Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PKS sambut baik SBY jadi juru kampanye Prabowo - Sandiaga

PKS sambut baik SBY jadi juru kampanye Prabowo - Sandiaga SBY bertemu Salim Segaf Al-Jufri. ©Liputan6.com/Herman Zakharia

Merdeka.com - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bakal menjadi juru kampanye untuk pasangan bakal calon presiden Prabowo Subianto dan calon wakil presiden Sandiaga Uno. Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Hidayat Nur Wahid menuturkan, keputusan itu akan diambil bersama partai koalisi lain.

"Saya tidak tahu itu keputusan atau bukan ya tapi yang jelas itu disampaikan oleh Pak Prabowo," katanya di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (13/9).

"Apakah itu keputusan bersama nanti kami dengar nantikan sore para Sekjen akan rapat rutin. Di rapat rutin itu pasti akan mereka sampaikan. Karena kan yang tadi malam hadir hanya Demokrat dan Gerindra, belum yang lainnya," sambungnya.

Hidayat mengapresiasi jika SBY menjadi juru kampanye. PKS menerima dengan baik apapun keputusan Prabowo maupun keinginan SBY.

"Apapun tentu kami menghormati kalau itu memang keinginan daripada Pak SBY atau sudah keputusan bersama antara Pak SBY dengan Pak Prabowo untuk menjadikan Pak SBY sebagai jurkam ya tentu kami sangat mengapresiasi, sangat welcome kalau memang beliau berkenan menjadi jurkam," tuturnya.

Hidayat melihat, selama ini SBY selalu turun gunung membantu kampanye pemilihan gubernur di berbagai daerah. Mantan Presiden RI ke-6 itu selalu hadir di atas panggung dan berorasi untuk memenangkan calon yang Demokrat dukung.

"Jadi kalau itu memang keputusan berdua, kami welcome dan nanti pasti akan disampaikan di rapat koordinasi antara sekjen yang biasa diselenggarakan hari Senin dan Kamis," tutup Wakil Ketua MPR ini.

Semalam, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno melakukan pertemuan tertutup dengan Ketum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Kogasma Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Kuningan, Rabu (12/9).

Dalam pertemuan itu, dibahas tentang susunan Timses yang akan membantu Prabowo-Sandiaga memenangkan kontestasi pilpres tahun depan. AHY akan masuk ke dalam Timses.

"AHY bersama saya dewan pembina," kata Prabowo di rumah SBY, Mega Kuningan,Jakarta.

Sementara soal SBY, Prabowo pun merasa kaget. Presiden dua periode itu malah ingin menjadi Juru Kampanye. Padahal, posisi SBY kata dia harusnya lebih di atas lagi.

"Pak AHY bersama saya di Dewan Pembina, Pak SBY itu beliau minta jadi Jurkam. Beliau posisinya (harusnya) sudah enggak ada karena di atas, kalau godfather itu agak di atas itu ya kan," kata Prabowo.

(mdk/noe)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Reaksi Santai Anies Soal Prabowo Diberi Jokowi Pangkat Jenderal Kehormatan

Reaksi Santai Anies Soal Prabowo Diberi Jokowi Pangkat Jenderal Kehormatan

Pemberian pangkat jenderal kehormatan itu menuai pro dan kontra.

Baca Selengkapnya
SBY Minta Prabowo Selamatkan Pemilu di Indonesia, Ini Alasannya

SBY Minta Prabowo Selamatkan Pemilu di Indonesia, Ini Alasannya

SBY berharap, Prabowo kelak memimpin bangsa Indonesia mampu membenahi sistem pemilu.

Baca Selengkapnya
Prabowo Diisukan Dirawat di RSPAD, TKN: Ini Kampanye Hitam

Prabowo Diisukan Dirawat di RSPAD, TKN: Ini Kampanye Hitam

Prabowo diisukan sakit usai mengunjungi Sumedang (30/1) dan dilarikan ke RSPAD untuk menjalani perawatan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ini Alasan Prabowo Mendapat Julukan Sahabat Santri Indonesia

Ini Alasan Prabowo Mendapat Julukan Sahabat Santri Indonesia

Prabowo menyatakan bahwa julukan ini merupakan suatu kehormatan baginya.

Baca Selengkapnya
Sidang Lanjutan Sengketa Pilpres 2024, Kubu Prabowo Bawa 14 Saksi-Ahli Lawan Tim Anies dan Ganjar

Sidang Lanjutan Sengketa Pilpres 2024, Kubu Prabowo Bawa 14 Saksi-Ahli Lawan Tim Anies dan Ganjar

Kubu Prabowo meyakini saksi dan ahli yang dibawanya akan semakin menguatkan posisinya di muka majelis hakim konstitusi.

Baca Selengkapnya
TOP: Tegas Prabowo Singgung Pemimpin Tidak Waspada | KPU Respons Tiba-Tiba Suara PSI Naik

TOP: Tegas Prabowo Singgung Pemimpin Tidak Waspada | KPU Respons Tiba-Tiba Suara PSI Naik

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengingatkan terkait kondisi politik saat ini.

Baca Selengkapnya
Sengketa Pilpres 2024 Diputuskan Besok, Akankah Prabowo Hadir Langsung ke MK?

Sengketa Pilpres 2024 Diputuskan Besok, Akankah Prabowo Hadir Langsung ke MK?

Sengketa Pilpres 2024 Diputuskan Besok, Mungkinkah Prabowo Hadir Langsung ke MK?

Baca Selengkapnya
Prabowo Temui Surya Paloh di NasDem Tower, Cucu Soekarno: Langkah Besar Pemimpin untuk Persatuan

Prabowo Temui Surya Paloh di NasDem Tower, Cucu Soekarno: Langkah Besar Pemimpin untuk Persatuan

Banyak pihak menilai jika Prabowo Subianto mengedepankan kepentingan bangsa dibandingkan kepentingan kelompoknya

Baca Selengkapnya
Jokowi Ditanya Soal Pro & Kontra Bintang 4 Prabowo, Begini Ekspresi Sang Jenderal 'Lap Muka Pakai Selampe'

Jokowi Ditanya Soal Pro & Kontra Bintang 4 Prabowo, Begini Ekspresi Sang Jenderal 'Lap Muka Pakai Selampe'

Jokowi memberikan kenaikan pangkat secara istimewa kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menjadi Jenderal Kehormatan.

Baca Selengkapnya