Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini Penjelasan BNN Bali Soal Narkotika Jenis Baru P-Flouro Fori

Ini Penjelasan BNN Bali Soal Narkotika Jenis Baru P-Flouro Fori BNNP saat melakukan rilis penangkapan narkotika. ©2021 Merdeka.com/Moh Kadafi

Merdeka.com - BNN Provinsi Bali mengungkapkan, pihaknya baru pertama kali menemukan penyalahgunaan narkotika jenis baru bernama P-Flouro Fori saat menangkap selebgram sekaligus Youtuber gaming asal Jakarta berinisial S (23).

Kepala Bagian Pemberantasan BNNP Bali Putu Agus Arjaya, menerangkan bahwa soal narkotika jenis P-Flouro Fori bahwa sudah ada list-nya di Peraturan Kementerian Kesehatan (Permenkes).

"Jadi setiap ada perubahan akan mengubah dari peraturan menteri ini. Yang terbaru adalah Permenkes Nomor 20, Tahun 2020. Nah, dasar dari penegak hukum melakukan penindakan melihat barang itu masuk list atau tidak," kata Agus di Kantor BNNP Bali, Selasa (26/1).

Menurutnya, sementara yang beredar di pasaran itu adalah nama dagang. Contohnya inex, ekstasi. "Kalau, dilihat di list tidak akan ada. Tapi yang ada adalah kandungan kimianya, kandungan kimianya itu masuk atau tidak di list Kementerian Kesehatan," imbuhnya.

Ia juga menyampaikan, kalau narkotika jenis P-Flouro Fori itu nama dagang artinya yang dipake di pasaran dan sekarang harus tau dulu hasil labnya kandungannya seperti apa.

"Tentunya, yang lebih tau adalah rekan-rekan di Polresta terkait hasil lab-nya dan masuk ke narkotika golongan mana, bisa golongan I, II atau III. Kemungkinannya, nanti pasti akan banyak merek dagang, yang kita lihat adalah kandungannya," ujarnya.

"Sebenarnya, harus kita pastikan dulu kandungannya apa. Setelah tau, baru nanti kita cocokan dengan list barang narkotik. Jadi harus tau karena sudah teknis sekali. Selama ini BNNP belum menemukan di Bali (P-Flouro Fori). Kalau sudah masuk list pasti sudah ada efeknya," ujar Agus.

Seperti yang diberitakan, Kepolisian Polresta Denpasar, Bali, menangkap seorang perempuan berinisial S (32) asal Jakarta yang merupakan selebgram dengan follower satu juta orang.

Selebgram ini, ditangkap saat melakukan pesta narkoba di sebuah vila di Seminyak, Kuta Kabupaten Badung, Bali, dengan beberapa rekannya berinisial J (24), R (21) dan A (20), pada Rabu (6/1) lalu, sekitar pukul 23.00 Wita.

"Kita mengamankan 4 tersangka, tapi yang menonjol di sini salah satunya adalah selebgram. Selebgram ini follower satu juta lebih," kata Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Jansen Avitus Panjaitan di Mapolresta Denpasar, Senin (25/1).

Selain itu, selebgram dan kawan-kawannya ini menggunakan narkoba jenis baru bernama P-Flouro Fori. Sementara, barang bukti yang diamankan 4 butir dan 3 pecahan tablet P-Flouro Fori dengan berat bersih 1,90 gram.

"Narkoba ini, jenis baru dan baru Polresta Denpasar yang bisa menangkap dan memproses ini dan jenisnya P-Flouro Fori, mirip ekstasi dan khasiatnya lebih parah dari ekstasi ini," ujarnya.

(mdk/bal)
ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Pria Acungkan Golok ke Polisi Dibalas Tembakan di Rumah Makan, Begini Duduk Perkaranya

Viral Pria Acungkan Golok ke Polisi Dibalas Tembakan di Rumah Makan, Begini Duduk Perkaranya

FL melakukan tindakan itu karena dendam pernah ditangkap kasus narkoba dan direhabilitasi.

Baca Selengkapnya
Pemuda Perkosa ABG di Bali Lalu Diviralkan Kini Tersangka, 3 di Antaranya Anak di Bawah Umur

Pemuda Perkosa ABG di Bali Lalu Diviralkan Kini Tersangka, 3 di Antaranya Anak di Bawah Umur

Terkait penyebaran foto korban sedang diperkosa di media sosial juga sudah didalami kepolisian.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Heboh TPN Ganjar Ungkap Kapolri Perintahkan Menangkan Prabowo, Polri: Hoaks!

VIDEO: Heboh TPN Ganjar Ungkap Kapolri Perintahkan Menangkan Prabowo, Polri: Hoaks!

Irjen Sandi Nugroho membantah isu Kapolri memerintahkan Dirbinmas untuk memenangkan paslon tertentu dalam Pemilu

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Viral Curhatan Wanita Ngaku Dipalak Rp200 Ribu saat Bikin Konten di Jalan Desa Daerah Bali, Begini Endingnya

Viral Curhatan Wanita Ngaku Dipalak Rp200 Ribu saat Bikin Konten di Jalan Desa Daerah Bali, Begini Endingnya

Pemilik akun Instagram @missrtii membagikan pengalaman kurang menyenangkannya saat di Bali.

Baca Selengkapnya
Viral Polisi Amankan TPS di Papua Diserang Orang Tak Dikenal, Begini Kronologinya

Viral Polisi Amankan TPS di Papua Diserang Orang Tak Dikenal, Begini Kronologinya

Dalam video tersebut terlihat sejumlah polisi sedang berlindung diri dari akibat diserang orang tak dikenal.

Baca Selengkapnya
Curhat Prajurit TNI Adiknya 6 Kali Gagal jadi Polisi, Kapolri 'Persiapkan Biar Enggak Bikin Malu'

Curhat Prajurit TNI Adiknya 6 Kali Gagal jadi Polisi, Kapolri 'Persiapkan Biar Enggak Bikin Malu'

Curhat berujung manis, adik prajurit TNI dijanjikan lulus oleh Kapolri usai gagal berkali-kali. Begini informasinya.

Baca Selengkapnya
Polisi Tembak Wanita saat Ngamar Bareng di Kendari

Polisi Tembak Wanita saat Ngamar Bareng di Kendari

Polisi itu kini diperiksa Propam Polda Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya
Jenderal TNI Melongo Melihat Pria Asal Papua Miliki Tinggi 149 CM Lolos Jadi Polisi 'Bisa Masuk'

Jenderal TNI Melongo Melihat Pria Asal Papua Miliki Tinggi 149 CM Lolos Jadi Polisi 'Bisa Masuk'

Seorang jenderal TNI kaget melihat anggota Polisi asal Papua yang hanya bertinggi badan 149 cm, bisa masuk karena setia terhadap NKRI.

Baca Selengkapnya
Viral Peras 2 Penumpang Bule Gunakan Senjata Tajam di Bali, Sopir Taksi Ditangkap

Viral Peras 2 Penumpang Bule Gunakan Senjata Tajam di Bali, Sopir Taksi Ditangkap

Polisi menangkap sopir taksi bernama Yanuarius Toebakae (20). Pria ini viral di media sosial karena diduga memeras dua WNA menggunakan senjata tajam.

Baca Selengkapnya