Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pencegahan Stunting Bisa Dilakukan Sejak Anak Masih di Dalam Kandungan

Pencegahan Stunting Bisa Dilakukan Sejak Anak Masih di Dalam Kandungan ilustrasi ibu hamil. ©www.popsugar.com

Merdeka.com - Salah satu masalah kesehatan yang rentan dialami seorang anak adalah stunting. Hal ini merupakan sebuah hal yang rentan terjadi dan bisa dicegah sejak dini.

Kondisi stunting pada anak dapat dicegah sejak di dalam kandungan. Seperti disampaikan Ketua Yayasan Kesehatan Perempuan Zumrotin K. Susilo, triwulan pertama janin dalam kandungan adalah masa yang sangat strategis karena di saat itulah proses pembangunan organ penting seperti otak dan jantung terjadi.

“Jadi untuk calon ibu jangan diikuti rasa nggak doyan makan karena mual. Paksakan makan bukan hanya untuk diri sendiri tapi juga untuk janin yang dikandung agar kualitasnya bagus dan tidak terjadi stunting,” ujar Zumrotin beberapa waktu lalu.

Zumrotin pun mengatakan, penggunaan logika sangat dibutuhkan agar tidak kalah dengan nafsu makan yang rendah.

Menurutnya, calon ibu juga harus menjaga kesehatan sejak usia remaja. Dimulai dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang, olahraga, dan tidak mengonsumsi rokok atau minuman keras.

Ibu hamil juga memerlukan pendekatan Komunikasi, Informasi, dan Edukasi (KIE) yang baik dan tepat. Upaya promosi dan prevensi dalam layanan kesehatan khususnya kesehatan reproduksi bisa digali sejak usia remaja.

Berbagai upaya pencegahan stunting pada akhirnya akan menjadi kunci dalam membangun sumber daya manusia yang sehat.

Cegah Pernikahan Dini

Upaya yang tak kalah penting dalam mengurangi kasus stunting adalah dengan mencegah terjadinya pernikahan dini. Salah satu penyebab stunting adalah kesiapan seorang perempuan untuk hamil yang dilihat dari segi usia. Ibu yang terlalu muda memiliki risiko besar melahirkan anak dengan stunting.

“Maka hindarilah menikah di usia muda bahkan hamil di bawah usia 19 tahun. Idealnya hamil itu di usia 25 tahun, 23 tahun masih oke lah. Ketika semua alat reproduksi sudah matang maka Anda sudah siap ditempeli janin di rahim,” terangnya.

Hal lain yang perlu diperhatikan untuk kesehatan ibu dan bayi adalah air bersih dan sanitasi yang bagus.

"Sanitasi yang tidak baik akan menyebabkan stunting akibat air kotor yang dikonsumsi ibu hamil," tandasnya.

Reporter: Ade Nasihudin Al AnsoriSumber: Liputan6.com

(mdk/RWP)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Stunting Adalah Gangguan Pertumbuhan pada Anak, Berikut Gejala dan Cara Mencegahnya

Stunting Adalah Gangguan Pertumbuhan pada Anak, Berikut Gejala dan Cara Mencegahnya

Stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak akibat kurangnya asupan makanan yang bergizi dan infeksi kronis pada periode pertumbuhan mereka.

Baca Selengkapnya
Tiga Cara Mengenali Anak Mengalami Stunting

Tiga Cara Mengenali Anak Mengalami Stunting

Dokter menekankan agar balita yang terdeteksi pendek segera dirujuk ke puskesmas atau RS terdekat

Baca Selengkapnya
Momen Seru Atikoh Ganjar Berbagi Cerita Penanganan Stunting hingga Beri Telur ke Ibu Hamil di Bantul

Momen Seru Atikoh Ganjar Berbagi Cerita Penanganan Stunting hingga Beri Telur ke Ibu Hamil di Bantul

Pembagian telur itu dilakukan usai Atikoh berdialog dengan ibu-ibu pengajian dan wanita hamil dari Kecamatan Banguntapan, Bantul.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tekan Stunting, Dinkes DIY Adakan Gerakan Aksi Bergizi di Sekolah

Tekan Stunting, Dinkes DIY Adakan Gerakan Aksi Bergizi di Sekolah

Dinkes DIY menekankan pemberian nutrisi pada remaja putri agar tidak melahirkan anak stunting

Baca Selengkapnya
Di Nabire, Kepala BKKBN Kasih Tips Jitu Agar Anak Tidak Stunting

Di Nabire, Kepala BKKBN Kasih Tips Jitu Agar Anak Tidak Stunting

Dokter Hasto mengajak lintas sektor untuk memasifkan intervensi

Baca Selengkapnya
Belajar dari Kampar Turunkan Angka Stunting

Belajar dari Kampar Turunkan Angka Stunting

Keberhasilan Kabupaten Kampar turunkan angka prevalensi stunting menjadi sorotan

Baca Selengkapnya
Kondisi Permasalahan Sampah, Kualitas Air dan Gizi di Indonesia

Kondisi Permasalahan Sampah, Kualitas Air dan Gizi di Indonesia

Pengelolaan sampah secara berkelanjutan masih perlu menjadi perhatian serius di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Perbankan Turun Tangan Atasi Stunting di Jakarta, Ini Upaya Dilakukan

Perbankan Turun Tangan Atasi Stunting di Jakarta, Ini Upaya Dilakukan

Program penyuluhan dan penanganan stunting ini merupakan bentuk dukungan terhadap program kerja Pemprov DKI Jakarta terkait dengan penanganan stunting.

Baca Selengkapnya
Cegah Stunting, Anies: Enggak Cukup Kasih Makan Siang Anak Gratis

Cegah Stunting, Anies: Enggak Cukup Kasih Makan Siang Anak Gratis

Untuk mencegah stunting, ibu hamil harus mendapatkan asupan gizi yang mencukupi.

Baca Selengkapnya