Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tebar pesona Ahmad Dhani biar dicintai warga DKI

Tebar pesona Ahmad Dhani biar dicintai warga DKI Ahmad Dhani maju Cagub DKI. ©2016 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Musisi Ahmad Dhani menggelar syiar dan konser musik bertajuk 'Kasidah Cinta' di Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara. Jelas Dhani yang digadang-gadang bakal maju di pemilihan gubernur DKI mau menarik simpati warga.

Sejumlah janji manis pun diungkapkan Dhani jika terpilih menggantikan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Pertama mantan suami Maia Estianty itu bakal membereskan soal sopir angkot dan metromini dalam waktu seminggu.

Masalah kemacetan, pentolan grup band Dewa itu mengaku akan menyiapkan Satgas. Untuk mengurainya, dia membuat program, yakni fly over all over Jakarta, dalam tempo waktu 10 tahun.

"Yang lain zero growth terhadap jumlah kendaraan pribadi. Semua yang sudah punya mobil, enggak boleh beli mobil lagi. Banjir saya pada tenaga ahli Belanda," ujarnya.

Dia juga tak mau meniru gaya kepemimpinan Ahok. Ayah Al, El dan Dul ini mencontohkan soal penertiban Kalijodo dan sampah kulit kabel di gorong-gorong. Baginya tak pantas TNI dilibatkan.

"Masa TNI ngurusin PSK? Masa TNI juga ngurusin got? Kalau saya, dalam mengusir Kalijodo, saya tak akan melibatkan hal-hal yang berbau pamer kekuatan."

Janji lain Dhani jika terpilih adalah meningkatkan gaji RT dan RW di tiap wilayah di Jakarta. Dengan gaji tinggi, Dhani berharap RT RW dapat bekerja lebih baik sehingga sinergi dengan kelurahan dan kecamatan bisa berjalan.

"Untuk RT dan RW, kita mau coba asumsi setiap RT diberikan gaji Rp 5 juta perbulan, dan setiap RW diberikan Rp 10 juta per bulan," katanya.

Selain itu, lanjutnya, fungsi RT/ RW ialah menemukan kafe remang-remang atau prostitusi online. "Jadi sangat mungkin RT RW digaji Rp 5 juta Rp 10 juta. Bisa jadi masyarakat kondusif, bebas narkoba, bebas prostitusi dan online. Jakarta jadi bebas terorisme," jelasnya.

Terakhir, Dhani mengatakan warga layak mendapatkan kesehatan yang lebih baik. Bagi Dhani yang terpenting adalah rakyat bisa hidup lebih tenang dan sejahtera.

"Yang penting rakyat terhibur, rakyat tidak lapar, rakyat tidak susah, secara global ya, dapat pendidikan yang lebih baik dari kota-kota yang lain, itu harus," tandasnya.

Semoga Dhani tidak lupa dengan janjinya jika kelak ditakdirkan menjadi gubernur DKI.

(mdk/did)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gerindra Pertimbangkan Pentolan Dewa 19 Ahmad Dhani Maju Pilwakot Surabaya

Gerindra Pertimbangkan Pentolan Dewa 19 Ahmad Dhani Maju Pilwakot Surabaya

Ahmad Dhani masih fokus pada pencalonannya di Dapil Jatim I DPR RI.

Baca Selengkapnya
Ketua DPP NasDem Ingatkan Masyarakat Pilih Pemimpin Bukan karena Penampilan Lucu

Ketua DPP NasDem Ingatkan Masyarakat Pilih Pemimpin Bukan karena Penampilan Lucu

Taufik mengingatkan kepada masyarakat untuk memilih presiden dan wakil presiden berdasarkan kemampuan mengatasi permasalahan bangsa.

Baca Selengkapnya
Kunjungi PGI, Yenny Wahid ingin Umat Kristiani Dukung Ganjar Karena Alasan Ini

Kunjungi PGI, Yenny Wahid ingin Umat Kristiani Dukung Ganjar Karena Alasan Ini

Anak Presiden ke-4 RI KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) ini berkelakar. Alasan untuk memilih Ganjar karena berasal dari Jawa Tengah

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mendagri Tito Tegaskan Gubernur Daerah Khusus Jakarta Dipilih Bukan Ditunjuk Presiden

Mendagri Tito Tegaskan Gubernur Daerah Khusus Jakarta Dipilih Bukan Ditunjuk Presiden

Mendagri Tito Karnavian menegaskan Gubernur DKJ dipilih langsung oleh rakyat bukan ditunjuk Presiden.

Baca Selengkapnya
DKPP Resmikan Kantor Baru, Kemendagri: Semoga Semakin Efisien Menjalankan Tugas

DKPP Resmikan Kantor Baru, Kemendagri: Semoga Semakin Efisien Menjalankan Tugas

DKPP diharapkan bisa bekerja secara lebih nyaman, melaksanakan tanggung jawab sepenuhnya,

Baca Selengkapnya
Jokowi Tegaskan Gubernur DKI Jakarta Dipilih Rakyat

Jokowi Tegaskan Gubernur DKI Jakarta Dipilih Rakyat

Jokowi menyampaikannya dalam rapat membahas RUU DKJ bersama para menteri Kabinet Indonesia Maju.

Baca Selengkapnya
Dinas Perdana, AHY Dampingi Jokowi Resmikan Bendungan Lokak di Sulut

Dinas Perdana, AHY Dampingi Jokowi Resmikan Bendungan Lokak di Sulut

AHY mengatakan ingin meninjau langsung kantor-kantor Kementerian ATR/BPN yang ada di daerah.

Baca Selengkapnya
Kolonel TNI Ajudan Presiden Tolak Dijadikan Jenderal, Ternyata ini Alasannya

Kolonel TNI Ajudan Presiden Tolak Dijadikan Jenderal, Ternyata ini Alasannya

Presiden sudah akan menaikkan pangkatnya bulan Agustus. Tapi dia menolak kesempatan langka menjadi jenderal.

Baca Selengkapnya
PKS DKI Usung Sohibul Iman, Eks Wakil Ketua DPRD hingga Mardani Ali Sera untuk Pilkada DKI

PKS DKI Usung Sohibul Iman, Eks Wakil Ketua DPRD hingga Mardani Ali Sera untuk Pilkada DKI

Tetapi, keputusan akhir tetap ada di DPP karena diyakini tidak akan sembarangan menentukan dukungan untuk calon gubernur maupun wakil gubernur yang diusungnya

Baca Selengkapnya