Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Serangan Monyet Melukai 13 Orang Warga Samarinda dalam 2 Bulan

Serangan Monyet Melukai 13 Orang Warga Samarinda dalam 2 Bulan Tim gabungan saat menyisir monyet liar. ©2019 Istimewa

Merdeka.com - Serangan monyet liar terus mengancam warga Berambai dan Bayur di Samarinda Utara, Samarinda, Kalimantan Timur. Sejak Juli 2019 lalu, ada 13 kejadian serangan monyet liar yang melukai 13 warga.

Kejadian terbaru pada Senin (9/9) pagi, warga Berambai kembali menjadi korban serangan monyet. Kawasan jalan Berambai menuju Bayur, berjarak sekitar 20 kilometer dari pusat kota Samarinda. Di kiri kanan jalan, selain permukiman, juga tidak sedikit dijumpai kebun dan hutan rimbun.

"Kami dapatkan informasi, ada lagi warga Berambai sekitar jam 10 pagi tadi, diserang monyet liar," kata salah satu Koordinator Relawan Kebencanaan ITS Joko Iswanto, kepada merdeka.com, Senin (9/9).

Dari 13 kejadian serangan monyet, rata-rata korban mengalami gigitan dan cakaran di tangan dan kaki. "Yang diserang itu, warga atau pengendara motor yang melintas di KM 17 jalan Berambai ke Bayur," ujar Joko.

"Yang heran, yang diserang bukan warga setempat di lokasi serangan monyet. Baik yang tinggal dan berkebun di situ. Tapi warga yang lewat pagi dan sore yang melintas. Memang sih warga Berambai dan Bayur juga," sambung dia.

Tim gabungan relawan kebencanaa bersama BKSDA Kalimantan Timur, TNI dan Polri sudah tiga kali melakukan pencarian monyet liar. Pencarian dilakukan dengan menggunakan anjing pelacak, namun hasilnya nihil.

"Menggunakan anjing pelacak, juga pakai senjata bius. Tapi tidak ketemu, karena pastinya monyet itu masuk lagi ke dalam hutan," terang Joko.

Dugaan sementara, monyet liar menyerang warga lantaran marah habitat di hutan perlahan hilang karena alih fungsi menjadi perkebunan.

"Apakah itu reaksi dari satwa liar itu, yang pasti, dari arah Samarinda kota di kiri jalan banyak kebun. Kanan, banyak hutan," tandas Joko.

(mdk/ray)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Momen Dramatis Evakuasi Warga Lereng Gunung Lewotobi, Tim SAR Gendong Lansia Menembus Hutan ke Pengungsian

Momen Dramatis Evakuasi Warga Lereng Gunung Lewotobi, Tim SAR Gendong Lansia Menembus Hutan ke Pengungsian

Banyak warga lansia harus dievakuasi dengan pelbagai cara untuk menjauh dari lokasi erupsi.

Baca Selengkapnya
Menguak Misteri Suku Mante, Kelompok Manusia Kerdil yang Mendiami Hutan Aceh

Menguak Misteri Suku Mante, Kelompok Manusia Kerdil yang Mendiami Hutan Aceh

Salah satu suku yang mendiami daerah Aceh ini sampai sekarang masih misterius keberadaannya.

Baca Selengkapnya
Tak Kalah Indah dari Kawah Ijen, Intip Pesona Sungai Kalipait Bondowoso Mengalir Membelah Hutan dan Tebing Batu

Tak Kalah Indah dari Kawah Ijen, Intip Pesona Sungai Kalipait Bondowoso Mengalir Membelah Hutan dan Tebing Batu

Airnya sangat jernih hingga membuat dasar sungai tampak jelas

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mengupas Mitos Orang Bunian, Makhluk Bertubuh Pendek yang Dipercaya Tinggal di Kaki Gunung Kerinci

Mengupas Mitos Orang Bunian, Makhluk Bertubuh Pendek yang Dipercaya Tinggal di Kaki Gunung Kerinci

Keberadaan Orang Bunian ini menjadi sebuah pertanyaan besar dan memantik orang-orang untuk melakukan penelitian untuk membuktikan keberadaan mereka.

Baca Selengkapnya
Mengenal Suku Orang Laut, Penghuni Perairan Sumatra Timur yang Dulunya Dikenal Kawanan Perompak

Mengenal Suku Orang Laut, Penghuni Perairan Sumatra Timur yang Dulunya Dikenal Kawanan Perompak

Salah satu masyarakat asli Sumatra Timur yang kesehariannya hidup di perairan ini berperan dalam melestarikan kehidupan bahari.

Baca Selengkapnya
Menjelajah Hutan Bonsai Fatumnasi di NTT, Ribuan Pohon Kerdil Berusia Ratusan Tahun Bentuknya Bak Orang Menari

Menjelajah Hutan Bonsai Fatumnasi di NTT, Ribuan Pohon Kerdil Berusia Ratusan Tahun Bentuknya Bak Orang Menari

Selain alamnya yang indah, Fatumnasi juga dihuni oleh suku tertua di Kabupaten Timor Tengah Selatan.

Baca Selengkapnya
Dituduh Mencuri, Santri di Blitar Dikeroyok Sesama Rekan Santri Hingga Tewas

Dituduh Mencuri, Santri di Blitar Dikeroyok Sesama Rekan Santri Hingga Tewas

Pengeroyokan yang berujung pada kematian ini pun sudah dilaporkan pihak orang tua ke Polsek Lodoyo Timur.

Baca Selengkapnya
Membawa Pesan Pemilu Damai di Habitat Harimau Sumatera

Membawa Pesan Pemilu Damai di Habitat Harimau Sumatera

Rombongan polisi dan istri mengunjungi permukiman suku Talang Mamak untuk menyosialisasikan pemilu damai.

Baca Selengkapnya
Perjuangan Polisi di Pelosok, Tiga Hari Jalan Kaki Kawal Distribusi Logistik Pemilu dan Terancam Dimangsa Binatang Buas

Perjuangan Polisi di Pelosok, Tiga Hari Jalan Kaki Kawal Distribusi Logistik Pemilu dan Terancam Dimangsa Binatang Buas

Polisi itu harus mendaki gunung, melewati hutan belantara dan menerjang beberapa sungai deras untuk menuju perkampungan.

Baca Selengkapnya