Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tanah Longsor di Kulon Progo, 3 Rumah Warga Rusak Tertimbun Tanah

Tanah Longsor di Kulon Progo, 3 Rumah Warga Rusak Tertimbun Tanah 3 Rumah Warga Rusak Tertimbun Tanah Longsor di Kulon Progo. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Bencana tanah longsor terjadi di dua daerah di Kabupaten Kulon Progo, DIY, Selasa (27/10). Pertama di Dusun Plampang 2 RT 62/RW 19 Kalirejo, Kecamatan Kokap. Kedua di Plampang I, RT 58/RW 18, Kalirejo, Kokap, Kecamatan Kulon Progo.

Kepala BPBD Kulon Progo, Ariadi mengatakan, tiga rumah rusak tertimbun material. Tidak ada korban jiwa dari bencana tersebut.

Ariadi menuturkan bencana longsor di Dusun Plampang 2 RT 62/RW 19 Kalirejo, Kecamatan Kokap ini terjadi sekitar pukul 05.00 WIB. Akibat hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut, material dari tebing setinggi 60 meter pun longsor mengenai dua rumah.

"Longsor terjadi akibat hujan deras. Longsor menimbun dan merobohkan rumah milik Paito Somo Wiyono dan Kusnan. Tidak ada korban jiwa maupun luka," ujar Ariadi.

Ariadi mengungkapkan akibat tanah longsor di Dusun Plampang 2 kerugian mencapai Rp 150 juta. Kerugian ini meliputi rusaknya bangunan rumah, sepeda motor, alat elektronik dan beberapa perabot rumah tangga.

"Tadi proses evakuasi melibatkan personel gabungan serta alat berat milik swasta dan swadaya masyarakat. Bantuan logistik dari BPBD dan Dinas Sosial sudah didistribusikan," ucap Ariadi.

"Penanganan sementara, keluarga Bapak Paito dan istri serta Bapak Kusnan beserta istri dan anak tinggal di rumah Ketua RW setempat," sambung Ariadi.

Ariadi melanjutkan, untuk tanah longsor di Plampang I menyebabkan sebuah rumah milik Wakhid mengalami kerusakan. Meskipun demikian tak ada korban jiwa maupun luka dari tanah longsor di Plampang I ini.

"Kerugian sekitar Rp10 juta, berupa kerusakan sebagian dinding dan tiang rumah. Tidak ada korban jiwa maupun luka. Sementara sudah terdistribusi logistik darurat," papar Ariadi.

(mdk/noe)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
2 Tahanan Kabur dari Rutan Polsek Tanah Abang Ditangkap, Total 13 Orang Dijebloskan Kembali ke Bui
2 Tahanan Kabur dari Rutan Polsek Tanah Abang Ditangkap, Total 13 Orang Dijebloskan Kembali ke Bui

Mereka memotong teralis itu setelah mengetahui kondisi teralis besi ventilasi di kamar mandi yang sedikit terbuka.

Baca Selengkapnya
Sejumlah Daerah di Jateng Dilanda Bencana Longsor dan Tanah Bergerak, Telan Korban hingga Warga Harus Relokasi Rumah
Sejumlah Daerah di Jateng Dilanda Bencana Longsor dan Tanah Bergerak, Telan Korban hingga Warga Harus Relokasi Rumah

Bencana longsor di Sragen menyebabkan seorang ayah dan anak perempuannya tewas tertimbun tanah

Baca Selengkapnya
Potret Hujan Deras Guyur Desa Sidomulo Pekalongan Sepanjang Hari, Sebabkan Banjir hingga Tanah Longsor
Potret Hujan Deras Guyur Desa Sidomulo Pekalongan Sepanjang Hari, Sebabkan Banjir hingga Tanah Longsor

Arus sungai yang deras akibat hujan membuat beberapa jembatan runtuh sehingga akses jalan bagi warga terputus

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Ledakan di Bangkalan Mengakibatkan Sejumlah Rumah Rusak, Gegana Turun Tangan
Ledakan di Bangkalan Mengakibatkan Sejumlah Rumah Rusak, Gegana Turun Tangan

Ledakan di bangunan barang rongsokan itu terjadi sekitar pukul 09.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Usai Bentrokan di Pelabuhan Sorong, TNI dan Polri Minta Maaf kepada Masyarakat
Usai Bentrokan di Pelabuhan Sorong, TNI dan Polri Minta Maaf kepada Masyarakat

Akibat bentrokan tersebut, setidaknya lima orang dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka-luka.

Baca Selengkapnya
Tanah Longsor Tewaskan 4 Orang dan Putus Jalan di Luwu, Ratusan Polisi Dikerahkan Bantu Evakuasi
Tanah Longsor Tewaskan 4 Orang dan Putus Jalan di Luwu, Ratusan Polisi Dikerahkan Bantu Evakuasi

Bencana tanah longsor di Kecamatan Bastem Utara, Kabupaten Luwu menyebabkan empat orang warga meninggal dan jalan provinsi terputus.

Baca Selengkapnya
FOTO: Guyuran Hujan Lebat Ciptakan Bencana Longsor Parah di Pegunungan Filipina, Lima Orang Tewas dan Puluhan Luka-Luka
FOTO: Guyuran Hujan Lebat Ciptakan Bencana Longsor Parah di Pegunungan Filipina, Lima Orang Tewas dan Puluhan Luka-Luka

Diperkirakan jumlah korban akan terus bertambah seiring tim penyelamat masih melakukan pencarian korban.

Baca Selengkapnya
Satu Warga di Lumajang Tewas Akibat Tertimbun Longsor di Lumajang
Satu Warga di Lumajang Tewas Akibat Tertimbun Longsor di Lumajang

Ernawati (47) warga Desa Sumberurip, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang tertimbun longsor

Baca Selengkapnya
Rumah Tua di Kulon Progo Ini Pernah Jadi Markas TB Simatupang, Begini Kisahnya
Rumah Tua di Kulon Progo Ini Pernah Jadi Markas TB Simatupang, Begini Kisahnya

Rumah itu dulunya jadi tempat menyiapkan strategi perang dan tempat latihan militer

Baca Selengkapnya