Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peringati Hari Ibu, 4 Kisah Ini Penuh Inspirasi dan Haru

Peringati Hari Ibu, 4 Kisah Ini Penuh Inspirasi dan Haru Ilustrasi hari ibu. ©2014 merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - 22 Desember diperingati sebagai Hari Ibu di seluruh Indonesia. Hari ini diperingati sebagai wujud cinta dan pengorbanan seorang ibu untuk buah hatinya. Ibu menjadi sosok yang teramat penting untuk anak-anaknya.

Ibu sosok yang kuat bagi anak-anaknya. Karena itu ibu menjadi pahlawan untuk anak-anaknya. Ibu juga bersedia mengorbankan segala untuk anak-anaknya.

Ini kisah inspirasi dan haru perjuangan seorang ibu dalam rangka memperingati Hari Ibu. Berikut ceritanya:

Menggendong Anaknya untuk Ikut UNBK

Kasih sayang ibu sepanjang masa benar adanya. Lihatlah kisah ibu yang rela menggendong anaknya bernama Desi Maharani, seorang siswi MTs Attaqwa, Sukabumi, Jawa Barat. Waktu itu Desi sedang sakit pasca menjalani operasi sehingga tidak mampu untuk naik dan turun tangga menuju kelasnya.

Dengan kesabaran, sang ibu menapaki tangga dengan anak yang berada dalam gendongannya. Rasa lelah tidak dia hiraukan, hal ini dia lakukan agar anaknya tetap bisa mengikuti ujian.

Jadi Juri Parkir

Sejak usia 21 tahun, Rumiati mulai menjadi juru parkir di Jl dr Angka, Kelurahan Sokanegara, Kecamatan Purwokerto Timur, Kabupaten Banyumas. Hidup menjanda, ia merawat putrinya seorang diri.

Separuh pendapatan dari parkir, rata-rata Rp 30 ribu sampai Rp 50 ribu sehari, ia sisihkan ke dalam glogok (kendi yang dimanfaatkan untuk celengan). Rumiati mesti hidup berhemat, demi jaminan biaya pendidikan putrinya sanggup teratasi.

Hasil menjadi juru parkir mampu ia gunakan untuk membiayai sekolah putrinya. Ada rasa bangga, putrinya berhasil menuntaskan sekolah sampai tingkat strata satu di salah satu perguruan tinggi di Semarang. "Sekarang anak saya sudah jadi guru SD. Doa saya dikabulkan Tuhan. Beberapa bulan yang lalu anak saya menikah," ujar Rumiati.

Buruh Cuci yang Kuliahkan Anak ke Jepang

Meski bekerja sebagai buruh cuci, tidak membuat Ibu Yuniati asal Yogyakarta berkecil hati menyekolahkan anaknya sampai ke perguruan tinggi. Ia pernah mendapat cibiran warga tentang niatnya menguliahkan sang anak. Namun, niat ikhlas untuk menyekolahkan anaknya mendapat kemudahan dari Tuhan melalui program beasiswa.

Namun penghasilannya sebagai buruh cuci dapat mengantarkan anak-anaknya hingga ke jenjang S3 di Hokaido, Jepang. Sebelumnya, gelar S2 telah diraih sang anak dari Universitas Gadjah Mada dan S1 di Universitas Negeri Yogyakarta.

"Mau masuk S1 Sakti nangis karena ada yang bilang, mbokne ae golek utangan anake mau kuliah (ibunya saja cari utangan anaknya mau kuliah). Lalu saya bilang, ngene le rezeki urip pati bukan dwe mereka, tapi punyanya Gusti Allah sing penting niat (begini nak, rezeki, hidup dan mati itu milik Allah yang penting niat)," ujar Yuniati.

Biayai 7 Anak Rela Jadi Tukang Tambal Ban

Emak Masitoh, wanita asal Palembang ini rela menjadi tukang tambal ban untuk membiayai 7 anaknya, 2 diantaranya yang masih duduk di bangku sekolah.

Ia bercerita tidak mudah menjadi tukang tambal ban, cibiran kerap kali ia terima. Tapi semua itu tidak ia simpan dalam hati. "kita benar-benar bekerja, demi membiayai anak," kata Emak Masitoh.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Temukan Buku Diari Ibunya, Wanita Ini Bagikan Kisah Ayahnya yang Menginspirasi
Temukan Buku Diari Ibunya, Wanita Ini Bagikan Kisah Ayahnya yang Menginspirasi

Temukan buku diari ibunya, wanita ini bagikan kisah ayahnya yang menginspirasi.

Baca Selengkapnya
4 Kali Keguguran, Perempuan Ini Menangis Haru saat Melahirkan, Bahagia Akhirnya Jadi Ibu
4 Kali Keguguran, Perempuan Ini Menangis Haru saat Melahirkan, Bahagia Akhirnya Jadi Ibu

Momen haru seorang wanita 4 kali keguguran. Akhirnya punya anak setelah hamil kelima.

Baca Selengkapnya
8 Cerita Anak Sebelum Tidur Lucu, Menghibur dan Inspiratif
8 Cerita Anak Sebelum Tidur Lucu, Menghibur dan Inspiratif

Cerita anak sebelum tidur dapat menjadi momen yang menyenangkan untuk mengakhiri hari dengan tawa dan keceriaan.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cerita Istri Ngidam Disuapi Suami, Penuh Haru saat Disuapi Terhalang Jeruji Besi
Cerita Istri Ngidam Disuapi Suami, Penuh Haru saat Disuapi Terhalang Jeruji Besi

Terpisah untuk sementara waktu, wanita ini ngidam ingin disuapi suaminya yang sedang menjalani hukuman di penjara.

Baca Selengkapnya
Bikin Iri, Wanita Ini Ceritakan Kisahnya Punya Mertua Super Baik
Bikin Iri, Wanita Ini Ceritakan Kisahnya Punya Mertua Super Baik

Dalam unggahannya, wanita ini menceritakan kisahnya saat akan melahirkan.

Baca Selengkapnya
Cerita Wanita Rela Suami Menikah Kedua Kali, Pilih Lapang Dada Tak Terkira Nasibnya Justru Berubah
Cerita Wanita Rela Suami Menikah Kedua Kali, Pilih Lapang Dada Tak Terkira Nasibnya Justru Berubah

Tak terkira, nasibnya justru berubah usai kehadiran sosok ketiga.

Baca Selengkapnya
Kisah Inspiratif Apih Uta, Lentera Bagi Rebab Sunda yang Hampir Punah
Kisah Inspiratif Apih Uta, Lentera Bagi Rebab Sunda yang Hampir Punah

Apih Uta bersama rebabnya menolak punah digerus zaman.

Baca Selengkapnya
Bukti Cinta Sejati Begitu Hebat, Pria ini Rela Tidur di Samping Makam Istri Teringat Hari Anniversary Pernikahan
Bukti Cinta Sejati Begitu Hebat, Pria ini Rela Tidur di Samping Makam Istri Teringat Hari Anniversary Pernikahan

Momen haru saat seorang pria melakukan sebuah pengorbanan yang menyentuh hati untuk mendiang istrinya.

Baca Selengkapnya
Ditinggal Istri untuk Selamanya, Curahan Hati Pria Ini Bikin Pilu
Ditinggal Istri untuk Selamanya, Curahan Hati Pria Ini Bikin Pilu

Tak ada orang yang siap dengan perpisahan terlebih berpisah dengan belahan jiwanya.

Baca Selengkapnya