Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi buru pecatan TNI perampok mobil pengisi ATM

Polisi buru pecatan TNI perampok mobil pengisi ATM Anggota TNI rampok mobil pengisi ATM. Andrian Salam Wiyono.©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Polrestabes Bandung masih memburu satu pelaku perampok Mobil Securicor G4S, jasa keamanan pengisian uang untuk ATM di Bandung senilai Rp 2,99 miliar. Pratu DF yang merupakan pecatan anggota TNI itu kini masuk Daftar Pencarian Orang (DPO).

DF sendiri berperan mempersiapkan alat untuk menganiaya korban. Namun ketika dua pelaku berhasil dibekuk yakni AS dan Kopral DSB, DF saat ini masih berkeliaran.

"DF saat ini masih DPO, kita akan buru terus pelaku karena tersangka berjumlah 3 orang," kata Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Abdul Rakhman Baso, di Mapolrestabes Bandung, Sabtu (11/5).

Menurutnya AS dibekuk Jumat (3/5) lalu, di Margaasih Kabupaten Bandung. Selanjutnya penangkapan mengembang ke DSB yang ditangkap di Cianjur.

"Kita akan mintai keterangan pelaku, korban dan sejumlah saksi yang ada untuk tangkap satu DPO lagi," ungkapnya.

Untuk AS sendiri yang merupakan pedagang kupat tahu telah diamankan di Mapolrestabes Bandung. Sedangkan Kopral DSB diproses oleh kesatuannya yang kini sedang dalam proses pemecatan Pomdam III/Siliwangi.

"Pelaku dijerat pasal 365 KUHP, ancaman hukumannya paling lama 12 tahun penjara," paparnya.

Sebelumnya pada 28 April 2013 dini hari mobil pengangkut uang atm milik Securicor G4S dirampok di Jalan Sunda Bandung. Selain membawa uang miliaran rupiah, sopir mobil G4S dianiaya, dibawa untuk kemudian dibuang di beberapa wilayah berbeda di Jabar.

Polrestabes Bandung kini telah mengamankan sejumlah barang bukti berupa uang yang telah diamankan berupa uang Rp 1,7 miliar yang belum sempat dirampok dan telah dikembalikan kepada pihak PT G4S cash service.

"Rp 1,3 miliar telah kita selamatkan dari para tangan tersangka," paparnya. Adapun total kerugian Rp 4,7 miliar.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Komandan Polisi Panggil Perwira Muda Lulusan Akpol 2023, Ditanya Isi Tas Jawabannya Mengejutkan
Komandan Polisi Panggil Perwira Muda Lulusan Akpol 2023, Ditanya Isi Tas Jawabannya Mengejutkan

Saat disebut, isi tas sang perwira tersebut sontak membuat komandan kaget

Baca Selengkapnya
3 Pejabat BPPD Sidoarjo Dicecar KPK Dugaan Pemotongan Dana ASN Mengalir ke Bupati Mudhlor Ali
3 Pejabat BPPD Sidoarjo Dicecar KPK Dugaan Pemotongan Dana ASN Mengalir ke Bupati Mudhlor Ali

Permintaan dana insentif itu disampaikan SW secara langsung.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Polisi Ciduk 3 Orang Pembobol ATM Jakut-Bekasi, Kerugian Capai Ratusan Juta
Polisi Ciduk 3 Orang Pembobol ATM Jakut-Bekasi, Kerugian Capai Ratusan Juta

sasaran tersangka hanya mesin ATM yang berada di sekitar Jakarta Utara dan Kota Bekasi

Baca Selengkapnya
Kompak, Polri dan TNI di Pekanbaru Jaga Kamtibmas Demi Pemilu Damai
Kompak, Polri dan TNI di Pekanbaru Jaga Kamtibmas Demi Pemilu Damai

Sinegitas itu dibuktikan dengan menggelar apel bersama di halaman Makodim 031/Pekanbaru

Baca Selengkapnya
Ditangkap Polisi, Ini Tampang Petugas Damkar yang Cabuli Anak Kandung
Ditangkap Polisi, Ini Tampang Petugas Damkar yang Cabuli Anak Kandung

Tersangka SN ditangkap petugas Subdit Renakta Ditreskrimum Polda Metro Jaya di kediaman pribadi kawasan Cilangkap, Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya
Polisi Terima 322 Laporan Pelanggaran Pidana Pemilu 2024, Turun Drastis dari 2019
Polisi Terima 322 Laporan Pelanggaran Pidana Pemilu 2024, Turun Drastis dari 2019

Sebanyak 65 kasus di antaranya tengah ditangani kepolisian.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Kepala Desa di Cianjur Jadi Dalang Pembakaran Mobil Caleg PKB
Terungkap, Kepala Desa di Cianjur Jadi Dalang Pembakaran Mobil Caleg PKB

Kepala desa berinisial S itu sebelumnya ditangkap polisi bersama dua tersangka lainnya yaitu A dan AS di lokasi terpisah pada Minggu (25/2).

Baca Selengkapnya
Polisi Bantu TNI Patroli di Sekitar Gudang Peluru Kodam Jaya yang Meledak
Polisi Bantu TNI Patroli di Sekitar Gudang Peluru Kodam Jaya yang Meledak

Kepolisian siap membantu TNI untuk mengamankan sisa proyektil peluru yang terlempar akibat ledakan Gudang Kodam Jaya di Gunung Putri, Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya