Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kereta Api tabrak truk crane di Sidoarjo, masinis tewas

Kereta Api tabrak truk crane di Sidoarjo, masinis tewas Ilustrasi Kecelakaan Kereta. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Sebuah truk crane di Desa Buduran, Kabupaten Sidoarjo ditabrak kereta api dini hari tadi. Hingga saat ini petugas Kepolisian masih melakukan pemeriksaan di TKP dan belum menetapkan tersangka menyusul terjadinya peristiwa kecelakaan antara kereta api inspeksi dengan truk crane di Buduran tersebut, Kamis (17/7) dini hari.

Petugas kepolisian mengaku kesulitan mengevakuasi kendaraan yang terlibat kecelakaan antara truk crane dengan kereta api inspeksi di Perlintasan Kereta Api Buduran, Sidoarjo, Jawa Timur tersebut. Kepala Kepolisian Sektor Buduran Sidoarjo Komisaris Polisi Hendy Kurniawan, mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan koordinasi dengan pabrik yang memiliki alat berat untuk membantu proses evakuasi tersebut.

"Sebelumnya, kami meminta bantuan salah satu perusahaan di Taman Sidoarjo, tetapi hasilnya masih belum dan kami masih menunggu alat lain untuk membantu proses evakuasi ini," kata Hendy, seperti diberitakan Antara, Kamis (17/7).

Menurutnya, saat ini korban yang mengalami luka dan meninggal dunia juga sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Sidoarjo untuk mendapatkan perawatan intensif.

"Kami saat ini masih terus berusaha supaya proses evakuasi ini bisa segera diselesaikan dan arus lalu lintas bisa lancar kembali," ujar Hendy.

Hendy mengatakan, pihaknya juga masih belum menentukan siapa tersangka pada kejadian ini karena masih berkonsentrasi untuk melakukan evakuasi. "Namun kami tetap memintai keterangan kepada sejumlah orang saksi yang melihat kejadian ini untuk mengetahui kronologi terjadinya kecelakaan," katanya.

Sementara itu, Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Sidoarjo Ajun Komisaris Polisi Tomy Ferdian mengatakan, saat ini pihaknya akan mengalihkan arus lalu lintas yang ada di lokasi tersebut. "Arus untuk sementara kami buat dengan sistem buka tutup dan kami alihkan ke beberapa lokasi yang ada di sekitar supaya tidak terjadi kemacetan," kata Tomy.

Sebelumnya, sekitar pukul 00.30 WIB terjadi kecelakaan antara truk crane dengan kereta api inspeksi di perlintasan kereta api Buduran Sidoarjo.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Truk Bawa Rombongan Peziarah Terguling di Bandung Barat, 5 Orang Meninggal Dunia
Truk Bawa Rombongan Peziarah Terguling di Bandung Barat, 5 Orang Meninggal Dunia

Diduga, truk kehilangan kendali sehingga terguling dalam perjalanan dari arah Cianjur menuju Bandung barat.

Baca Selengkapnya
Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap
Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan di Jawa Timur, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Baca Selengkapnya
Catat, Ini Rute Perjalanan KA Dialihkan & Dibatalkan Imbas Kereta Pandalungan di Sidoarjo Anjlok
Catat, Ini Rute Perjalanan KA Dialihkan & Dibatalkan Imbas Kereta Pandalungan di Sidoarjo Anjlok

Peristiwa itu terjadi Pukul 07.57 WIB, saat melintas dari arah Utara, beberapa ratus meter dekat Stasiun Tanggullangin

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Daftar Perjalanan Kereta Api yang Terganggu Akibat Anjloknya KA Pandalungan di Sidoarjo
Daftar Perjalanan Kereta Api yang Terganggu Akibat Anjloknya KA Pandalungan di Sidoarjo

KAI melakukan upaya evakuasi rangkaian kereta api dan perbaikan jalur rel yang mengalami kerusakan.

Baca Selengkapnya
Truk Seruduk Tiga Motor dan Rumah di Cianjur, Dua Orang Meninggal dan Tujuh Luka
Truk Seruduk Tiga Motor dan Rumah di Cianjur, Dua Orang Meninggal dan Tujuh Luka

Satu unit truk tronton menabrak sepeda motor dan satu rumah di Cianjur. Dua orang meninggal dunia dan tujuh lainnya luka-luka dalam peristiwa itu.

Baca Selengkapnya
7 Korban Tewas dalam Kecelakaan Tunggal di Tol Batang-Semarang, Diduga Sopir Mengantuk
7 Korban Tewas dalam Kecelakaan Tunggal di Tol Batang-Semarang, Diduga Sopir Mengantuk

"6 meninggal dunia sudah di RSI Weleri, 1 terjepit (MD) kondektur dalam proses evakuasi," ujar Kombes Pol Satake

Baca Selengkapnya
Kereta Tabrakan di Bandung, KA Turangga 'Adu Banteng' dengan KA Lokal
Kereta Tabrakan di Bandung, KA Turangga 'Adu Banteng' dengan KA Lokal

Manajer Humas KAI Daop 2 Ayep membenarkan adanya kejadian tersebut yang berawal saat kedua kereta saling bertabrakan pada pukul 06.03 WIB.

Baca Selengkapnya
Sekeluarga Naik Motor Terperosok ke Jurang, Satu Meninggal Dunia
Sekeluarga Naik Motor Terperosok ke Jurang, Satu Meninggal Dunia

Satu dari tiga korban meninggal dunia, sementara dua lainnya mengalami luka-luka.

Baca Selengkapnya
Korban Kecelakaan Odong-Odong di Batang Meninggal Dunia, Sopir Truk Jadi Tersangka
Korban Kecelakaan Odong-Odong di Batang Meninggal Dunia, Sopir Truk Jadi Tersangka

Buntut tabrak odong-odong hingga satu orang meninggal, sopir truk warga Purwakarta ditetapkan tersangka.

Baca Selengkapnya