Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi Beri 20 Ribu Paket Sembako untuk Warga Kurang Mampu di Solo

Jokowi Beri 20 Ribu Paket Sembako untuk Warga Kurang Mampu di Solo Jokowi Berikan Paket Sembako Untuk Warga Miskin di Solo. ©2020 Merdeka.com/Arie Sunaryo

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan bantuan 20 ribu paket sembako untuk warga kurang mampu di Solo yang terdampak Covid-19. Penyerahan dilakukan oleh Kepala Bagian Dana Operasional dan Bantuan Presiden, Helmi Agustian kepada Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Solo, Tamso di Pendaphi Gede Balai Kota Solo, Selasa (19/5).

Helmi Agustian mengatakan, 20 ribu paket sembako tersebut terdiri dari 10 kilogram (kg) beras, 1 kg gula pasir, 1 liter minyak goreng dan satu kotak teh celup. Menurut Helmi,bantuan tersebut adalah warga terdampak Covid-19 yang belum pernah menerima bantuan dari siapapun.

"Pak Presiden pesan kepada masyarakat agar tetap jaga jarak, jaga kesehatan, social distancing. Beliau juga berharap virus corona segera berlalu," katanya.

Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, menyampaikan, bantuan tersebut akan disalurkan pada warga kurang mampu di Solo yang belum menerima sama sekali bantuan baik dari pusat, provinsi dan pemkot. Warga yang sudah mendapatkan Bantuan Sosial Tunai (BST) Rp600 ribu per KK dari Kementerian Sosial (Kemensos) tidak mendapatkan bantuan ini.

"Penerima bantuan jangan sampai ada yang dobel. Kalau masih ada warga yang belum dapat bantuan dari mana pun, kita kasih bantuan dari sembako langsung dari Presiden Jokowi," katanya.

Rudy menegaskan keinginan pusat dengan bantuan ini supaya tidak ada warga yang kelaparan akibat pandemi Covid-19. Bantuan dari Presiden ini akan diantar ke rumah masing sesuai nama dan alamat penerima.

"Semua pihak saat ini harus bergotong-royong, peduli dengan sesama karena yang terdampak pandemi menyasar semua sektor," pungkas dia.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Ingatkan Pentingnya Kesehatan: Pintar Tapi Gak Sehat Mau Apa?
Jokowi Ingatkan Pentingnya Kesehatan: Pintar Tapi Gak Sehat Mau Apa?

Untuk menjadi negara maju tak cuma mengedepankan kecerdasan sumber daya manusianya saja.

Baca Selengkapnya
Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat
Jokowi Terima Surat Kepercayaan 9 Duta Besar Negara Sahabat

Presiden Jokowi menerima surat kepercayaan dari sembilan duta negara-negara sahabat

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Libur Lebaran, Jokowi Pilih Temani Cucu Bermain
Libur Lebaran, Jokowi Pilih Temani Cucu Bermain

Harapan dan doa bagi kesehatan Presiden pun diucapkan oleh masyarakat.

Baca Selengkapnya
Jokowi Serahkan Bantuan Pangan di Maros
Jokowi Serahkan Bantuan Pangan di Maros

Bantuan tersebut sebagai upaya menghadapi kenaikan harga beras.

Baca Selengkapnya
Jokowi Tetapkan Hari Pemungutan Suara Pemilu 2024 pada 14 Februari Jadi Libur Nasional
Jokowi Tetapkan Hari Pemungutan Suara Pemilu 2024 pada 14 Februari Jadi Libur Nasional

Tujuannya untuk memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya.

Baca Selengkapnya
Jokowi Setelah Pensiun sebagai Presiden: Jadi Rakyat Biasa, Kembali ke Solo
Jokowi Setelah Pensiun sebagai Presiden: Jadi Rakyat Biasa, Kembali ke Solo

Jokowi setelah pensiun sebagai Presiden: Jadi rakyat biasa, kembali ke Solo

Baca Selengkapnya