Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Komplotan Pencuri Kendaraan Rental Modus Pasang GPS Diringkus

Komplotan Pencuri Kendaraan Rental Modus Pasang GPS Diringkus Polisi Ringkus Komplotan Pencuri Kendaraan Rental. ©2019 Merdeka.com/Erwin Yohanes

Merdeka.com - Polisi meringkus komplotan pencuri dengan modus memasang alat pelacak GPS pada kendaraan sewaan atau rental. Komplotan ini biasa beraksi antarkota di Jawa Timur.

Dari kasus ini, polisi mengamankan 6 orang tersangka. Masing masing, berinisial S (40), MH (33), M (40), dan AM (58), keempatnya warga Lumajang. Polisi juga mengamankan MN (43) warga Pasuruan, dan Z (32) warga Tabanan, Bali.

Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan menjelaskan, modus operandi komplotan ini menurutnya cukup menarik. Pelaku yang sudah berbagi peran, menyewa kendaraan selama sehari. Mereka lantas memasangkan alat pelacak GPS pada mobil sewaan tersebut.

Fungsinya, tentu saja agar komplotan ini dapat memantau pergerakan mobil yang sudah menjadi target para komplotan pencuri tersebut.

"GPS ini sengaja dipasang di kendaraan yang disewa tersebut. Sehingga si para pelaku ini bisa memantau kendaraan ini ada dimana," ujarnya, Selasa (24/9).

Ia menambahkan, jika mobil yang diincar tersebut bergerak sesuai dengan pantauan, maka para pencuri itu akan dengan mudah melakukan pencurian. "Memang tujuannya untuk memudahkan pemantauan, kemudian dilakukan pencurian," tegasnya.

Ia menambahkan, berdasarkan data kepolisian, komplotan ini tercatat sudah melakukan 8 pencurian yang dibuktikan dengan adanya 8 Laporan Polisi (LP). Masing masing dua di Polda Jatim, satu di Polsek Bangil, satu Polsek Pandaan, Polres Pasuruan Kota, Polsek Beji, dan Polres Banyuwangi.

"Ini kayaknya di Jawa Timur masih baru, dan TKPnya di Banyuwangi tertangkapnya di Malang. Kalau yang lainnya, ini sindikat. Ini tidak menutup kemungkinan di wilayah wilayah lain juga ada," paparnya.

Barang bukti yang diamankan, antara lain 11 unit kendaraan roda empat berbagai jenis, serta berbagai surat-surat kendaraan bermotor, juga berbagai alat tulis kantor.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
19.000 Lebih Pemudik Padati Stasiun Gambir, 40 Rangkaian Kereta Disiapkan Tiap Hari
19.000 Lebih Pemudik Padati Stasiun Gambir, 40 Rangkaian Kereta Disiapkan Tiap Hari

Pemudik yang turun di zona drop off terlihat membawa tas dan banyak barang hingga ke area tunggu

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.