Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mana yang lebih menyehatkan untuk tubuh, air hangat atau air dingin?

Mana yang lebih menyehatkan untuk tubuh, air hangat atau air dingin? Ilustrasi minum air. BT.com

Merdeka.com - Air minum tak bisa dipisahkan dari kehidupan manusia. Tanpanya, tubuh tak bisa berfungsi sebagaimana mestinya. Sebab sekitar 70% tubuh manusia terdiri dari cairan.

Selain untuk meningkatkan sirkulasi darah, air juga membantu dalam membawa nutrisi penting yang berasal dari makanan ke berbagai organ melalui jaringan. Di tengah suhu yang panas, tubuh pun perlu air untuk menurunkan suhu.

Sebagian besar orang percaya bahwa minum air hangat katanya lebih menyehatkan untuk tubuh. Benarkah demikian? Sebelum berdebat, mari kita simak dahulu penjelasannya.

Manfaat sehat air hangat

Air hangat menyimpan sejumlah khasiat untuk kesehatan tubuh, di antaranya:

Mendukung sistem pencernaanPengobatan China kuno dan Ayurveda percaya bahwa minum air hangat di pagi hari akan mengaktifkan sistem pencernaan, mencegah sembelit, dan merangsang aliran darah ke usus.

Detoksifikasi tubuhMinum air hangat yang dicampur dengan perasan jeruk lemon adalah cara terbaik untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuhmu.

Melegakan hidung tersumbatJika kamu sedang menderita pilek, minum air hangat akan berfungsi sebagai ekspektoran alami karena membantu mengeluarkan dahak dan melegakan pernapasan.

Mengurangi nyeriSaat tubuhmu sedang terasa nyeri semua, minumlah air hangat. Suhunya yang hangat akan meningkatkan sirkulasi darah di jaringan tubuh dan mengurangi rasa sakit.

Manfaat sehat air dingin

Sama seperti air hangat, air dingin pun memiliki manfaat sehat seperti:Menyegarkan tubuhKetika kamu baru saja melakukan olahraga dengan latihan yang intens, minumlah air dingin sesudahnya untuk menyegarkan tubuhmu.Menurunkan suhu tubuhSinar matahari yang terik menyengat akan menguras semua energi. Itulah sebabnya banyak orang pingsan saat terserang hawa panas. Oleh karena itu kamu butuh minuman dingin untuk menurunkan suhu tubuh.Menurunkan berat badanTak banyak yang tahu bahwa minum air dingin ternyata berkhasiat untuk menurunkan berat badan. Alasannya air dingin akan meningkatkan metabolisme tubuh untuk pembakaran lemak. Efek yang sama juga bisa kamu dapat dari minum mandi air dingin.

Jadi, mana yang lebih sehat untuk tubuhmu?

Ternyata kedua jenis minuman ini masing-masing memiliki manfaat sehat untuk tubuh ya. Namun masih menurut Ayurveda dan pengobatan China tradisional, air dingin dipercaya bisa menyebabkan kontraksi otot. Sedangkan air hangat membantu meningkatkan sirkulasi darah dan meningkatkan organ-organ internal. Oleh karena itu banyak ahli kesehatan yang kemudian menyarankan untuk mengonsumsi air hangat. Namun jika suhu udara benar-benar panas, kamu butuh air dingin untuk menenangkan tubuhmu. Sehingga kamu pun harus cerdas untuk menyesuaikan konsumsi air putih dengan apa yang tubuhmu perlukan.

Kapan saat yang tepat untuk minum air dingin atau air hangat?

Ada beberapa kondisi yang tidak memperbolehkanmu untuk minum air dingin seperti sehabis makan karena bisa menyebabkan gangguan pencernaan, sebab banyak energi yang akan dihabiskan untuk meningkatkan suhu tubuh.Sebaliknya, setelah olahraga, hindari minum air hangat karena suhu tubuh sudah tinggi. Sehingga waktu terbaik untuk minum air dingin adalah saat suhu tubuhmu tinggi.Jadi, sesuaikan dengan kebutuhanmu ya!

