Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kementerian BUMN salurkan bantuan Rp 9 Miliar bagi korban gempa Aceh

Kementerian BUMN salurkan bantuan Rp 9 Miliar bagi korban gempa Aceh Bank Mandiri serahkan bantuan ke korban gempa Aceh. ©2016 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Menyusul terjadinya gempa bumi 6,5 SR yang mengguncang Kabupaten Pidie Jaya, Aceh pada 7 Desember lalu, Kementerian BUMN dan segenap BUMN menggalang aksi solidaritas terhadap korban gempa Aceh itu dan memberikan bantuan mencapai Rp 9 miliar lebih.

Menteri BUMN Rini M. Soemarno mengatakan, melalui Program Kemitraan dan Bina Lingkungan, BUMN berpartisipasi dalam tanggap darurat terkait bencana gempa di Aceh yang saat ini terjadi, maupun rehabilitasi pasca gempa.

"Bantuan BUMN ini kami harapkan dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang tengah ditimpa bencana di Aceh," terangnya.

Kementerian BUMN juga menunjuk enam BUMN sebagai koordinator yakni Perum Bulog, PT Pertamina, PT Semen Indonesia, BRI, PT Telkom, dan PT Pelabuhan Indonesia I.

Sedangkan Garuda Indonesia melalui Program Sinergi BUMN juga memberikan fasilitas pengangkutan barang (cargo) gratis bagi barang bantuan korban gempa bumi di Aceh tersebut. Keenam BUMN tersebut langsung mendirikan Posko Kesehatan dan Tanggap Darurat di berbagai lokasi yang tersebar di Pidie Jaya.

Pengangkutan bantuan gratis diperuntukkan bagi bantuan kemanusiaan (obat-obatan, bahan pangan, selimut, pakaian, dan sebagainya) kepada korban gempa Aceh yang disalurkan melalui BUMN koordinator yang telah ditetapkan oleh Kementerian BUMN sebelumnya.

Sejumlah BUMN lainnya juga menurunkan alat berat untuk membantu jalannya evakuasi. Agar pemberian bantuan kepada korban bencana gempa tepat sasaran, BUMN berkoordinasi dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Badan penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat.

Sebagaimana diketahui, berdasarkan data BNPB, hingga siang tadi tercatat korban meninggal gempa Aceh sebanyak 100 orang. Selain itu juga tercatat sebanyak 135 orang luka berat, 589 orang luka ringan dan 23.231 orang lainnya mengungsi. Evakuasi korban terus dilakukan dengan melibatkan tim gabungan dari Badan SAR Nasional, BPBD, TNI, Polri, PMI, Tagana, dinas-dinas terkait, relawan dan masyarakat.

(mdk/ibs)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemda dan Petani Aceh Sambut Gembira serta Terima Kasih Atas Tambahan Alokasi Pupuk Subsidi

Pemda dan Petani Aceh Sambut Gembira serta Terima Kasih Atas Tambahan Alokasi Pupuk Subsidi

Pemda dan Petani menyambut gembira karena memasuki musim tanam tahun ini tak perlu khawatir lagi soal ketersediaan pupuk.

Baca Selengkapnya
Korban Gempa Sumedang Bakal Terima Uang Bantuan, Ini Besarannya

Korban Gempa Sumedang Bakal Terima Uang Bantuan, Ini Besarannya

Korban gempa yang rumahnya mengalami kerusakan bakal menerima bantuan.

Baca Selengkapnya
Serahkan Bantuan Beras di Bantul, Jokowi: Setelah Juni Kalau APBN Cukup akan Dilanjutkan

Serahkan Bantuan Beras di Bantul, Jokowi: Setelah Juni Kalau APBN Cukup akan Dilanjutkan

Jokowi menjelaskan bahwa bantuan pangan berupa beras bisa dilanjutkan setelah bulan Juni jika anggaran negara mencukupi.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Pemerintah Sudah Salurkan 1,46 Juta Ton Beras Bantuan Pangan untuk 21,3 Juta Kepala Keluarga

Pemerintah Sudah Salurkan 1,46 Juta Ton Beras Bantuan Pangan untuk 21,3 Juta Kepala Keluarga

Dari 10 Kg beras yang diberikan oleh pemerintah, telah memenuhi sepertiga dari kebutuhan bulanan.

Baca Selengkapnya
Badan PBB: Kemungkinan Banyak Pengungsi Rohingya Tewas akibat Kapal Terbalik di Laut Aceh Barat

Badan PBB: Kemungkinan Banyak Pengungsi Rohingya Tewas akibat Kapal Terbalik di Laut Aceh Barat

Pengungsi Rohingya yang selamat mengatakan kapal tersebut sebenarnya mengangkut 151 orang, sedangkan yang sudah berhasil diselamatkan baru 75 orang.

Baca Selengkapnya
Tahun Depan, Pemerintah Bagi-Bagi Beras Lagi ke 22 Juta Keluarga Miskin

Tahun Depan, Pemerintah Bagi-Bagi Beras Lagi ke 22 Juta Keluarga Miskin

Sejak Maret-Desember 2023, Bulog sudah mendistribusikan 1,4 juta ton bantuan pangan beras kepada keluarga miskin.

Baca Selengkapnya
Menteri Airlangga Buka-bukaan Soal Tujuan Penyaluran Bansos untuk 22 Juta Masyarakat Penerima

Menteri Airlangga Buka-bukaan Soal Tujuan Penyaluran Bansos untuk 22 Juta Masyarakat Penerima

Airlangga menjelaskan berbagai bantuan sosial yang diberikan pemerintah adalah program yang dijalankan setiap tahun.

Baca Selengkapnya
Catatkan Sejarah, Mentan Amran Serahkan Total Alokasi Pupuk Subsidi Rp 54 Triliun

Catatkan Sejarah, Mentan Amran Serahkan Total Alokasi Pupuk Subsidi Rp 54 Triliun

Penyerahan ini dilakukan Mentan usai meninjau pertanaman padi di Desa Papalang, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat.

Baca Selengkapnya
Jokowi Lepas Bantuan Kemanusiaan Senilai Rp30 Miliar untuk Gaza dan Sudan

Jokowi Lepas Bantuan Kemanusiaan Senilai Rp30 Miliar untuk Gaza dan Sudan

Bantuan ini akan diantar langsung ke Mesir dan sudah didelegasikan kepada Kepala BNPB, seluruh unsur kementerian, lembaga maupun mitra pemerintah.

Baca Selengkapnya