Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kisah Jokowi muda nonton Metallica tahun 1993

Kisah Jokowi muda nonton Metallica tahun 1993 Jokowi. ©2013 Merdeka.com/Arie Basuki

Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengaku jadi salah satu fans Metallica. Bahkan Jokowi menonton konser Metallica tahun 1993 di Jakarta. Dia mengaku beruntung tak jadi korban kerusuhan saat itu.

"Yang rusuhnya kan hari kedua. Untung deh," ucap Jokowi di Balaikota Jakarta, Jumat (23/8).

Mantan wali kota Solo ini mengaku senang saat menonton konser grup band rock favoritnya hingga mengejar ke Jakarta saat tampil di Lebak Bulus tahun 1993. Dia mengaku penampilan Metallica saat itu bagus.

"Iya. Biasa saja sih ya nonton seneng," ucapnya.

Politikus PDI Perjuangan ini sampai mengejar ke luar negeri jika ada grup rock favoritnya tampil.

"Sehingga saya sampai kadang-kadang saya kejar-kejar di Singapura sampai lihat Lamb of God, Judas Priest. Seneng saja," bebernya.

Untuk konser Metallica besok, Jokowi mengaku akan mengenakan kostum khusus berwarna hitam. Dia sampai menelepon istrinya untuk mengetahui kaos yang akan dikenakan pada minggu nanti di Jakarta atau tidak.

"Kostum khusus. Yang jelas hitam kaosnya. Saya punya kaos setumpuk. Tadi siang saya telepon ke istri saya. Kaosnya ada di Jakarta atau masih di Solo. Ternyata sudah ada di Jakarta. Mau kaos apa? Lamb of God, Megadeth, Metallica ada," ungkapnya.

Jokowi mengaku setiap kali menonton konser grup band rock selalu membeli kostum. Yang terakhir, dia bela-belain membeli kaos bergambar Guns and Roses saat nonton konser beberapa bulan lalu.

Demi melihat penampilan grup band rock yang digawangi oleh Kirk Hammett, Lars Ulrich, James Hetfield and Robert Trujillo, Jokowi mengaku tidak takut berdesak-desakan dengan penonton lainnya. Sebab, baginya menonton konser musik rock tidak boleh duduk diam.

"Yang enak nonton rock itu ya itu. Masa nonton rock malah duduk diam," katanya.

Minggu nanti di GBK, Jokowi akan menonton di kelas festival dengan tiket seharga Rp 600 ribu. Ia mengaku sudah pegang 6 tiket demi Metallica.

"Lupa, festival A atau B, yang harga Rp 600an."

Jokowi juga menjamin konser minggu nanti akan berjalan aman dan tertib. Sebab, ia sudah menyampaikan permintaan kepada aparat keamanan agar kejadian 1993 tidak terulang.

"Saya minta perhatikan sisi keamanan. Dulu di Lebak Bulus itu sempat rusuh," katanya.

Bapak tiga anak ini mengaku tidak ada pengawalan khusus saat menonton konser tersebut. Walaupun, saat ini ia menjabat sebagai pemimpin Ibu Kota yang digandrungi seluruh insani Indonesia.

"Ndak ndak pengawalan apa orang nonton pengawalan kayak mau perang aja," tegasnya.

(mdk/ian)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Momen Presiden Jokowi Kepanasan Hingga Pinjam Topi Siswa SMK, Ternyata Mengaku Fans
Momen Presiden Jokowi Kepanasan Hingga Pinjam Topi Siswa SMK, Ternyata Mengaku Fans

Berikut momen Presiden Jokowi dipinjami topi oleh siswa SMK lantaran kepanasan saat kunjungan kerja. Simak informasi berikut.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi Akui Butuh Nyali Besar Jadikan Indonesia Negara Maju: Kadang Saya Malah Dibully
Jokowi Akui Butuh Nyali Besar Jadikan Indonesia Negara Maju: Kadang Saya Malah Dibully

Jokowi mengungkapkan tidak mudah mewujudkan generasi Indonesia emas pada 2045 mendatang.

Baca Selengkapnya
Ada Cerita di Balik Dasi Kuning Jokowi saat Berkunjung ke Jepang
Ada Cerita di Balik Dasi Kuning Jokowi saat Berkunjung ke Jepang

Jokowi memadukan dasi kuning dengan jas serta celana bewarna biru gelap dan kemeja putih.

Baca Selengkapnya
Jokowi Kirim Bunga untuk Megawati, Hasto: Kami Belum Cek Satu Persatu
Jokowi Kirim Bunga untuk Megawati, Hasto: Kami Belum Cek Satu Persatu

Megawati merayakan bertambah usia yang ke-77 pada hari ini.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu Prabowo dan Zulhas, Puan: Saya Tunggu Diajak Presiden
Jokowi Bertemu Prabowo dan Zulhas, Puan: Saya Tunggu Diajak Presiden

Presiden Joko Widodo bertemu dengan sejumlah ketua umum partai. Mulai dari Ketum Gerindra Prabowo Subianto, lalu Ketum PAN Zulkifli Hasan hari ini.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bangga Timnas U-23 Kalahkan Korsel: Sangat Bersejarah!
Jokowi Bangga Timnas U-23 Kalahkan Korsel: Sangat Bersejarah!

Jokowi menilai kemenangan ini sangat bersejarah lantaran pertama kalinya Indonesia bisa mencapai babak semifinal.

Baca Selengkapnya