(mdk/feb)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Antara Mandi Air Hangat dan Air Dingin, Manakah yang Lebih Sehat?
Antara Mandi Air Hangat dan Air Dingin, Manakah yang Lebih Sehat?

Penting untuk memperhatikan suhu air, durasi mandi, dan reaksi tubuh Anda terhadap pilihan mandi Anda.

Baca Selengkapnya
10 Manfaat Air Kelapa Muda yang Cocok Segarkan Tubuh saat Berbuka Puasa
10 Manfaat Air Kelapa Muda yang Cocok Segarkan Tubuh saat Berbuka Puasa

Air kelapa muda merupakan salah satu alternatif minuman yang sehat dan menyegarkan untuk dikonsumsi kala berbuka puasa. Ketahui sejumlah manfaat kesehatannya.

Baca Selengkapnya
13 Manfaat Daun Binahong bagi Kesehatan Tubuh & Begini Cara Mengolah yang Tepat
13 Manfaat Daun Binahong bagi Kesehatan Tubuh & Begini Cara Mengolah yang Tepat

Daun binahong memiliki berbagai macam manfaat yang baik bagi kesehatan. Berikut manfaat daun binahong dan cara mengolahnya yang tepat.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ibu Menyusui Dilarang Minum Air Dingin Nanti Anak Pilek, Ternyata Begini Penjelasan Sebenarnya
Ibu Menyusui Dilarang Minum Air Dingin Nanti Anak Pilek, Ternyata Begini Penjelasan Sebenarnya

Suhu ASI juga diatur untuk menyamakan suhu tubuh sang ibu sehingga nyaman dikonsumsi oleh bayi.

Baca Selengkapnya
Dampak Negatif Minum Air Dingin Setiap Hari, Bisa Ganggu Pencernaan
Dampak Negatif Minum Air Dingin Setiap Hari, Bisa Ganggu Pencernaan

Minum air dingin setiap hari mungkin terasa menyegarkan dan menyenangkan. Namun jika Anda meminumnya setiap hari bisa membawa dampak negatif bagi tubuh.

Baca Selengkapnya
5 Dampak Air Hujan bagi Kesehatan Kulit, Bisa Sebabkan Jerawat hingga Alergi
5 Dampak Air Hujan bagi Kesehatan Kulit, Bisa Sebabkan Jerawat hingga Alergi

Air hujan yang turun dari langit tidak selalu bersih. Air hujan bisa mengandung berbagai kotoran, polutan, bakteri, jamur, atau alergen yang bisa menempel.

Baca Selengkapnya
9 Kondisi yang Bisa Membuatmu Lebih Sering Buang Air Besar Dibanding Biasanya
9 Kondisi yang Bisa Membuatmu Lebih Sering Buang Air Besar Dibanding Biasanya

Buang air besar lebih sering dibanding biasanya bisa terjadi akibat sejumlah hal atau perubahan yang kita lakukan.

Baca Selengkapnya
5 Manfaat Air Rebusan Daun Salam, Bisa Cegah Gula Darah hingga Kolesterol Naik
5 Manfaat Air Rebusan Daun Salam, Bisa Cegah Gula Darah hingga Kolesterol Naik

Selain memberikan sentuhan istimewa pada hidangan, daun salam juga bermanfaat dalam mengatur kadar gula darah serta kolesterol dalam tubuh, lho!

Baca Selengkapnya
Bukan Hanya Segar, Air Kelapa Juga Diklaim Mampu Turunkan Darah Tinggi
Bukan Hanya Segar, Air Kelapa Juga Diklaim Mampu Turunkan Darah Tinggi

Kelapa memiliki beragam manfaat untuk kesehatan. Salah satunya adalah kemampuannya menurunkan tekanan darah tinggi. Berikut adalah penjelasannya.

Baca Selengkapnya