Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

KPK bingung, baju tahanan koruptor malah jadi mode

KPK bingung, baju tahanan koruptor malah jadi mode Baju tahanan KPK. ©2012 Merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) merancang baju tahanan untuk efek jera bagi para koruptor. Bahkan, baju tahanan yang semula berwarna putih itu diganti dengan warna oranye agar memberi rasa malu karena warnanya terang.

Namun, KPK bingung. Baju tahanan mereka justru dibuat mode. Bukan saja dibuat mode oleh para koruptor melainkan juga oleh masyarakat.

"Saya awalnya dikasih tahu orang katanya ada yang jual baju tahanan Rp 300 ribu. Saya tidak tahu itu jual di mana. Baju tahanan KPK itu ada tiga motif asalnya. Tadinya baju tahanan KPK itu warnanya putih. Lalu ganti menjadi oranye biar ngejreng. Itu kan biar kelihatan jelas. Biar malu. Tapi kok ini malah jadi mode," ujar Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto, di Gedung Rumah Sakit Pendidikan UNPAD, Bandung, Sabtu (2/11).

Bambang melihat fenomena aneh ini dan menyimpulkan beberapa hal. Yang pertama, Menurut Bambang mengapa bisa terjadi seperti ini karena KPK menjadi contoh di masyarakat.

"KPK menjadi mainstream. Apa yang dilakukan KPK dicontoh. Ada kebingunan sebenarnya di masyarakat, ini kok malah jadi mode," ujar Bambang.

Yang kedua, lanjut Bambang, dari sisi positifnya KPK menjadi panutan masyarakat itu menarik. Hal itu mendapat respon positif dari masyarakat atas media yang menyebarkannya.

"Tapi dari sisi KPK menjadi mainstrem itu menarik. Itu ada nilai value, karena disebarkan media," ujarnya.

Terakhir, Bambang hanya bisa berharap baju tahanan masih memberi efek jera. "Sebenarnya orang ditahan KPK menjadi ekslusif karena ter-cover media. Tapi dampaknya itu, keluarganya sebenarnya malu setengah mati. Ini artinya mengabarkan bahwa koruptor enggak beres. Tapi bagi masyarakat lain, dimanfaatkan di mana orang-orang ini menjadi nilai tambah bagi dia. Saya sulit menolaknya," ujarnya.

Bambang tak akan melakukan protes jika hal itu justru menjadi mode. Karena pihaknya telah berupaya mengganti warna tapi tetap saja dijadikan mode.

"Sekarang kan ini sudah melalui perubahan dari putih ke oranye. Itukan biar mencolok dan mempermalukan. Kalau diubah lagi apa ada jaminan? Ga adakan," pungkasnya.

(mdk/has)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
KPK Tetapkan Kepala BPPD Sidoarjo Jadi Tersangka Korupsi Pemotongan Insentif Pegawai

KPK Tetapkan Kepala BPPD Sidoarjo Jadi Tersangka Korupsi Pemotongan Insentif Pegawai

AS ditahan 20 hari pertama terhitung tanggal 23 Februari 2024 sampai dengan 13 Maret 2024 di Rutan KPK.

Baca Selengkapnya
KPK Beberkan Modus dan Bagi Hasil Para Tersangka Pungli di Rutan

KPK Beberkan Modus dan Bagi Hasil Para Tersangka Pungli di Rutan

Ada ancaman teruntuk para tahanan yang menolak membayar pungli.

Baca Selengkapnya
KPK Tagih Komitmen Prabowo-Gibran dalam Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi

KPK Tagih Komitmen Prabowo-Gibran dalam Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi

KPK ingatkan pasangan Prabowo-Gibran dalam hal memperkuat KPK

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Dalih Pegawai KPK Terlibat Skandal Pungli di Rutan: Untuk Biaya Makan dan Ongkos Bekerja

Dalih Pegawai KPK Terlibat Skandal Pungli di Rutan: Untuk Biaya Makan dan Ongkos Bekerja

Hal itu diungkapkan Dewan Pengawas KPK saat menggelar sidang putusan etik 15 pegawai kluster kelima kasus pungli di rutan KPK.

Baca Selengkapnya
Dewas Nyatakan 12 Pegawai KPK Terbukti Pungli di Rutan Koruptor, Uang Diterima Capai Ratusan Juta

Dewas Nyatakan 12 Pegawai KPK Terbukti Pungli di Rutan Koruptor, Uang Diterima Capai Ratusan Juta

Dewas KPK menyatakan 12 pegawai KPK bersalah terkait pungli di rutan KPK.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bicara Pengganti Firli Bahuri Sebagai Pimpinan KPK: Masih Dalam Proses

Jokowi Bicara Pengganti Firli Bahuri Sebagai Pimpinan KPK: Masih Dalam Proses

Kursi pimpinan KPK saat ini kosong, usai Jokowi memberhentikan Firli Bahuri dari jabatan ketua dan anggota KPK.

Baca Selengkapnya
KPK Bahas Peluang Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali Jadi Tersangka Pemotongan Dana ASN

KPK Bahas Peluang Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali Jadi Tersangka Pemotongan Dana ASN

Ketika penyidik merasa telah terpenuhi alat bukti, maka tentu kedua penyelenggara negara itu akan ditetapkan sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya
Sudah Naik Penyidikan, KPK Beberkan Modus Korupsi LPEI Rugikan Negara Rp3,4 Triliun

Sudah Naik Penyidikan, KPK Beberkan Modus Korupsi LPEI Rugikan Negara Rp3,4 Triliun

KPK membeberkan ada tiga perusahaan terlibat terindikasi fraud atau kecurangan hingga mengakibatkan negara rugi Rp3,4 triliun.

Baca Selengkapnya
KPK Cegah 7 Orang ke Luar Negeri Terkait Korupsi Pengadaan Rumah Dinas DPR RI

KPK Cegah 7 Orang ke Luar Negeri Terkait Korupsi Pengadaan Rumah Dinas DPR RI

Terhadap ketujuh orang tersebut dicegah untuk enam bulan pertama hingga bulan Juli 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya