Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

9 Tanda menopause dini yang wajib diwaspadai

9 Tanda menopause dini yang wajib diwaspadai Ilustrasi menopause. ©2013 Merdeka.com/Shutterstock/baki

Merdeka.com - Menopause adalah kondisi berhentinya perdarahan dan siklus menstruasi, yang menandai akhir dari masa reproduksi wanita. Menopause umumnya terjadi pada wanita di usia 40-an atau 50-an. Tetapi, tahukah Anda bahwa kini banyak wanita yang mengalami menopause lebih dini. Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk tekanan kerja dan stres. Nah, berikut adalah tanda-tanda wanita mengalami menopause dini, seperti dilansir Boldsky.

1. Kekeringan vagina

Ketika mengalami siklus hormonal, vagina akan selalu dilumasi dengan baik. Tetapi jika vagina menjadi kering untuk jangka waktu yang cukup lama, itu bisa berarti Anda telah mendekati menopause.

2. Sensasi terbakar

Ini adalah tanda yang paling umum dari menopause. Jika Anda masih dalam usia dua puluhan dan merasa seperti telinga Anda terbakar, Anda perlu segera ke dokter.

3. Perubahan suasana hati

Banyak wanita mengalami perubahan suasana hati di mana mereka merasa mudah marah, sedih dan melankolis. Mereka juga sering merasa tertekan dan bahkan memiliki pikiran untuk bunuh diri kadang-kadang.

4. Perubahan pola tidur

Beberapa wanita mengeluhkan bahwa mereka tidak dapat tidur nyenyak karena depresi atau gejolak hormonal. Perubahan pola tidur ini dapat mempengaruhi suasana hati, produktivitas kerja dan juga hubungan pribadi.

5. Gairah seks yang rendah

Pada usia 20-an dan 30-an, dorongan seksual wanita seharusnya sedang berada di puncak. Tetapi jika Anda telah menghindari seks dan membuat banyak alasan untuk mengalihkan perhatian pasangan, Anda perlu segera memeriksakan kadar hormon Anda.

6. Menstruasi tidak teratur

Ketika siklus menstruasi menjadi tidak teratur secara tiba-tiba, Anda perlu berkonsultasi dengan dokter. Periode menstruasi yang tidak teratur adalah bukti konklusif dari menopause dini.

7. Rendah kalsium

Ketika tingkat estrogen berkurang dalam tubuh, tulang mulai kehilangan kalsium. Jadi jika Anda mengalami sakit sendi atau tulang yang lemah, itu bisa berarti masa menopause sedang mendekati Anda.

8. Palpitasi

Hormon reproduksi wanita melindungi jantung dari kerusakan. Ketika masa menopause sudah dekat, kondisi itu akan mulai mempengaruhi kesehatan jantung. Palpitasi adalah tanda masalah jantung.

9. Infertilitas

Jika kadar hormon dan menstruasi menjadi tidak teratur, Anda akan memiliki kesulitan untuk hamil. Infertilitas atau ketidaksuburan menjadi hal yang umum di antara wanita yang mendekati menopause dini.

Inilah sembilan tanda menopause dini yang perlu diwaspadai oleh wanita. Ingat, lebih mencegah sejak dini daripada Anda menyesal di kemudian hari!

(mdk/des)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Menopause Dini: Penyebab, Ciri-ciri, Faktor Risiko, dan Cara Mencegahnya

Menopause Dini: Penyebab, Ciri-ciri, Faktor Risiko, dan Cara Mencegahnya

Menopause dini adalah kondisi ketika seorang wanita mengalami menopause sebelum usia 40 tahun.

Baca Selengkapnya
8 Tanda Kadar Estrogen Rendah yang Patut Diketahui, Ini Dampaknya

8 Tanda Kadar Estrogen Rendah yang Patut Diketahui, Ini Dampaknya

Kadar estrogen rendah dapat memiliki dampak signifikan pada kesehatan dan kesejahteraan perempuan.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Permasalahan Pubertas dari Sisi Kesehatan, Ketahui Tips Berikut Ini

Cara Mengatasi Permasalahan Pubertas dari Sisi Kesehatan, Ketahui Tips Berikut Ini

Merdeka.com merangkum informasi tentang cara mengatasi masalah pubertas dari sisi kesehatan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
6 Cara Meningkatkan Hormon Estrogen pada Wanita, Kenali Fungsinya

6 Cara Meningkatkan Hormon Estrogen pada Wanita, Kenali Fungsinya

Estrogen berperan pada kesehatan reproduksi, siklus menstruasi, dan karakteristik seksual wanita.

Baca Selengkapnya
Bukan Hanya Kehamilan, 7 Kondisi Ini Juga Bisa Jadi Penyebab Menstruasi Terlambat

Bukan Hanya Kehamilan, 7 Kondisi Ini Juga Bisa Jadi Penyebab Menstruasi Terlambat

Waspadai gejalanya jika sering mengalami menstruasi terlambat.

Baca Selengkapnya
Doa Mandi Junub untuk Perempuan, Pahami Tata Caranya dengan Lengkap

Doa Mandi Junub untuk Perempuan, Pahami Tata Caranya dengan Lengkap

Ini akan menjadi salah satu syarat wajib menyucikan kembali tubuh Anda khususnya kaum hawa usai mengalami menstruasi, nifas dan lain-lain.

Baca Selengkapnya
5 Cara Mengatasi Sakit Pinggang Saat Haid, Mudah Dilakukan

5 Cara Mengatasi Sakit Pinggang Saat Haid, Mudah Dilakukan

Sakit pinggang saat haid atau dismenore adalah kondisi yang umum dialami oleh banyak wanita selama menstruasi.

Baca Selengkapnya
Doa Agar Cepat Haid dan Terhindar dari Penyakit, Kaum Hawa Wajib Tahu

Doa Agar Cepat Haid dan Terhindar dari Penyakit, Kaum Hawa Wajib Tahu

Doa memohon kepada Allah SWT agar diberi kelancaran dalam menstruasi dan dihindarkan dari penyakit.

Baca Selengkapnya
4 Doa Haid Lancar Menurut Ajaran Islam , Kaum Hawa Wajib Tahu Agar Terhindar dari Penyakit

4 Doa Haid Lancar Menurut Ajaran Islam , Kaum Hawa Wajib Tahu Agar Terhindar dari Penyakit

Berikut doa haid lancar menurut ajaran agama Islam.

Baca Selengkapnya