Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

4 Zat stimulan ini bersembunyi dalam teh

4 Zat stimulan ini bersembunyi dalam teh Ilustrasi teh. ©Shutterstock.com/Tomislav Pinter

Merdeka.com - Teh adalah salah satu minuman yang dinikmati oleh banyak orang sebagai teman membaca buku, bersantai, atau ngobrol. Namun tak banyak yang mengetahui bahwa dalam minuman yang familiar ini terdapat empat zat stimulan yang tak dikenali.

Zat stimulan adalah zat yang memberikan efek rangsangan pada tubuh dan otak manusia. Zat ini bisa meningkatkan kewaspadaan atau memberikan efek lainnya pada tubuh. Lantas, zat stimulan apa saja yang selama ini ada dalam teh? Ini dia penjabarannya, seperti dilansir oleh Care2 (21/02).

1. Kafein

Bukan rahasia jika teh juga mengandung kafein. Kafein menyebabkan adanya rangsangan pada sistem saraf pusat dan meningkatkan kewaspadaan serta mengurangi rasa lelah dalam tubuh. Namun perlu diketahui bahwa kafein yang terdapat dalam teh sangat berbeda dengan kafein dalam kopi. Jumlah kafein yang terdapat dalam teh sangat jauh lebih sedikit dibandingkan dengan yang terdapat dalam kopi. Selain itu, kafein dalam teh 'membangunkan' kewaspadaan otak dengan cara yang lebih halus dibandingkan kafein pada kopi.

2. Theophylline

Theophylline berkaitan dengan kafein dan keduanya berada dalam kelas organik yang sama, yaitu Xanthines. Theophylline memberikan efek menenangkan pada otot pernapasan, sehingga menyebabkan seseorang lebih mudah bernapas dan meningkatkan kontraksi serta detak jantung.

3. Theobromine

Sama dengan Theophylline,  Theobromine juga berkaitan dengan kafein dan terdapat dalam kelas organik Xanthines. Theobromine juga memberikan efek rangsangan pada jantung dan membantu aliran darah lebih lancar. Theophylline dan Theobromine sangat baik untuk menurunkan tekanan darah dan memberikan efek diuretik pada tubuh.

4. L-Theanine

Zat yang terakhir ini merupakan zat stimulan yang paling menarik di antara zat lainnya. L-Theanine adalah jenis asam amino unik yang seringkali ditemukan dalam tanaman teh dan memiliki kemampuan untuk melewati penghalang darah pada otak. Pada manusia, L-theanin meningkatkan produksi gelombang otak Alpha yang mampu memberikan ketenangan. Kemungkinan hal ini yang menyebabkan efek teh berbeda dengan kafein. L-theanin bisa mempengaruhi saraf di otak dan jika dikombinasikan dengan kafein akan meningkatkan fungsi kognitif serta kewaspadaan.

Keempat zat stimulan di atas bisa membuat Anda merasa waspada namun juga tenang di waktu bersamaan. Bagi Anda yang membutuhkan asupan kafein yang lebih ringan, teh bisa menjadi pilihan ideal untuk Anda. Teh bisa meningkatkan fokus dan kemampuan kognitif, namun lebih ringan dari kopi.

(mdk/kun)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7 Jenis Teh yang Dipercaya Punya Khasiat Ampuh Kendalikan Asam Lambung dan Lancarkan Pencernaan
7 Jenis Teh yang Dipercaya Punya Khasiat Ampuh Kendalikan Asam Lambung dan Lancarkan Pencernaan

Ternyata, sejumlah varietas teh herbal dapat membantu menyeimbangkan kadar asam lambung yang sedang meningkat.

Baca Selengkapnya
Seberapa Besar Pengaruh Kesehatan dari Menambah Gula pada Kopi dan Teh Kita?
Seberapa Besar Pengaruh Kesehatan dari Menambah Gula pada Kopi dan Teh Kita?

Konsumsi teh dan kopi yang diambah pemanis bisa tetap aman asal buatan kita sendiri.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Sakit Kepala yang Ampuh, Ternyata Menggunakan Teh Jenis Ini
Cara Mengatasi Sakit Kepala yang Ampuh, Ternyata Menggunakan Teh Jenis Ini

Apakah minum teh berdampak positif pada sakit kepala atau justru memperburuknya?

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
7 Jenis Buah yang Mengandung Zat Besi, Ketahui Manfaatnya
7 Jenis Buah yang Mengandung Zat Besi, Ketahui Manfaatnya

Zat besi berperan dalam metabolisme energi, fungsi kognitif, dan dukungan sistem kekebalan tubuh.

Baca Selengkapnya
5 Jenis Teh untuk Sembuhkan Sakit Tenggorokan, Murah dan Manjur!
5 Jenis Teh untuk Sembuhkan Sakit Tenggorokan, Murah dan Manjur!

Penyakit pada tenggorokan bisa diredakan dengan minuman alami seperti teh jahe yang dapat disajikan di rumah. Mari lihat ragam minuman yang bisa dipersiapkan!

Baca Selengkapnya
Suplemen dan Vitamin yang Disebut Efektif Cegah Naiknya Gula Darah
Suplemen dan Vitamin yang Disebut Efektif Cegah Naiknya Gula Darah

Ada beberapa jenis suplemen dan vitamin yang dapat membantu mencegah peningkatan kadar glukosa dalam darah. Ayo lihat apa saja!

Baca Selengkapnya
9 Minuman yang Baik untuk Tingkatkan Imun, Jaga Tubuh dari Serangan Penyakit
9 Minuman yang Baik untuk Tingkatkan Imun, Jaga Tubuh dari Serangan Penyakit

Minuman untuk meningkatkan imun tubuh adalah minuman yang mengandung zat-zat yang dapat membantu menjaga dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Baca Selengkapnya
4 Jenis Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi Bersamaan dengan Teh atau Kopi
4 Jenis Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi Bersamaan dengan Teh atau Kopi

Sejumlah makanan dan minuman ternyata tidak boleh dikonsumsi bersamaan dengan teh dan kopi.

Baca Selengkapnya
8 Manfaat Daun Jarak bagi Kesehatan Tubuh Beserta Efek Sampingnya
8 Manfaat Daun Jarak bagi Kesehatan Tubuh Beserta Efek Sampingnya

Berikut manfaat daun jarak bagi kesehatan tubuh beserta efek sampingnya yang masih belum diketahu banyak orang.

Baca Selengkapnya