Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Perhatikan Aspek Kebijakan, GAPKI Optimis Prospek Industri Sawit Tetap Positif

Perhatikan Aspek Kebijakan, GAPKI Optimis Prospek Industri Sawit Tetap Positif Kelapa Sawit. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) optimis prospek industri sawit nasional ke depan tetap positif. Hal ini mengacu terhadap permintaan minyak kelapa sawit di pasar global akan tetap tinggi.

Hal ini disampaikan langsung pada rangkaian acara puncak Hari Pers Nasional di Medan, pada hari Rabu (8/2).

Tak hanya optimis, GAPKI mengungkapkan, dalam menjaga keberlangsungan industri minyak sawit Indonesia tetap positif yaitu dengan memperhatikan aspek-aspek kebijakan yang berlaku.

"Untuk menjaga keberlangsungan industri minyak sawit Indonesia ada satu aspek terpentIng yang perlu diperhatikan yaitu aspek kebijakan," kata Ketua Bidang Komunikasi GAPKI, Tofan Mahdi dikutip dari ANTARA (9/2).

Harga Selalu Fluktuatif

kelapa sawit

Abdul Sani ©2022 Merdeka.com

Tofan menerangkan, bukan harga minyak kelapa sawit mentah atau CPO yang rendah yang bisa menghancurkan industri sawit di Indonesia. Kalaupun bisa, perlu waktu yang cukup lama karena harga yang selalu fluktuatif.

"Dengan kebijakan yang keliru dalam menata industri minyak sawit, bisa menghancurkan industri strategis ini dalam waktu sekejap," ungkapnya.

Pada tahun 2022, Tofan menerangkan, sumbangan devisa ekspor minyak sawit mencapai rekor tertinggi. Nilai devisa ekspor telah mencapai 39 miliar dolar AS atau setara dengan Rp600 triliun. Dengan devisa ekspor yang tinggi ini mampu menopang stabilitas nilai tukar rupiah terhadap valuta asing.

"Rasanya berat membayangkan ekonomi Indonesia tanpa industri sawit," katanya.

Pers Berperan Penting

kebun kelapa sawit

©2022 Merdeka.com

Dalam rangkaian acara puncak Hari Pers Nasional ini, Tofan juga mengatakan peran pers dalam mendukung kemajuan industri sawit di Indonesia sangatlah tinggi. Maka dari itu, sinergi antar insan pers dengan para pemangku kepentingan dalam industri sawit harus terus diperkuat.

"Melalui publikasi berita perihal sawit yang objektif dan positif, image industri sawit semakin membaik. Hal ini akan memperkuat keberlanjutan industri sawit Indonesia," tambahnya.

Ia juga berharap melalui Hari Pers Nasional 2023 ini terus mengalir dukungan yang tak hentinya dari pers Indonesia untuk industri sawit di Indonesia.

"Terus bantu kami dalam melawan diskriminasi dan kampanye negatif sawit. Teman-teman pers juga harus ikut mengawal setiap proses perumusan kebijakan dan regulasi terkait sawit," harap Tofan.

(mdk/adj)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Produksi Kelapa Sawit Indonesia Diprediksi Turun di 2024, Ini Faktor Penyebabnya
Produksi Kelapa Sawit Indonesia Diprediksi Turun di 2024, Ini Faktor Penyebabnya

Tantangan kedua, yaitu tidak jelasnya kepastian hukum dan kepastian berusaha.

Baca Selengkapnya
Indonesia Harus Lebih Tegas Melawan Diskriminasi Perdagangan Global
Indonesia Harus Lebih Tegas Melawan Diskriminasi Perdagangan Global

Indonesia kini menghadapi diskriminasi perdagangan dari banyak negara terkait kebijakan ekspor minyak kelapa sawit.

Baca Selengkapnya
Kinerja Industri Pembiayaan Diprediksi Tumbuh Hingga 16 Persen di 2024
Kinerja Industri Pembiayaan Diprediksi Tumbuh Hingga 16 Persen di 2024

Industri pembiayaan diprediksi akan terus meningkat tahun ini.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Bappebti Minta Penerapan Pajak Kripto Dievaluasi, Ditjen Pajak Jawab Begini
Bappebti Minta Penerapan Pajak Kripto Dievaluasi, Ditjen Pajak Jawab Begini

Bappebti menilai pengenaan pajak kripto seharusnya dilakukan saat industri bersangkutan sudah maju.

Baca Selengkapnya
Dicurhati Emak-Emak Kondisi Becek, Gibran Janji Revitalisasi Pasar Minggu
Dicurhati Emak-Emak Kondisi Becek, Gibran Janji Revitalisasi Pasar Minggu

Selain revitalisasi, Gibran juga akan fokus mengendalikan harga bahan pokok apabila menjadi wakil presiden.

Baca Selengkapnya
Prabowo: Tidak Lama Lagi Kita Bisa Swasembada Energi
Prabowo: Tidak Lama Lagi Kita Bisa Swasembada Energi

Prabowo mengklaim rencana itu dapat terealisasi dengan memanfaatkan hasil produksi kelapa sawit yang jadi salah satu andalan Indonesia.

Baca Selengkapnya
Keputusan MK Tolak Gugatan Sengketa Pilpres Bakal Beri Dampak ke Ekonomi Indonesia, Begini Gambarannya
Keputusan MK Tolak Gugatan Sengketa Pilpres Bakal Beri Dampak ke Ekonomi Indonesia, Begini Gambarannya

MK Tolak Gugatan Sengketa Pilpres, Para Pengusaha Beri Tanggapan Seperti Ini

Baca Selengkapnya
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024
Jokowi Akui Banyak Pelaku Bisnis Khawatir Politik Indonesia Panas Jelang Pemilu 2024

Jokowi bersyukur karena pelaksanaan pemilihan umum 2024 berjalan lancar. Jokowi menargetkan arus modal masuk dan investasi kembali masuk ke Indonesia.

Baca Selengkapnya
Menguak Jejak Kejayaan Perkebunan Kapuk di Tanah Jawa, Dulu Mampu Memenuhi 85 Persen Kebutuhan Kapuk Dunia
Menguak Jejak Kejayaan Perkebunan Kapuk di Tanah Jawa, Dulu Mampu Memenuhi 85 Persen Kebutuhan Kapuk Dunia

Industri kapuk mengalami kemunduran karena masyarakat lebih suka memakai Kasur dengan bahan dasar busa dan pegas.

Baca Selengkapnya