Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Marzuki: Tak perlu setiap bencana SBY hadir, kan ada menteri

Marzuki: Tak perlu setiap bencana SBY hadir, kan ada menteri Presiden SBY di Gunung Bromo. ©Rumgapres/abror rizki

Merdeka.com - Wakil Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Marzuki Alie menilai sah saja jika sekali-kali Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengurus partainya bukan masalah negara. Apalagi, kesibukan SBY sebagai kepala negara membuatnya jarang bertemu dengan para kader Demokrat.

"Enggak salah kok, ketua umum partai kok. Sudah saatnya pemilu, masa ketua umum partai tidak boleh ketemu kader. SBY jarang loh ketemu kader," kata Marzuki di Gedung DPR, Jakarta, Senin (20/1).

Ketua DPR ini menjelaskan, dalam penanganan bencana alam sudah ada sistem yang mengatur dalam hal penanggulangan bencana. Sehingga, dia menambahkan, tak mesti presiden turun langsung meninjau satu per satu korban bencana alam.

"Kan sistem jalan, hadir itu lihat situasi bukan tidak perlu. Bukan setiap bencana langsung hadir, kan ada BPBD, BNPB jadi sistem itu yang bekerja. Ada menterinya, kalau masih bencana lokal maka sistem berjalan sistem lokal. Kan belum dijadikan bencana nasional karena sistem pemerintahan masih berjalan," tegas dia.

Topik pilihan: Buku SBY | Banjir Jakarta

Karena itu, dia menyatakan, soal bencana tak harus sepenuhnya ditangani oleh presiden. Yang terpenting, kata dia, presiden telah menginstruksikan jajarannya untuk bertindak menanggulangi bencana tersebut.

"Kan ada tingkatan, jangan semua harus presiden, kan ada bupati. Yang penting dia rapat satu per satu," imbuhnya.

Dia pun menolak jika SBY lebih mementingkan partai ketimbang bencana yang sedang melanda Tanah Air. Menurut dia, pertemuan dengan kader di Bali, hanya disempatkan SBY saat kunjungan kerja.

"Enggak ada memilih, memang agenda ke Bali buka Munas Gapensi. Disempatkan saat kunjungan saja," pungkasnya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Curhat KH Marzuki Mustamar Dicopot dari Ketua PWNU Jatim: SK Itu Tak Sebutkan Apa Kesalahan Saya
Curhat KH Marzuki Mustamar Dicopot dari Ketua PWNU Jatim: SK Itu Tak Sebutkan Apa Kesalahan Saya

Soal keberadaan PKS, dalam ceramahnya KH Marzuki juga menyampaikan bahwa PKS sudah ikrar Pancasila.

Baca Selengkapnya
Blak-blakan KH Marzuki Mustamar Pascadicopot dari Ketua PWNU Jatim Tanpa Alasan Jelas
Blak-blakan KH Marzuki Mustamar Pascadicopot dari Ketua PWNU Jatim Tanpa Alasan Jelas

KH Marzuki berharap proses keputusan pemecatan seperti sekarang ini hanya terjadi terhadap dirinya.

Baca Selengkapnya
Sudirman Said Yakin Empat Menteri Jokowi Penuhi Undangan MK soal Sengketa Pilpres
Sudirman Said Yakin Empat Menteri Jokowi Penuhi Undangan MK soal Sengketa Pilpres

Siapapun yang dipanggil oleh MK dalam persidangan nanti disebutnya wajib untuk hadir.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Sidang Perkara Penganiayaan Santri hingga Tewas di Kediri, Terungkap Pelaku yang Intens Aniaya Korban
Sidang Perkara Penganiayaan Santri hingga Tewas di Kediri, Terungkap Pelaku yang Intens Aniaya Korban

Dua santri di Kediri, yang didakwa menganiaya rekannya berinisial BBM (14) hingga tewas menjalani sidang dengan agenda pemeriksaan saksi.

Baca Selengkapnya
Serahkan Surat Pengunduran Diri, Mahfud Ungkap Reaksi Jokowi: Beliau Bergurau Seperti Teman Lama
Serahkan Surat Pengunduran Diri, Mahfud Ungkap Reaksi Jokowi: Beliau Bergurau Seperti Teman Lama

Mahfud telah menyampaikan surat pengunduran diri kepada Presiden Jokowi di Istana Negara.

Baca Selengkapnya
Wajib Tahu! Ini Cara Mengetahui Pasangan Selingkuh
Wajib Tahu! Ini Cara Mengetahui Pasangan Selingkuh

Di tengah maraknya kasus selingkuh, maka perlu waspada, agar pasangan tak sampai melakukannya.

Baca Selengkapnya
Kinerjanya Dikritik Megawati, Ini Tanggapan Bawaslu
Kinerjanya Dikritik Megawati, Ini Tanggapan Bawaslu

Bawaslu memastikan, mereka telah menjalankan apa yang menjadi tugasnya sebagai pengawas Pemilu.

Baca Selengkapnya