Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

30 Persen Produksi Apple Akan Dipindah ke Luar China

30 Persen Produksi Apple Akan Dipindah ke Luar China Logo Apple. © Telegraph

Merdeka.com - Perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dan Tiongkok membuat perusahaan-perusahaan di kedua negara harus melakukan perubahan. Apple yang 90 persen produksi produknya berada di Tiongkok, dilaporkan akan mulai berekspansi.

Dilansir Phone Arena, Jumat (21/6), Apple dilaporkan mulai memperluas tim studi bernama pengeluaran modal pada Desember lalu. Tim tersebut memiliki anggota lebih dari 30 orang.

Grup itu secara aktif mendiskusikan rencana masa depan dengan para mitra penyuplai. Selain itu, mereka juga disebut memperkirakan antara 15 dan 30 persen dari total produksi Apple akan dipindah ke luar Tiongkok.

Menurut sumber, Apple telah meminta beberapa mitra penyuplai komponen untuk mengevaluasi biaya pemindahan produksi.

Manufaktur besar iPhone, MacBook, iPad, dan AirPods termasuk Foxconn, Pegatron, Inventec, Compal, serta Quanta, semuanya aktif mempersiapkan rencana bisnis terkait.

Sementara itu, para mitra penyuplai sedang memantau rencana manufaktur-manufaktur tersebut memindahkan produksi untuk menyesuaikan model bisnis mereka.

Apple pun sedang menegosiasikan kemungkinan insentif finansial dengan pemerintah tertentu sembari mempelajari peraturan lokal dan lingkungan bisnis.

Apple dan mitra penyuplainya dilaporkan mempertimbangkan berbagai lokasi termasuk Meksiko, Indonesia, dan Malaysia.

Semua lokasi tersebut harus dapat menyediakan infrastruktur dan jaminan yang diperlukan untuk Apple memulai produksi. Namun, sejauh ini India dan Vietnam tampak menjadi pilihan favorit untuk variasi produksi iPhone.

Menurut laporan Nikkei, Apple belum menetapkan tenggat waktu bagi mitra penyuplainya untuk menyelesaikan proposal yang dibutuhkan.

Salah satu mitra penyuplai Apple mengatakan, langkah ini merupakan upaya jangka panjang, yang mungkin hasilnya baru baru bisa dilihat dalam dua atau tiga tahun lagi.

Apple membutuhkan waktu minimal 18 bulan untuk memulai produksi setelah memilih lokasi. Namun segala persiapannya disebut akan berjalan cukup rumit.

Perusahaan asal Negeri Paman Sam itu disebut tidak akan mengubah rencananya, meski perang dagang AS dan Tiongkok berakhir.

Apple menilai ketergantungan terhadap Tiongkok untuk produksi memiliki risiko sangat besar. Keberagaman lokasi produksi akan membuat Apple lebih fleksibel.

Sumber: Liputan6.com

Reporter: Andina Librianty

(mdk/faz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Apple Tawarkan Diskon Besar-besaran hingga Jutaan Rupiah, Termasuk iPhone 15 Pro Max
Apple Tawarkan Diskon Besar-besaran hingga Jutaan Rupiah, Termasuk iPhone 15 Pro Max

Ini lokasi Apple berikan diskon besar-besaran gadget besutannya.

Baca Selengkapnya
Luhut Dapat Tugas Lagi, Kali Ini Urus Investasi Apple
Luhut Dapat Tugas Lagi, Kali Ini Urus Investasi Apple

Pemerintah tawarkan insentif menarik untuk Apple agar mau berinvestasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Apple Digosipkan Hentikan Pengembangan iPhone Layar Lipat?
Apple Digosipkan Hentikan Pengembangan iPhone Layar Lipat?

Mengapa Apple memutuskan hal itu jika mereka benar-benar menghentikan pengembangan iPhone layar lipat?

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Tawarkan Bos Apple Investasi di IKN, Begini Respons Tim Cook
Jokowi Tawarkan Bos Apple Investasi di IKN, Begini Respons Tim Cook

Presiden Jokowi menawarkan CEO Apple, Tim Cook untuk ikut berinvestasi dan mengembangkan IKN Nusantara.

Baca Selengkapnya
CEO Apple Tim Cook Temui Jokowi di Istana, Ini Isi Pembahasannya
CEO Apple Tim Cook Temui Jokowi di Istana, Ini Isi Pembahasannya

Pertemuan keduanya didampingi oleh Menkominfo Budi Arie Setiadi dan Menteri Perindustrian Agus Gumiwang

Baca Selengkapnya
Apple Belum Menyerah Merancang iPhone Layar Lipat, Ini Bocoran Tipis-tipis dari Orang Dalam
Apple Belum Menyerah Merancang iPhone Layar Lipat, Ini Bocoran Tipis-tipis dari Orang Dalam

Tertinggal di pasar smartphone layar lipat membuat Apple gusar. Kini mereka sedang berupaya keras merancangnya.

Baca Selengkapnya
Daftar HP Paling Banyak Digunakan Manusia di Bumi, Tak Menyangka Merek ini Malah Juaranya
Daftar HP Paling Banyak Digunakan Manusia di Bumi, Tak Menyangka Merek ini Malah Juaranya

Berikut adalah merek-merek HP di dunia yang jadi jawara.

Baca Selengkapnya
Kompetitor Perlu Waspadai Pergerakan Pengembangan AI Apple, ini Bocoran yang Bakal Dilakukan Perusahaan Besutan Steve Jobs
Kompetitor Perlu Waspadai Pergerakan Pengembangan AI Apple, ini Bocoran yang Bakal Dilakukan Perusahaan Besutan Steve Jobs

Apple terus mengembangkan produk-produk berbasis Artificial Intelligence (AI).

Baca Selengkapnya