Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Presiden Jokowi berencana moratorium transmigrasi ke Papua

Presiden Jokowi berencana moratorium transmigrasi ke Papua Jokowi di Malang. ©2015 merdeka.com/darmadi sasongko

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo mengundang tokoh dari berbagai kalangan untuk makan siang bersama dan memberikan sejumlah masukan untuk pemerintah. Selain berbicara mengenai reformasi TNI, Presiden Joko Widodo juga menyampaikan rencana pembangunan Provinsi Papua.

"Oh ada soal papua. Kita tidak bicara penggantian panglima, kita tidak tanya dan beliau juga tidak menjelaskan. Tapi kita berbicara langkah-langkah beliau di Papua yang sangat menggembirakan," kata Guru Besar Universitas Pertahanan Salim Said di Istana, Jakarta, Kamis (4/6).

Salim mengapresiasi rencana pemerintahan Presiden Jokowi untuk mengangkat kesejahteraan masyarakat Papua. Kata dia, Jokowi punya konsep yang jelas.

"Karena ternyata beliau mempunyai konsep, yang selama ini kan tidak pernah jelas apa konsep kita di Papua. Pak Jokowi punya konsep yang jelas dan sangat reasonable. Dan kita bisa berharap bahwa, karena itu reasonable, dalam waktu dekat kita semua bisa melihat hasilnya yang positif," jelas Salim.

Salah satu contoh konsep yang ditawarkan Jokowi, tambah Salim, rencana pembukaan lahan untuk pertanian dengan melibatkan orang-orang Papua. Yang mana nantinya, Merauke Papua bakal dijadikan lumbung beras nasional.

"Akan ada rice estate di situ yang melibatkan orang Papua. Persoalannya kan selama ini kita ke sana membangun, orang Papua tidak diibatkan. Jadi orang Papua terasing di kampungnya sendiri. Konsep yang dikembangkan Jokowi itu melibatkan orang Papua itu," paparnya.

Selain itu, Jokowi juga menawarkan konsep untuk melakukan moratorium sementera program transmigrasi dengan tujuan Papua. Hal ini bertujuan agar warga Papua dapat berdaya di wilayahnya.

"Transmigrasi buat sementara dihentikan, ke Papua. Kan banyak sekali orang luar Papua yang masuk ke sana dan biasanya orang luar Papua itu kan lebih agresif, mereka kan pendatang. Biasanya orang Papua itu keteteran," ucap Salim.

"Sekarang kebijakan itu diubah. Pak Jokowi menghentikan transmigrasi ke Papua buat sementara sampai tentu ketika nanti sudah dirasakan itu bisa dilakukan, dengan tidak mengganggu kestabilan ketentraman di Papua," tutupnya.

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi ke Pengusaha: Pilpres 2024 Lebih Adem, Tidak Perlu Khawatir
Jokowi ke Pengusaha: Pilpres 2024 Lebih Adem, Tidak Perlu Khawatir

Presiden Jokowi menilai Pilpres 2024 lebih adem dibanding tahun 2014 dan 2019.

Baca Selengkapnya
Sudirman Said Nilai Pernyataan Jokowi soal Presiden Boleh Memihak Bisa Merusak Norma Bernegara
Sudirman Said Nilai Pernyataan Jokowi soal Presiden Boleh Memihak Bisa Merusak Norma Bernegara

Menurut Sudirman, ucapan Jokowi presiden boleh kampanye dan memihak berbahaya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat
Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat

Presiden Jokowi menerima surat kepercayaan dari sembilan duta negara-negara sahabat

Baca Selengkapnya
Jokowi Tetapkan Hari Pemungutan Suara Pemilu 2024 pada 14 Februari Jadi Libur Nasional
Jokowi Tetapkan Hari Pemungutan Suara Pemilu 2024 pada 14 Februari Jadi Libur Nasional

Tujuannya untuk memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya.

Baca Selengkapnya
Presiden Jokowi Diseret Dalam Sidang Sengketa Pilpres, Istana Minta Pembuktian Tuduhan di MK
Presiden Jokowi Diseret Dalam Sidang Sengketa Pilpres, Istana Minta Pembuktian Tuduhan di MK

Pihak Istana masih menunggu pembuktian atas tuduhan yang disampaikan persidangan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Dilaporkan ke Bawaslu Buntut Salam 2 Jari  di Jateng, Begini Reaksi Istana
Jokowi Dilaporkan ke Bawaslu Buntut Salam 2 Jari di Jateng, Begini Reaksi Istana

Momen Jokowi diduga mengacungkan dua jari dari mobil kepresidenan terjadi saat kunjungan kerja ke Salatiga, Jawa Tengah, Selasa (23/1).

Baca Selengkapnya
Pengusaha Curhat ke Jokowi soal Pilpres 2024 hingga Kesinambungan Program Pemerintah Selanjutnya
Pengusaha Curhat ke Jokowi soal Pilpres 2024 hingga Kesinambungan Program Pemerintah Selanjutnya

Pertemuan itu membahas terkait program pemerintah saat ini supaya bisa dilanjutkan oleh presiden terpilih agar terjadi kesinambungan pembangunan.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Harga Beras Turun Saya Dimarahi Petani, Kalau Naik Dimarahi Ibu-ibu
Jokowi: Harga Beras Turun Saya Dimarahi Petani, Kalau Naik Dimarahi Ibu-ibu

Jokowi mengaku tak mudah bagi pemerintah mengelola pangan untuk masyarakat Indonesia yang jumlah penduduknya mebcapai 270 juta orang.

Baca Selengkapnya