Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ada Komodo di Google Doodle hari ini

Ada Komodo di Google Doodle hari ini Google Doodle Komodo. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Barangkali Anda bertanya-tanya ada apa Google Doodle hari ini menampilkan Komodo? Tapi tunggu dulu. Apakah Anda sudah mencoba untuk sekadar bermain-bermain mengklik gambar Komodo itu?

Ya, tepat sekali. Ketika Anda mengklik gambar Komodo tersebut, maka mesin pencari itu akan memberikan pertanyaan dalam bahasa inggris mengenai Komodo. Ini seperti permainan menguji wawasan Anda soal kadal besar itu.

Misalnya saja pertanyaan: 'Apakah Komodo termasuk binatang yang jinak?'. Nah, pertanyaan itu Anda hanya menjawab benar atau salah. Ketika jawaban Anda salah, maka akan ada penjelasan bila jawaban Anda tak benar beserta dengan alasannya.

Ketika lima pertanyaan yang diajukan sudah terjawab, Google akan memberikan poin atas jawaban benar yang telah dijawab. Setelah itu, mesin pencari tersebut akan menyertakan pilihan pertanyaan yang nantinya akan digiring ke tema-tema seputar Komodo.

google doodle komodo

Google Doodle Komodo ©2017 Merdeka.com

Kembali ke pertanyaan kenapa Google menampilkan Komodo, ternyata hari ini 6 Maret 2017, Taman Nasional Komodo genap berusia 37 tahun. Taman Nasional Komodo ini terletak di antara Pulau Sumbawa, Nusa Tenggara Barat dan Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur.

Sekadar informasi, Taman Nasional Komodo ini diresmikan pada tahun 1980. Tujuannya tentu melindungi komodo dan habitatnya. Terdapat 277 spesies hewan yang merupakan perpaduan hewan yang berasal dari Asia dan Australia, yang terdiri dari 32 spesies mamalia, 128 spesies burung, dan 37 spesies reptilia yang dilindungi di sana.

Taman Nasional Komodo ini juga dijadikan sebagai tujuan para wisatawan baik domestik maupun internasional. Maka tak heran jika perusahaan besutan Larry Page dan Sergey Brin menampilkan Komodo di Google Doodle hari ini. Selamat ulang tahun Taman Nasional Komodo!

(mdk/idc)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jika Komodo dan Velociraptor Bertarung, Siapa yang Akan Menang?

Jika Komodo dan Velociraptor Bertarung, Siapa yang Akan Menang?

Siapa yang menang dalam pertarungan antara predator zaman prasejarah dan makhluk mematikan masa kini?

Baca Selengkapnya
Bukti Kepunahan Akibat Manusia, Ini Penampakan Burung Dodo yang Jadi Simbol Paling Ikonik & Akan Dihidupkan Kembali

Bukti Kepunahan Akibat Manusia, Ini Penampakan Burung Dodo yang Jadi Simbol Paling Ikonik & Akan Dihidupkan Kembali

Berikut penampakan Burung Dodo yang akan dihidupkan kembali usai punah akibat tangan manusia.

Baca Selengkapnya
Heboh Penemuan Dinosaurus Kerdil Seukuran Bebek yang Hidup 68 Juta Tahun Lalu

Heboh Penemuan Dinosaurus Kerdil Seukuran Bebek yang Hidup 68 Juta Tahun Lalu

Spesies baru dari dinosaurus yang berukuran kerdil baru-ini telah diidentifikasi berada di Maroko. Yuk, cek faktanya!

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ini Sosok Penemu Fosil Dinosaurus Pertama Kali, 500 Tahun Lebih Dulu dari Ilmuwan Inggris

Ini Sosok Penemu Fosil Dinosaurus Pertama Kali, 500 Tahun Lebih Dulu dari Ilmuwan Inggris

Penemuan fosil ternyata jauh lebih dulu sebelum ilmu paleontologi muncul.

Baca Selengkapnya
Pernahkah Terpikir Mengapa Semua Burung Tidak Bergigi? Ternyata Ini Alasannya Secara Ilmiah

Pernahkah Terpikir Mengapa Semua Burung Tidak Bergigi? Ternyata Ini Alasannya Secara Ilmiah

Mengapa burung tidak ada yang bergigi meski merupakan keturunan dinosaurus? Simak penjelasannya berikut ini.

Baca Selengkapnya
Fakta Terbaru, Burung Kolibri Ternyata Adalah Golongan Dinosaurus!

Fakta Terbaru, Burung Kolibri Ternyata Adalah Golongan Dinosaurus!

Dengan 18 spesies burung kolibri di Amerika Serikat, penggemar burung menantikan momen melihat mereka di halaman belakang. Apakah mereka termasuk dinosaurus?

Baca Selengkapnya
10 Penemuan Dinosaurus Paling Heboh Sepanjang 2023, Ada yang Menguak Makanan Terakhirnya

10 Penemuan Dinosaurus Paling Heboh Sepanjang 2023, Ada yang Menguak Makanan Terakhirnya

Tahun 2023 mencatat sukses para ahli paleontologi dalam menggugah kembali kehidupan prasejarah.

Baca Selengkapnya
Punya Kepala Gundul, Perlu Nggak Sih Pakai Sampo?

Punya Kepala Gundul, Perlu Nggak Sih Pakai Sampo?

Orang gundul juga perlu menggunakan sampo. Pasalnya kotoran yang mungkin melekat di rambut, juga mungkin melekat di kulit kepala.

Baca Selengkapnya