ipad Penumpang Bus Rosalia Indah Ditukar Buku dan Genteng, Ternyata Ada Korban lain Macbook 'Disulap' jadi Yellowpages

Ternyata ada salah satu penumpang yang juga mengalami hal serupa dengan Dino

Baca Selengkapnya
Viral Pelajar Kejar Mobil yang Ditabraknya untuk Minta Maaf, Respons Pengemudi Mobil Curi Perhatian

Viral Pelajar Kejar Mobil yang Ditabraknya untuk Minta Maaf, Respons Pengemudi Mobil Curi Perhatian

Viral pelajar ini kejar mobil yang ditabraknya untuk minta maaf. Momen saat keduanya bertemu curi perhatian.

Baca Selengkapnya