Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengapa Kanker Hati Bisa Menyerang Anak Muda Seperti Gebi Ramadhan

Mengapa Kanker Hati Bisa Menyerang Anak Muda Seperti Gebi Ramadhan Gebi Ramadhan. ©instagram.com/gebi_ramadhan

Merdeka.com - Meninggalnya komika Gebi Ramadhan karena kanker hati menimbulkan pertanyaan kepada banyak orang. Bagaimana mungkin pada usia yang masih sangat muda, penyakit kanker hati bisa diderita oleh Gebi?

Menurut dokter spesialis penyakit dalam Irsan Hasan, kanker hati memang bisa menyerang usia muda tapi dengan jenis yang mungkin berbeda. Anak-anak biasanya dengan jenis hepatoblastoma. Sementara pada mereka yang usia muda belasan tahun atau seperti usia Gebi yang sering ditemui adalah hepatocellular carcinoma.

"Pasien saya yang terkena kanker hati ada yang usianya belasan, ada yang 18 tahun dan ada yang seusia seperti Gebi ini," kata Irsan Hasan.

Dalam praktiknya sehari-hari, Irsan kerap menemukan pasien yang datang terkena kanker hati karena terinfeksi hepatitis B dari sang ibu. Seperti diketahui virus hepatitis B merupakan penyakit yang bisa diturunkan dari ibu ke bayi.

Orang yang terinfeksi hepatitis B terkadang tidak merasakan gejala penyakit tersebut. Mereka yang ketahuan terinfeksi banyak yang merasa kaget karena merasa badannya sehat-sehat saja.

"Saya sering mendengar pasien-pasien berkomentar seperti itu. Hati tidak punya saraf. Ketika ada gangguan, gejala yang ada tidak dirasakan secara langsung," kata Irsan di kesempatan berbeda.

Orang yang terinfeksi hepatitis B, kemungkinan terkena kanker hati meningkat menjadi 25-45 persen selama hidupnya seperti dikutip laman Hepatitis B Foundation.

Kanker hati jarang diketahui di stadium awal. Biasanya, ketika sudah muncul gejala sakit perut bagian kanan atau tengah serta mual dan muntah baru orang yang mengalaminya datang ke dokter. Itu pun tidak langsung diketahui penyebabnya.

"Banyak pasien kanker hati yang datang ke saya setelah sebelumnya ke 2-3 dokter," kata Irsan.

Sehingga, sering sekali pasien datang dalam kondisi sudah amat sulit diobati. Karena kanker di hati sudah besar sekali.

Terkait eratnya hubungan antara hepatitis B dengan kanker hati, Irsan mengingatkan untuk melakukan pemeriksaan hepatitis B ketika medical check-up.

"Jangan lupa kalau medical check-up jangan cuma darah tapi juga USG sehingga bisa ketahuan," pesannya.

Pemeriksaan penting dilakukan mengingat ada sekitar 7,1 persen dari total populasi penduduk Indonesia terinfeksi hepatitis B.

Reporter: benedikta DesideriaSumber: Liputan6.com

(mdk/RWP)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jenis Kanker yang Umum Menyerang Anak, Ketahui Penyebab dan Gejalanya

Jenis Kanker yang Umum Menyerang Anak, Ketahui Penyebab dan Gejalanya

Kanker adalah penyakit yang ditakuti oleh banyak orang, terutama orang tua yang memiliki anak. Ya, kanker bisa menyerang siapa saja, termasuk anak-anak.

Baca Selengkapnya
Kenali dan Waspadai Gejala Kanker pada Anak

Kenali dan Waspadai Gejala Kanker pada Anak

Kanker merupakan penyakit yang identik dengan orang tua, walau begitu, masalah kesehatan ini juga dapat dialami oleh anak-anak.

Baca Selengkapnya
Mengapa Semakin Banyak Anak Muda yang Mengidap Kanker di Saat Ini?

Mengapa Semakin Banyak Anak Muda yang Mengidap Kanker di Saat Ini?

Pada beberapa waktu terakhir, terdapat peningkatan jumlah pengidap kanker usia muda. Ini penyebab terjadinya peningkatan jumlah pengidap kanker tersebut.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mengenal Berbagai Gejala Kanker Serviks dan Langkah Pertama yang Penting Dilakukan Jika Mendeteksinya

Mengenal Berbagai Gejala Kanker Serviks dan Langkah Pertama yang Penting Dilakukan Jika Mendeteksinya

Semakin dini mengetahui dan menangani berbagai gejala kanker serviks, maka tingkat kesembuhannya pun juga bisa lebih meningkat.

Baca Selengkapnya
3 Kebiasaan Anak Rantau Ini Bisa Bikin Kesehatan Lambung dan Liver Jadi Terganggu, Hindari Mulai Sekarang!

3 Kebiasaan Anak Rantau Ini Bisa Bikin Kesehatan Lambung dan Liver Jadi Terganggu, Hindari Mulai Sekarang!

Sederet kebiasaan ini dianggap dapat mengganggu kesehatan lambung dan liver, lho.

Baca Selengkapnya
Kanker Tiroid adalah Kanker yang Menyerang Kelenjar Tiroid, Ketahui Gejala dan Penyebabnya

Kanker Tiroid adalah Kanker yang Menyerang Kelenjar Tiroid, Ketahui Gejala dan Penyebabnya

Kanker tiroid adalah kanker yang menyerang kelenjar tiroid. Kanker ini berkembang ketika sel bermutasi dan bisa menyebar bagian tubuh lainnya.

Baca Selengkapnya
Berjuang Lawan Kanker, Perempuan Ini Tak Kuasa Tahan Tangis Relakan Rambut Indahnya

Berjuang Lawan Kanker, Perempuan Ini Tak Kuasa Tahan Tangis Relakan Rambut Indahnya

Tak ada yang tahu kemana nasib membawa hidup seseorang di masa depan.

Baca Selengkapnya
Ibu Bunuh Anak Kandung di Bekasi Sempat Benturkan Kepala ke Tembok Rutan, Mengaku Nabi & Bicara Kiamat

Ibu Bunuh Anak Kandung di Bekasi Sempat Benturkan Kepala ke Tembok Rutan, Mengaku Nabi & Bicara Kiamat

Atas rekomendasi dokter, ibu muda rekomendasi dokter, ibu muda itu membutuhkan perawatan sekitar dua minggu.

Baca Selengkapnya
7 Hal Sehari-Hari yang Tak Disangka Bisa Jadi Penyebab Kanker

7 Hal Sehari-Hari yang Tak Disangka Bisa Jadi Penyebab Kanker

Kesalahan gaya hidup yang kita miliki bisa menjadi penyebab sejumlah masalah kesehatan termasuk munculnya kanker.

Baca Selengkapnya