Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kisah Bung Karno jadi model dadakan lukisan 'Memanah' Henk Ngantung

Kisah Bung Karno jadi model dadakan lukisan 'Memanah' Henk Ngantung Lukisan Pertama Soekarno. ©2016 Merdeka.com/Tsana Garini Sudradjat

Merdeka.com - "Lukisan bagus. Ini sebuah simbol bangsa Indonesia yang terus, terus, dan terus bergerak maju. Paulatim longius itur!". Itulah kesan pertama Presiden Sukarno begitu melihat lukisan yang tengah dikerjakan Henk Ngantung.

Sukarno menyampaikan keinginannya membeli lukisan itu. Sayangnya lukisan bergambar orang memanah itu belum rampung. Diperlukan model untuk menyelesaikan lukisan itu. Tanpa ragu Sukarno menawarkan diri. "Aku, Sukarno akan jadi model," kata Sukarno.

Henk Ngantung tak dapat menolak. Dia menyelesaikan lukisannya dalam waktu kurang lebih 30 menit. Setelah selesai, Sukarno memasukkan lukisan itu langsung ke mobil dan membawa pulang ke rumahnya di Pengangsaan Timur 56, Jakarta.

Lukisan Berjudul 'Memanah' karya Henk Ngantung itu menjadi satu dari 28 koleksi lukisan di Istana Kepresidenan. Lukisan itu dibeli pada 1943 saat Sukarno melihat pameran yang diadakan Keimin Bunka Sidhoso, pusat kebudayaan Jepang.

"Tahun 1943, Bung Karno membeli lukisan Henk Ngantung. Di sanalah dia mulai berhasrat mengoleksi lukisan," ujar Bambang Asrini Widjanarko, kurator seni yang berbincang dengan merdeka.com di Galeri Nasional Indonesia, Jumat (5/8).

Keinginan Sukarno mengoleksi lukisan muncul sejak dia diasingkan ke Bengkulu pada 1937. Hal ini dinyatakan dalam timeline sejarah koleksi benda seni Istana Kepresidenan RI yang dapat dilihat ketika mengunjungi pameran di Galeri Nasional.

lukisan pertama soekarno

'Memanah' juga ternyata dipakai sebagai latar belakang dalam konferensi pers perdana pemerintah Indonesia yang diadakan sesaat setelah Bung Karno dan Bung Hatta membacakan teks proklamasi.

Berbeda dengan koleksi lukisan lain yang dilukis di atas kanvas, Henk Ngantung justru menggunakan triplek sebagai media untuk melukis.

"Karena merupakan lukisan yang bersejarah, kita memiliki inisiatif untuk melukisnya ulang. Dilukis oleh Haris Purnomo," ujar Adek Wahyuni Saptantinah, pengelola barang seni Istana kepresidenan.

Adek telah mengelola barang seni di Istana Kepresidenan selama 33 tahun. Lukisan 'Memanah' yang asli sudah tak lagi sempurna. Bagian kanan atas lukisan telah hilang, catnya pun mengelupas. Namun, karya asli pelukis yang juga adalah pionir Tugu Selamat Datang ini tetap dapat dilihat di Pameran 17/71: Goresan Juang Kemerdekaan.

lukisan pertama soekarno

Henk Ngantung memiliki kedekatan dengan Sukarno. Untuk menjadikan Jakarta sebagai kota budaya, Henk Ngantung ditunjuk langsung oleh Sukarno menjadi Gubernur DKI Jakarta pada 1964.

Tapi pada 1965, Henk tiba-tiba dicopot dari jabatannya. Dia dituduh sebagai anggota Partai Komunis Indonesia (PKI).

(mdk/noe)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
35 Pantun Perkenalan Nama Lucu dan Unik, Ampuh Bikin Orang Terkesan

35 Pantun Perkenalan Nama Lucu dan Unik, Ampuh Bikin Orang Terkesan

Merdeka.com merangkum informasi tentang pantun perkenalan nama lucu dan unik yang ampuh untuk bikin orang terkesan.

Baca Selengkapnya
Mengenal Sosok Kopda Hendrianto Prajurit TNI Gugur Ditembak KKB, Baru 9 Bulan Tugas di Papua

Mengenal Sosok Kopda Hendrianto Prajurit TNI Gugur Ditembak KKB, Baru 9 Bulan Tugas di Papua

Mendiang Kopda Hendrianto meninggalkan seorang istri dan dua orang anak

Baca Selengkapnya
55 Pantun Gombalan Lucu yang Menghibur dan Bikin Ngakak, Cocok untuk Cairkan Suasana

55 Pantun Gombalan Lucu yang Menghibur dan Bikin Ngakak, Cocok untuk Cairkan Suasana

Merdeka.com merangkum 45 pantun gombalan lucu yang menghibur dan bikin ngakak, cocok untuk cairkan suasana.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
70 Pantun Lucu Bahasa Jawa yang Kocak dan Bikin Ngakak, Punya Makna yang Dalam

70 Pantun Lucu Bahasa Jawa yang Kocak dan Bikin Ngakak, Punya Makna yang Dalam

Merdeka.com merangkum informasi tentang 70 pantun lucu bahasa Jawa yang kocak dan bikin ngakak, serta punya makna yang mendalam.

Baca Selengkapnya
Sosok 2 Jenderal TNI Beda Bintang Dulu Atasan & Bawahan, Kemudian Hari si Anak Buah Melejit Sama-sama Bintang 5

Sosok 2 Jenderal TNI Beda Bintang Dulu Atasan & Bawahan, Kemudian Hari si Anak Buah Melejit Sama-sama Bintang 5

Dua sosok Jenderal TNI bintang lima ini ternyata pernah jadi atasan dan bawahan. Simak karier keduanya hingga mampu meraih penghargaan tertinggi militer.

Baca Selengkapnya
40 Pantun Pengantin Baru Lucu dan Bermakna, Cocok sebagai Ucapan sekaligus Hiburan

40 Pantun Pengantin Baru Lucu dan Bermakna, Cocok sebagai Ucapan sekaligus Hiburan

Merdeka.com merangkum informasi tentang pantun pengantin baru lucu dan bermakna.

Baca Selengkapnya
Momen Soimah Ngomel ke Kura-kura Sampai Hewan Peliharaannya Diminta Ngekost Bikin Ngakak

Momen Soimah Ngomel ke Kura-kura Sampai Hewan Peliharaannya Diminta Ngekost Bikin Ngakak

Tanpa pikir panjang, Soimah langsung marah pada kura-kuranya dan memintanya untuk "ngekost".

Baca Selengkapnya
30 Pantun 4 Baris Lucu yang Kocak dan Bikin Ngakak, Cocok untuk Hiburan Orang yang Bersedih

30 Pantun 4 Baris Lucu yang Kocak dan Bikin Ngakak, Cocok untuk Hiburan Orang yang Bersedih

Merdeka.com merangkum informasi tentang pantun 4 baris lucu yang kocak dan bikin ngakak.

Baca Selengkapnya
Diremehkan Mantan Suami & Diganggu Preman, Janda Cantik 2 Anak Nekat Jualan Bakso Gerobak Kini Omzetnya Rp100 Juta

Diremehkan Mantan Suami & Diganggu Preman, Janda Cantik 2 Anak Nekat Jualan Bakso Gerobak Kini Omzetnya Rp100 Juta

Sempat kerja di Bandara Soekarno-Hatta selama dua tahun, Opi memutuskan buat banting setir berjualan bakso ikan dengan gerobak.

Baca Selengkapnya