Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rawan longsor, Polres Lebak Tutup Wisata Negeri di Atas Awan Citorek

Rawan longsor, Polres Lebak Tutup Wisata Negeri di Atas Awan Citorek Jalan longsor menuju negeri di atas awan Citorek. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Mengantisipasi terjadinya kecelakaan karena jalan licin akibat hujan dan juga rawan longsor, Polres Lebak melakukan penutupan jalur wisata Negeri di Atas Awan Citorek, Desa Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten, sejak Rabu (18/12).

Masyarakat yang akan merayakan pergantian tahun baru di lokasi tersebut diminta membatalkan rencananya.

"Wisatawan dan warga sekitar yang mempunyai rencana berlibur atau pun merayakan malam pergantian tahun baru di Citorek agar membatalkan rencananya. Alasannya karena akses jalan menuju tempat wisata untuk sementara ditutup tujuannya untuk menjaga keselamatan pengunjung sehingga bahaya longsor susulan perlu diantisipasi," kata Kasat Lantas Polres Lebak AKP Fikry Ardiansyah.

Fikry mengungkapkan bahwa hingga Kamis (19/12), kondisi curah hujan masih tinggi dan kejadian longsor disertai banjir beberapa waktu lalu dikhawatirkan akan terjadi lagi dan membahayakan wisatawan dan warga sekitar.

Saat ini kondisi jalan licin dan masih ada tumpahan material tanah yang longsor ke jalan, hal itu dipastikan akan menyulitkan kendaraan roda dua dan empat yang akan pergi ke objek wisata negeri di atas awan.

"Jalannya masih licin dan rawan kecelakaan lalu lintas, selain cuaca musim hujan juga bisa menimbulkan longsor susulan. Sementara untuk pengamanan lalu lintas di Citorek, Lantas Polres Lebak sendiri menerjunkan 15 personel yang dibantu dari Polda Banten 10 personel," terangnya.

Fikry mengatakan meski ditutup, namun warga sekitar masih bisa lewat dan masuk ke jalur yang ditutup tersebut. "Kendaraan yang ada di pemukiman itu tidak ada masalah, mereka masih bisa lewat. Nanti kami filter pengunjung yang akan masuk," ujarnya.

Untuk diketahui pasca banjir bandang dan longsor yang menerjang wilayah Citorek beberapa waktu lalu sempat memutus jalur menuju objek wisata Negeri di atas awan yang sempat viral tersebut. Hal itu menjadi perhatian serius dari Pemerintah Kabupaten Lebak.

Hujan Intensitas Tinggi

Penutupan juga didasarkan prakiraan cuaca cenderung berintensitas hujan tinggi, karena lokasi tersebut terdapat sejumlah titik jalan rawan longsor. Hal tersebut diungkapkan Kabidhumas Polda Banten Kombes Edi Sumardi. "Menganalisis dari prakiraan cuaca yang cenderung tinggi akhir akhir ini, ada beberapa ruas jalan yang tergenang. Beberapa titik jalan juga dapat membahayakan dan bisa berpotensi menyebabkan kecelakaan, berdasarkan analisa dan kajian Forkompinda, makan ditutup sementara," ujarnya.Edi mengungkapkan sejumlah titik jalan menuju objek wisata tersebut masih tebing tanah dan berpotensi longsor."Karena dinding tebing yang masih tanah kontruksinya, curah hujan tinggi maka dikhwatirkan. Dalam rangka pencegahan, atas dasar kajian Forkopimda. Sesuai kajian daerah rawan longsor ada beberapa titik, sekitar dua atau tiga sepanjang jalur tersebut. Sudah diantisipasi oleh pemda daerah dengan menyediakan alat berat," ungkapnya. Edi mengatakan Polda Banten menyiagakan anggota untuk mengamankan jalur menuju objek wisata yang sempat viral di media sosial tersebut. "Anggota lalulintas dan anggota dinas perhubungan melakukan penjagaan di jalur tersebut," ujarnya.

(mdk/bal)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemudik Arah lebak Harus Waspada, Titik-Titik Ini Rawan Longsor!

Pemudik Arah lebak Harus Waspada, Titik-Titik Ini Rawan Longsor!

BPBD meminta pengendara selalu waspada jika melintasi jalan tersebut.

Baca Selengkapnya
8 Tempat Wisata Lembang untuk Liburan Keluarga dan Sahabat di Akhir Pekan

8 Tempat Wisata Lembang untuk Liburan Keluarga dan Sahabat di Akhir Pekan

Merdeka.com merangkum informasi tentang 8 tempat wisata di Lembang yang patut dijelajahi untuk liburan keluarga di akhir pekan.

Baca Selengkapnya
8 Wisata Tuban Alam yang Cantik dan Hits, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan

8 Wisata Tuban Alam yang Cantik dan Hits, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan

Merdeka.com merangkum informasi tentang 8 wisata Tuban yang cantik dan hits, cocok untuk liburan akhir pekan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Tanah Longsor Tewaskan 4 Orang dan Putus Jalan di Luwu, Ratusan Polisi Dikerahkan Bantu Evakuasi

Tanah Longsor Tewaskan 4 Orang dan Putus Jalan di Luwu, Ratusan Polisi Dikerahkan Bantu Evakuasi

Bencana tanah longsor di Kecamatan Bastem Utara, Kabupaten Luwu menyebabkan empat orang warga meninggal dan jalan provinsi terputus.

Baca Selengkapnya
Jalur Kereta Api Ciwidey-Pangandaran Diusulkan Kembali untuk Diaktifkan

Jalur Kereta Api Ciwidey-Pangandaran Diusulkan Kembali untuk Diaktifkan

Bey meyakini minat masyarakat menggunakan dua jalur tersebut akan tinggi mengingat wilayah Pangandaran, Ciwidey dan Bandung merupakan destinasi wisata unggulan.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Kepala Desa di Cianjur Jadi Dalang Pembakaran Mobil Caleg PKB

Terungkap, Kepala Desa di Cianjur Jadi Dalang Pembakaran Mobil Caleg PKB

Kepala desa berinisial S itu sebelumnya ditangkap polisi bersama dua tersangka lainnya yaitu A dan AS di lokasi terpisah pada Minggu (25/2).

Baca Selengkapnya
Kisah Situs Lebak Cibedug di Banten, Dipercaya Jadi Tempat Beribadah Manusia Zaman Batu

Kisah Situs Lebak Cibedug di Banten, Dipercaya Jadi Tempat Beribadah Manusia Zaman Batu

Lokasi ini dipercaya pernah jadi tempat beribadah warga di wilayah Citorek pada 2500-1500 SM.

Baca Selengkapnya
9 Tempat Wisata di Palembang yang Hits dan Populer, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan

9 Tempat Wisata di Palembang yang Hits dan Populer, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan

Merdeka.com merangkum informasi tentang 9 tempat wisata di Palembang yang hits dan populer cocok untuk liburan akhir pekan.

Baca Selengkapnya
Hari Ini, Pengunjung Ragunan Membludak Capai 112 Ribu Saat Libur Lebaran

Hari Ini, Pengunjung Ragunan Membludak Capai 112 Ribu Saat Libur Lebaran

"Pada hari ini kunjungan wisatawan mencapai 112 ribu orang dan menjadi yang terbanyak," kata Bambang

Baca Selengkapnya