Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Di luar dugaan ilmuwan, panda ternyata bisa kesepian

Di luar dugaan ilmuwan, panda ternyata bisa kesepian Ilustrasi panda. ©Shutterstock/Lee Yiu Tung

Merdeka.com - Sebagai salah satu hewan paling langka dan jarang terlihat di alam bebas, banyak yang mengira bila beruang lucu, panda, adalah hewan penyendiri. Tetapi, panda ternyata hewan yang suka 'hang-out' dengan sesamanya.

Untuk membuktikan hal tersebut, tim ilmuwan dari Universitas Michigan (MSU) telah meneliti 5 ekor panda di hutan konservasi Wolong China. Kelima panda yang terdiri dari satu pejantan dan empat betina itu dipasangi alat GPS (global positioning system) untuk memantau pergerakan mereka.

Hasilnya, ilmuwan MSU berhasil mendapatkan peta pergerakan kelima panda tersebut selama satu tahun penuh. Menariknya, dari data GPS, terlihat bila tiga panda betina kerap menghabiskan waktu bersama di bagian hutan yang sama.

Sementara itu, si pejantan lebih bebas dan bergerak mengelilingi hutan dalam area yang lebih luas. Oleh ilmuwan MSU, hal itu dikatakan sebagai kegiatan 'patroli' dan mengikuti jejak panda betina.

Meski terus bergerak sendiri-sendiri, mereka diklaim kerap merasa kesepian dan berusaha saling berkomunikasi pada suatu masa tertentu, misalnya di musim kawin dan gugur. Salah satu caranya adalah dengan memberikan tanda khusus pada pepohonan.

Panda-panda itu diketahui sering menggesekkan kemaluan mereka di sekitar pohon tertentu. Nah, aksi unik itu bisa meninggalkan bau tertentu yang berisi banyak informasi, seperti ukuran, jenis kelamin, tingkat kesuburan, hingga status sosial panda.

"Kami melihat ini bukan hal kebetulan semata. Panda-panda itu sering terlihat di lokasi yang sama dalam kurun waktu yang lama. Hal ini tidak terduga sebelumnya dan bisa menjadi bukti bila panda bukan hewan penyendiri seperti yang selama ini dipercaya," ujar ilmuwan MSU, Daily Mail (01/04).

Seekor panda betina yang diteliti tim MSU bisa terus bergerak di area seluas 4,48 kilometer persegi. Sementara pejantan bisa berpatroli hingga daerah seluas 6 kilometer persegi selama satu tahun.

(mdk/bbo)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Muncul Mata Panda yang Bikin Dilema, Gimana Cara Mengatasinya?

Muncul Mata Panda yang Bikin Dilema, Gimana Cara Mengatasinya?

Mata panda bisa membuat wajah terlihat kusam dan tampak lebih tua. Begini cara mengatasinya!

Baca Selengkapnya
Waspadai Penyakit Kronis Kambuh di Pekan Pertama Lebaran

Waspadai Penyakit Kronis Kambuh di Pekan Pertama Lebaran

Menyarankan untuk pandai memilih makanan yang dihidangkan saat lebaran

Baca Selengkapnya
Cara Membesarkan Anak yang Pintar Bicara Sejak Usia Kecil

Cara Membesarkan Anak yang Pintar Bicara Sejak Usia Kecil

Memiliki anak yang cerdas dan pandai berbicara sejak usia kecil merupakan harapan banyak orangtua. Ketahui Cara mendidik anak yang pandai berbicara ini.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ilmuwan Berhasil Pecahkan Misteri Mengapa Panda Langka Ini Berwarna Cokelat, Bukan Hitam-Putih, Begini Penjelasannya

Ilmuwan Berhasil Pecahkan Misteri Mengapa Panda Langka Ini Berwarna Cokelat, Bukan Hitam-Putih, Begini Penjelasannya

Warna berbeda pada bulu panda langka ini membingungkan ilmuwan selama puluhan tahun.

Baca Selengkapnya
Mengenal Burung Paruh Kodok yang Pandai Berkamuflase, Salah Satu Habitatnya ada di Lereng Gunung Merapi

Mengenal Burung Paruh Kodok yang Pandai Berkamuflase, Salah Satu Habitatnya ada di Lereng Gunung Merapi

Berbeda dengan kebanyakan burung, Burung Paruh Kodok tidak jago terbang.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penuh Air Mata, Ini Momen Ribuan Warga Korea Selatan Melepas Panda Fu Bao yang Dipulangkan ke China

FOTO: Penuh Air Mata, Ini Momen Ribuan Warga Korea Selatan Melepas Panda Fu Bao yang Dipulangkan ke China

Kepergian panda Fu Bao membuat para penggemarnya tak kuasa menahan tangis

Baca Selengkapnya
8 Tanda Munculnya Rasa Kesepian di Dalam Dirimu Tanpa Disadari

8 Tanda Munculnya Rasa Kesepian di Dalam Dirimu Tanpa Disadari

Rasa kesepian bisa kita alami secara tiba-tiba, penting untuk mengenalinya secara tepat walau kadang kondisi ini tidak disadari.

Baca Selengkapnya
Pasangan Kekasih Konon Tak Boleh Berkunjung ke Candi Termegah di Jatim, Ini Kisah di Baliknya

Pasangan Kekasih Konon Tak Boleh Berkunjung ke Candi Termegah di Jatim, Ini Kisah di Baliknya

Di sisi lain, ada kepercayaan bahwa orang yang berkunjung ke sini bisa mendapatkan keberkahan

Baca Selengkapnya
Tiga Orang Terdampar di Pulau Tak Berpenghuni, Ditemukan Setelah Tulis

Tiga Orang Terdampar di Pulau Tak Berpenghuni, Ditemukan Setelah Tulis "HELP" di Atas Pasir

Mereka terdampar di pulau yang sangat terpencil di Samudra Pasifik.

Baca Selengkapnya